Waktu dan Lokasi Penelitian Bahan dan Alat

III. BAHAN DAN METODE

3.1. Waktu dan Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan pada bulan April – Juli 2010. Pengambilan sampel dilakukan di Kebun Percobaan Djatiroto, Jawa Timur. Selanjutnya sampel diteliti di Laboratorium Bioteknologi Tanah dan Laboratorium Kesuburan Tanah, Departemen Ilmu Tanah dan Sumberdaya Lahan IPB, di Laboratorium Indonesian Center for Biodiversity and Biotechnology ICBB Situgede-Bogor serta Laboratorium PT. Saraswati Indo Genetech SIG, Bogor. Gambar 1. Gambar Lokasi Penanaman, Propinsi Jawa Timur, Kabupaten Lumajang, Kecamatan Djatiroto

3.2. Bahan dan Alat

Bahan yang digunakan pada penelitian ini adalah tebu transgenik IPB 1 sebanyak 23 klon dan tebu isogenik PS 851 non-transgenik. Klon-klon tebu transgenik ini didapatkan dari tebu pada penanaman sebelumnya yang ditanam oleh staf Kebun Percobaan PG Djatiroto, Jawa Timur dan ditanam kembali pada lahan tanam yang berbeda namun masih dalam 1 petak lahan penanaman yang sama. Sebanyak 23 klon tebu transgenik ini merupakan hasil seleksi dari 69 klon tebu transgenik IPB 1 yang ditanam pada penelitian seblumnya, dimana 23 klon tebu transgenik ini merupakan tebu transgenik yang paling unggul dari segi keragaan, kandungan hara N dan P serta kandungan klorofilnya dan tingkat laju fotosintesisnya Lampiran 1. Bagian tanaman yang digunakan pada penelitian ini adalah daun tebu transgenik IPB 1 dan daun tebu isogenik PS 851 pada umur 6 bulan yaitu IPB 1-1, IPB 1-2, IPB 1-3, IPB 1-4, IPB 1-5, IPB 1-6, IPB 1-7, IPB 1- 12, IPB 1-17, IPB 1-21, IPB 1-34, IPB 1-36, IPB 1-37, IPB 1-40, IPB 1-46, IPB 1-51, IPB 1-52, IPB 1-53, IPB 1-55, IPB 1-56, IPB 1-59, IPB 1-62, IPB 1-71 dan isogenik PS 851 non-transgenik. Bahan-bahan kimia yang digunakan untuk analisis kandungan N dan P adalah aquades, HClO 4 , HNO 3 , HCl pekat, ammonium molibdat, H 3 BO 3 , pereaksi fosfat P-C, NaOH 50, indikator Conway, paraffin cair. Analisis kandungan klorofil menggunakan H 3 BO 3 asam borat, etanol, air. Alat-alat yang digunakan antara lain oven, penggilingan, eksikator, sentrifugasi, spektrofotometer, alat-alat gelas.

3.3 Metode Pemupukan pada Lahan