Identifikasi Masalah Batasan Masalah Rumusan Masalah

pemikiran modern. Hal-hal inilah yang menjadi alasan mengapa karya-karya Marc Levy menjadi unik. Roman Une autre idée du bonheur karya Marc Levy ini perlu diteliti karena roman memiliki keunikan khas Levy yang pantas dijadikan subjek penelitian. Keunikkan tersebut adalah sifat-sifat tokoh yang dapat dipelajari seperti tokoh utama yang dikenalkan sebagai seseorang yang tertutup yag bermetamorfosis menjadi seseorang yang lebih terbuka dengan hal-hal baru. Terdapat pula konflik- konflik antar tokoh yang mengandung pesan tertentu dari Levy yang perlu diteliti. Kemudian dari cara Levy menyampaikan cerita dalam romannya ia seringkali menggunakan kiasan-kiasan sehingga tidak mudah untuk dipahami langsung. Keindahan kalimat-kalimat yang berupa kiasan atau metafora perlu di teliti agar memudahkan penikmat karya Levy dalam memahami amanat yang ingin disampaikan Levy.

B. Identifikasi Masalah

Setalah mengetahui latar belakang masalah, kemudian dapat ditemukan identifikasi masalah pada roman Une autre idée du bonheur karya Marc Levy sebagai berikut. 1. Wujud unsur-unsur intrinsik yang berupa alur, penokohan, latar, dan tema dalam roman Une autre idée du bonheur karya Marc Levy. 2. Hubungan keterkaitan antarunsur instrinsik yang berupa alur, penokohan, latar, dan tema dalam roman Une autre idée du bonheur karya Marc Levy. 3. Konflik yang muncul pada roman Une autre idée du bonheur karya Marc Levy. 4. Perkembangan sudut pandang tokoh utama dalam mengartikan kebahagiaan pada roman Une autre idée du bonheur karya Marc Levy. 5. Wujud hubungan tanda dan acuannya yang berupa ikon, indeks dan simbol pada roman Une autre idée du bonheur karya Marc Levy.

C. Batasan Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah dan identifikasi masalah dapat diketahui masalah yang muncul sangat bervariasi. Agar penelitian ini lebih fokus maka dibutuhkan batasan masalah. Batasan masalah yang digunakan peneliti adalah sebagai berikut. 1. Wujud unsur-unsur intrinsik berupa alur, penokohan, latar, dan tema dalam roman Une autre idée du bonheur karya Marc Levy. 2. Wujud keterkaitan antarunsur instrinsik yang berupa alur, penokohan, latar, dan tema dalam roman Une autre idée du bonheur karya Marc Levy. 3. Wujud hubungan tanda dan acuannya berupa ikon, indeks dan simbol pada roman Une autre idée du bonheur karya Marc Levy.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan batasan masalah, rumusan masalah penelitian ini adalah sebagai berikut. 1. Bagaimana wujud unsur-unsur intrinsik berupa alur, penokohan, latar, dan tema dalam roman Une autre idée du bonheur karya Marc Levy ? 2. Bagaimana wujud keterkaitan antarunsur instrinsik yang berupa alur, penokohan, latar, dan tema dalam roman Une autre idée du bonheur karya Marc Levy ? 3. Bagaimana wujud hubungan tanda dan acuannya yang berupa ikon, indeks dan simbol pada roman Une autre idée du bonheur karya Marc Levy ?

E. Tujuan Penelitian