Aplikasi Code Vison AVR Aplikasi AVR Studio

23

2.6 Aplikasi Code Vison AVR

CodeVisionAVR adalah salah satu Software yang digunakan untuk memprogram AVR. CodeVisionAVR sangat mudah untuk digunakan, tinggal download kedalam IC yang akan diberi program. Kenapa sangat mudah digunakan karena CodeVision AVR ini sendiri sudah memiliki User Interface yang lumayan bagus sehingga memudahkan penggunanya, selain itu sendiri CodeVision AVR juga mempunyai banyak sekali fitur-fitur yang memang dikhususkan untuk pemrograman AVR. Kelemahannya adalah CodeVision AVR ini masih mengguanakan Low Level Language yang berbasis bahasa C. [6]

2.7 Aplikasi AVR Studio

AVRStudio 4 merupakan tool untuk membangun aplikasi aplikasi berbasis mikrokontroler. Sesuai dengan namanya maka AVRStudio 4 dirancang untuk mikrokontroler AVR seri AT90SXXX, ATMEGAXXX, dan beberapa ATTINY keluaran Atmel, dan hanya berjalan di platform windows saja. Komponen utama WinAvr adalah avrgcc yakni c cross compiler turunan dari gcc yang telah dimodifikasi untuk keperluan mikrokontroler AVR. Selain cross compiler, AVRStudio 4 juga berisi beberapa program tambahan seperti avrlibc, avras, avrdude, avrice, avrgdb, programer notepad editor dan masih banyak lagi yang lainnya. Jadi AVRStudio 4 menggunakan bahasa asm sebagai bahasa untuk membuat aplikasi aplikasi mikrokontroler. [5] Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber. 24

BAB III ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM

Pada bab ini dibahas mengenai beberapa hal dasar tentang bagaimana perancangan robot dirancang, komponen-komponen apa saja yang dibutuhkan dalam perancangan robot ini, bagaimana cara merancang robot ini dan flowchart robot Dalam pembuatan robot ini penulis memperhatikan beberapa aspek yang dibutuhkan, yaitu : a. Robot ini dirancang dengan menggunakan sensor Photodiode sebagai pendeteksi adanya cahaya b. Robot ini dirancang dengan menggunakan Mikrokontroller ATMega16 sebagai otak atau pengendali utama pada robot c. Robot ini menggunakan Bahasa C sebagai Bahasa pemrogramannya d. Robot ini dirancang untuk dapat berjalan secara otomatis dengan kemampuan program yang telah diinputkan di dalam robot tersebut serta robot dapat menghindari sebuah halangan. e. Robot ini bergerak dalam sebuah bidang yang datar dan rata. f. Robot ini menggunakan dua buah motor servo HS-311 sebagai penggerak kaki-kaki robot. 24 Hak Cipta © milik UPN Veteran Jatim : Dilarang mengutip sebagian atau seluruh karya tulis ini tanpa mencantumkan dan menyebutkan sumber.