Reset XTAL dan EXTAL

F 4 PF4 PF4 F 5 PF5 PF5 F 6 PF6 PF6 F 7 PF7 PF7 G PG0 PG0 G 1 PG1 PG1 G 2 PG2 PG2 G 3 PG3 PG3 G 4 PG4 PG4CSIO2 G 5 PG5 PG5CSIO1 G 6 PG6 PG6CSGEN G 7 PG7 PG7 CSPROG 8.3. Memory dan Kontrol dan Register Status 8.3.1. Memory MC68HC11F1 pada dasarnya mampu mengakses 64 K byte alamat memori external. Satu chip IC memiliki 1 K byte static RAM, 512 byte EEPROM dan 96 byte status dan code register. Gambar 1.6 berikut mengilustrasikan peta memory untuk semua mode operasi.

8.3.2. Pemetaan Memory Subsystems

Menggunkan register INIT, dapat dilakukan pemetaan untuk 96 byte blok register kontrol dan register status dserta 1K RAM static ke dalam 4K boundary di memory. Setelah reset lokasi Ram adalah pada alamat 0000 sampai dengan 03FFF dan lokasi register berada pada alamat 1000 sampai dengan 105F. EEPROM dapat di-enable-kan dengan mengeset bit EEON pada register CONFIG. Pada mode expanded-nonmultiplexed dan special-test, alamat EEPROM ada pada lokasi memory xE00 sampai dengan xFFF, dimana x mewakili nilai dari empat bit tertinggi pada register CONFIG. Pada mode single-chip, alamat EEPROM adalah pada FE00 sampai dengan FFFF sedangkan pada mode bootstrap ROM berada pada alamat BF00 sampai dengan BFFF pada saat perubahan ke mode bootstrap. Pengalamatan memory seharusnya tidak boleh terjadi konflik, prioritas utama adalah blok regioster dan berikutnya adalah RAM. Sedangkan pada mode bootstrap ROM mendapatkan prioritas utama setelah itu baru EEPROM.

8.3.3. Control dan Status Register

Ada 96 byte ststus register yang digunakan untuk mengontrol operasi mikrokontroller. Alamat register ini dapat direlokasikan sebesar 4 K boundary di dalam internal RAM yang defaultnya setelah reset adalah 1000 - 105F. Tabel 1.3 berikut ini adalah daftar register serta alamat yang dipakai.

8.3.4. RAM dan IO Mapping Register INIT

Register INIT adalah register 8 bit yang khusus dipergunakan untuk inisialisasi merubah default lokasi alamat RAM dan alamat register kontrol yang terdapat pada peta memory internal MCU. Perubahan ini hanya dapat dilakukan selama 64 siklus pertama E-clock setelah sinyal reset pada mode normal. Setelah itu register INIT menjadi register yang hanya dapat dibaca saja. Gambar 8.06 RAM dan IO Mapping Register Sejak register INIY diset 1 oleh reset, default alamat awal RAM adalah 0000 dan blok register kontrol dan register status berawal pada alamat 1000. RAM[3:0] khusus untuk mengatur alamat awal 1KByte RAM dan REG[3:0] khusus untuk mengatur alamat blok register kontrol dan register status. Dalam hal ini kombinasi dari empat bit RAM dan REG menjadi empat bit terbesar Most Significant Bit MSB dari 16-bit alamat RAM atau register yang ditulisi. Pada contoh di atas, register INIT diset dengan nilai 01 menunjukkan bahwa alamat awal blok register kontrol dan register status diatur pada posisi 1000. Sedangkan alamat awal RAM pada posisi 0000. Berikut ini adalah daftar register kontrol dan register status dengan alamat awal 1000