Persediaan barang cetakan dan alat tulis

Maka dari definisi diatas pengendalian persediaan bahan baku adalah suatu sistem persediaan dengan serangkaian kebijakan pengendalian untuk menentukan tingkat persediaan sehingga tidak terjadi kelebihan atau kekurangan persediaan bahan baku. Menurut William K. Carter 2009:322 pengendalian persediaan yang efektif sebaiknya:

1. Menyediakan pasokan bahan baku yang diperlukan untuk operasi

yang efisien dan bebas gangguan. 2. Menyediakan cukup persediaan dalam periode dimana pasokan kecil musiman, siklus, atau pemogokan kerja dan mengantisipasi perubahan harga.

3. Menyimpan bahan baku dengan waktu pengananan dan biaya

minimum serta melindungi bahan baku tersebut dari kehilangan akibat kebakaran, pencurian, cuaca, dan kerusakan dalam pengananan.

4. Meminimalkan item-item yang tidak aktif, berlebih, atau usang

dengan cara melaporkan perubahan produk yang mepengaruhi persediaan bahan baku

5. Memastikan persediaan yang cukup untuk pengiriman segera

kepelanggan 6. Menjaga agar jumlah modal yang diinfestasikan dalam persediaan berada ditingkat yang konsisten dengan kebutuhan operasi dan rencana menejemen.

2.3 Metode Pencatatan Persediaan

Menurut Mulyadi 2007:556 ada dua macam metode pencatatan persediaan yaitu sebagai berikut : “ metode mutasi persediaan perpetual inventory method dan metode persediaan fisik physical inventory method. Dalam metode mutasi persediaan, setiap mutasi persediaan dicatat dalam kartu persediaan. Dalam metode persediaan fisik, hanya tambahan persediaan dari pembeli saja yang dicatat, sedangkan mutasi berkurangnya persediaan karena pemakaian tidak dicatat dalam kartu persediaan.” 19

BAB III OBJEK DAN METODE PENELITIAN

3.1 Objek Penelitian

Objek penelitian merupakan sesuatu yang bersifat inti dari problematika penelitian. Sesuatu hal yang menjadi intisari dari permasalahan dalam sebuah penelitian. Setiap peneliti harus mempelajari objek yang akan diteliti dan menentukan langkah-langkah penelitian agar penelitian yang dilakukan sesuai dengan yang diharapkan agar mendapatkan hasil yang sesuai dengan penulis lakukan. Pengertian objek penelitian menurut Husein Umar 2008:303 menyatakan bahwa objek penelitian adalah: “Objek penelitian menjelaskan tentang apa atau siapa yang menjadi objek penelitian juga dimana dan kapan penelitian dilakukan. Bisa juga ditambahkan hal- hal lain jika dianggap perlu” Sedangkan menurut Supriati 2012:38adalah sebagai berikut : “Objek penelitian adalah variabel yang diteliti oleh peneliti ditempat penelitian dilakukan .” Dari pengertian diatas maka dapat disimpulkan bahwa objek penelitian merupakan sasaran ilmiah untuk mendapatkan data dan mengetahui apa, siapa, kapan dan dimana penelitian tersebut dilakukan. Berdasarkan penjelasan diatas dalam penelitian ini yang menjadi objek penelitian adalah pengendalian persediaan bahan baku.