Dasar Pelaksanaan Tugas dan Fungsi Sekolah

Program Supervisi SMPN Satu Atap 1 Limbangan 2010-2011 5 Salah satu program kinerja sekolah yang terkait dengan hal tersebut, adalah Program Supervisi . Program tersebut, dipandang perlu karena merupakan bagian integral dalam proses pengelolaan pendidikan yang di sekolah. Dengan kata lain bahwa program tersebut sebagai acuan kepala sekolah dalam melakukan kinerjanya. Untuk itu, perlu diperhatikan karena sebagai rambu-rambu pengelolaan sekolah yang merupakan wujud produk layanan jasa. Program Supervisi yang terencana adalah sosok yang mampu memberikan terobosan dan solusi. Karena dalam praktiknya secara kemitraan bekerja sama dengan guru-guru, dalam mengungkit dan mendobrak masalah yangb terjadi dalam proses belajar mengajar. Dalam upaya menciptakan optimalisasi layanan pendidikan yang diharapkan oleh stakeholder, yang secara bersama-sama berupaya merubah tantangan menjadi peluang.

B. Dasar Pelaksanaan

Penyusunan program supervisi disusun berdasarkan rujukan, sebagai berikut : 1. Undang-Undang No. 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional 2. PP RI No.29 tahun 1990 tentang Pendidikan Menengah 3. PP RI No.38 tahun 1992 tentang Tenaga Pendidikan 4. Keputusan Mendikbud RI N0. 0296UP1996 tentang penugasan guru Pegawai Negeri Sipil sebagai Kepala Sekolah di lingkungan Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Program Supervisi SMPN Satu Atap 1 Limbangan 2010-2011 6 5. Keputusan Mendikbud RI N0. 201P1999 tentang Pemberian Kuasa dan Delegasi Wewenang Pelaksanaan Kegiatan Administrasi Kepegawaian kepada pejabat tertentu di lingkungan Departemen Pendidikan dan Kebudayaan 6. Keputusan Mendiknas RI No. 053U2001 tentang Pedoman Penyusunan SPM Penyerlenggaraan Persekolah Bidang Dikdasmen 7. Pasal 30 PP N0 29 tahun 1990 menyatakan : 1 Pemerintah melaksanakan pengawasan terhadap sekolah menengah dan dasar dalam rangka pembinaan, pengembangan dan pelayanan sekolah yang bersangkutan. 2 Pengawasan dilakukan terhadap penyelenggaraan pendidikan dan administasi sekolah yang bersangkutan

C. Tugas dan Fungsi Sekolah

Berkaitan dengan usaha sadar dan terencana dalam upaya membentuk pertumbuhan dan perkembangan manusia, maka sekolah sebagai lembaga mempunyai tugas dan tanggung jawab dalam mengembangkan berbagai komptensi setiap siswa. Proses tersebut, diharapkan dapat memiliki makna bagi bekal kehidupan dimasa mendatang. Dalam skala yang banyak, sekolah memiliki rumusan yang dicita-citakan, antara lain : 1. Mengembangkan pelayanan peningkatan kekuatan jasmani agar tumbuh sehat, kuat, dinamis sehingga memilki ketangguhan fisik agar dapat Program Supervisi SMPN Satu Atap 1 Limbangan 2010-2011 7 belajar dengan sungguh-sungguh. Membangun jasmani yang sehat serta derajatnya terukur secara berkala. 2. Menata lingkungan sebagai wahana pendidikan yang mendukung kuat pemberdayaan, penyelarasan, dan pelestarian sumber daya lingkungan dalam kerangka sistem alam yang berpotensi sebagai sumber daya pendidikan. 3. Membangun keyakinan bahwa sekolah yang sehat merupakan prasyarat pembinaan rohani warganya. Kekuatan rohani ditandai dengan keimanan dan ketaqwaan, melaksanakan nilai-nilai hidup jujur, amanah saling menghargai. Segala upaya senantiasa menempatkan aktivitasnya merupakan bagian dari pengabdian kepada Tuhan YME. 4. Membangun interaksi fungsional, imformasional, sosial, budayadan politik dengan dilandasi semangat silih asah, silih asih dan silih asuh. Dalam rangka mencapai kondisi silih wangi yang dilandasi semangat belajar, kreatif dan inovatif. 5. Membentuk dan mengembangkan semangat kerja sama dalam semua aspek kegiatan serta mengembangkan potensi setiap individu. Agar dapat berkembangan secara optimal dengan melalui kerja sama tim, sehingga mutu profesionalisme pelayanan meningkat dari waktu ke waktu. 6. Membangun pengetahuan sebagai energi kehidupan yang mengantarkan seluruh warga sekolah pada derajat hidup manusia berilmu yang dilandasi kerja keras dan ketangguhan melakukan aktivitas belajar. Dalam membentuk dan memilki keunggulan individu maupun kolektif sebagai modal dasar kompetisi. Program Supervisi SMPN Satu Atap 1 Limbangan 2010-2011 8 7. Membangun etos belajar pada seluruh warga sekolah, sehingga perencanaan dan pelaksanaannya dirancang bersama sesuai dengan asumsi dasar bahwa setiap siswa, guru, kepala sekolah dan seluruh komunitas sekolah memiliki kemampuan untuk dapat mengembangkan sekolah secara optimal. 8. Merancang beban belajar sesuai dengan kemampuan fisiknya dan kedewasaan penalaran dalam rangka proses peningkatan mutu secara terencana, bertahap dan berkelanjutan. 9. Mengembangkan kesenian dengan filter norma-norma keagamaan, sehingga seni berkembang sebagai ekspresi budaya luhur bangsa yang mendapat penghargaan dari masyarakat. 10. Mengembangkan kehidupan sosial di sekolah yang harmonis, dilandasi dengan semangat kekeluargaan, dan semangat mencari solusi terbaik untuk kepentingan bersama. 11. Menguasai teknologi tepat guna untuk mengembangkan percepatan dan penguatan kegiatan belajar dan peningkatan mutu diri. Selain itu, bahwa sekolah merupakan lembaga pendidikan yang berfungsi sebagai Unit PelaksanaTeknis pendidikan formal. Secara garis besarnya sekolah memilik fungsi dan tugas, sebagai berikut : 1. Menyelenggarakan pendidikan formal selama jangka waktu tertentu 2. Menyelenggarakan pendidikan formal sesuai dengan kurikulum yang berlaku 3. Melaksanakan bimbingan dan penyuluhan bagi siswa di sekolah 4. Membina Organisasi Intra Sekolah Program Supervisi SMPN Satu Atap 1 Limbangan 2010-2011 9 5. Meningkatkan Kemampuan profesional tenaga kependidikan sesuai dengan tuntutan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi 6. Melaksanakan urusan Tata Usaha dan Urusan Rumah Tangga Sekolah 7. Membina hubungan kerja sama dengan orang tua, masyarakat, Dewan sekolah, Dunia UsahaIndustri dan intansi terkait. 8. Mempertanggungjawabkan setiap tugas dan kegiatan yang diembannya kepada pihak yang berwenang.

D. Tujuan Penyusunan Program Supervisi