2.5 Penelitian Terdahulu
Sebagai  bahan  refensi  dalam  penelitian  ini,  maka  terdapat beberapa penelitian  terdahulu  yang  relevan  dengan  penelitian  ini.  Penelitian  pertama oleh
Widodo  Dwi  Putro  2010  berjudul Keadilan  Bagi  Buruh  Perkebunan: Membangun  Kesadaran  dan  Memperjuangkan  Penegakan  Hukum  yang
Adil . Berdasarkan  hasil  penelitian, disimpulkan  bahwa Buruh  di  perkebunan
sering mengalami ketidakadilan dalam hak-hak normatif mereka seperti upah dan kondisi  kerja  yang  tidak  memadai.
Ketidakadilan  sosial  juga  terkait  dengan kemiskinan, khususnya  kurangnya  pendidikan, kontak,  dan  pengetahuan  hukum.
Selain  itu membatasi  kapasitas  para  buruh  untuk  menerapkan  aturan-aturan  hukum yang berlaku
. Selain itu diuraikan perjuangan kelas melalui organisasi buruh yang dibentuk dimana mereka mulai menyadari untuk menuntut hak-hak mereka.
Penelitian kedua  oleh Hary  Yuswadi  1999  berjudul Komersialisasi Tanaman  Jeruk-Bentuk  Baru  Resistensi  Masyarakat  Tani  Terhadap
Kebijakan  Pembangunan  Pertanian  Studi  Kasus Di  Desa  Gunungsari Kabupaten Jember.
Hasil penelitian menunjukkan petani jeruk di wilayah desa Gunungsari  melakukan  resistensi  terhadap  kebijakan  pemerintah
yang mengharuskan  mereka menanam  tanaman komersial seperti  tebu.  Kebijakan  ini
dirasakan  kurang  berpihak  terhadap  nasib  petani.  Oleh  karena  itu  mereka melakukan  perlawanan  terhadap  pemerintah.  Namun  perlawanan  tersebut
dilakukan  dengan  membakar  tanaman  tebu  secara  diam-diam,  mencuri  tanaman, dan lain sebagainya.
Tabel 1. Hasil Penelitian Terdahulu dan Posisi Penelitian Ini
Tahun Peneliti
Judul Temuan Penelitian
2010 Widodo Dwi Putro
Keadilan Bagi Buruh Perkebunan:
Membangun Kesadaran dan
Memperjuangkan Penegakan Hukum
yang Adil. Buruh di perkebunan
sering mengalami ketidakadilan dalam
hak-hak normatif mereka. Seperti upah
dan kondisi kerja yang tidak memadai.
Perjuangan secara hukum menjadi
masalah utama. Selain itu diuraikan
perjuangan kelas melalui organisasi
buruh yang dibentuk. 1999
Hary Yuswadi Komersialisasi
Tanaman Jeruk- Bentuk Baru
Resistensi Masyarakat Tani
Terhadap Kebijakan
Pembangunan Pertanian Studi
Kasus Di Desa Gunungsari
Kabupaten Jember Resistensi kaum tani
disebabkan oleh tekanan struktural
yang dirasa kurang berpihak pada nasib
petani. Akhirnya mereka melakukan
perlawanan secara simbolik seperti
mambakar dan mencuri tanaman.
2014 Aprillia Maharani
Bentuk Eksploitasi dan Perlawanan
Simbolik Buruh Lepas Pada
Perusahaan Daerah Perkebunan PDP
Sumber Wadung Kabupaten Jember
Resistensi yang dilakukan oleh buruh
disebabkan oleh eksploitasi terhadap
hak dan tenaga buruh. Mereka
melakukan perlawanan secara
simbolis dan tertutup dalam kehidupan
sehari-hari.
Dari  tabel  tersebut  akan  terlihat  bagaimana  posisi  penelitian  ini  dengan penelitian  terdahulu.  Terlihat  suatu  perbedaan  dari  hasil  penelitian  terdahulu
dengan  hasil  yang  hendak  dicapai  dalam  penelitian  ini. Hasil  penelitian  yang hendak  dicapai  dalam  penelitian  ini  adalah  menguraikan bentuk eksploitasi  dan
perlawanan  simbolik yang  dilakukan  buruh lepas sebagai “senjata” untuk melawan  kaum  elit. Paling  tidak  mereka  memiliki  cara  untuk  membela  diri  dari
hubungan  yang  eksploitatif. Cara-cara  yang  digunakan  tidak  dengan  kekerasan dan secara terbuka , namun dengan cara halus tanpa diketahui pihak lawan. Dalam
hal ini, buruh membentuk panggung politik sendiri untuk melawan kaum elit.
18
BAB 3 METODE PENELITIAN