RUMUSAN MASALAH TUJUAN PENELITIAN

Disertasi, Bab I, UPI, Ipong Dekawati, NIM 0706379, Nopember 2009 12

B. RUMUSAN MASALAH

Berdasarkan latar belakang masalah dan argumentasi di atas, penulis terdorong untuk meneliti kinerja guru SMK sebagai variabel yang terikat oleh aspek-aspek pengembangan guru melalui pendidikan lanjut, pelatihan profesi, dan kesertaan pada forum ilmiah. Pokok masalah penelitian ini penulis rumuskan terhadap efektivitas manajemen pengembangan guru SMK melalui pendidikan lanjut, pelatihan profesi, dan kesertaan pada forum ilmiah. Pokok masalah tersebut selanjutnya penulis perinci ke dalam pertanyaan penelitian sebagai berikut: 1. Seberapa besar pengaruh pendidikan lanjut terhadap kinerja guru? 2. Seberapa besar pengaruh pelatihan profesi terhadap kinerja guru? 3. Seberapa besar pengaruh kesertaan pada forum ilmiah terhadap kinerja guru? 4. Seberapa besar pengaruh pendidikan lanjut dan pelatihan profesi secara bersama-sama terhadap kinerja guru? 5. Seberapa besar pengaruh pendidikan lanjut dan kesertaan pada forum ilmiah secara bersama-sama terhadap kinerja guru? 6. Seberapa besar pengaruh pelatihan profesi dan kesertaan pada forum ilmiah secara bersama-sama terhadap kinerja guru? 7. Seberapa besar pengaruh pendidikan lanjut, pelatihan profesi dan kesertaan pada forum ilmiah secara bersama terhadap kinerja guru SMK di Kabupaten Majalengka? Disertasi, Bab I, UPI, Ipong Dekawati, NIM 0706379, Nopember 2009 13 8. Bagaimana tingkat efektivitas manajemen pengembangan guru SMK melalui pendidikan lanjut, pelatihan profesi dan kesertaan pada forum di Kabupaten Majalengka?

C. TUJUAN PENELITIAN

Penelitian ini menelaah aspek-aspek pengembangan dan kinerja guru di SMK, yang merupakan salah satu bidang kajian dari disiplin ilmu administrasi pendidikan. Secara khusus penelitian ini bertujuan untuk: 1. Menganalisis pengaruh pendidikan lanjut terhadap kinerja guru. 2. Menganalisis pengaruh pelatihan profesi terhadap kinerja guru. 3. Menganalisis pengaruh kesertaan pada forum ilmiah terhadap kinerja guru. 4. Menganalisis pengaruh pendidikan lanjut dan pelatihan profesi secara bersama-sama terhadap kinerja guru. 5. Menganalisis pengaruh pendidikan lanjut dan kesertaan pada forum ilmiah secara bersama-sama terhadap kinerja guru. 6. Menganalisis pengaruh pelatihan profesi dan kesertaan pada forum ilmiah secara bersama-sama terhadap kinerja guru. 7. Menganalisis pengaruh pendidikan lanjut, pelatihan profesi dan kesertaan pada forum ilmiah secara bersama terhadap kinerja guru SMK di Kabupaten Majalengka. 8. Menganalisis tingkat efektivitas manajemen pengembangan guru SMK melalui pendidikan lanjut, pelatihan profesi dan kesertaan pada forum di Kabupaten Majalengka. Disertasi, Bab I, UPI, Ipong Dekawati, NIM 0706379, Nopember 2009 14

D. MANFAAT HASIL PENELITIAN