HUBUNGAN MOTIVASI INSTRINSIK DENGAN TING

HUBUNGAN MOTIVASI INSTRINSIK DENGAN TINGKAT STRES DALAM PENYUSUNAN LTA
PADA MAHASISWI TINGKAT AKHIR DI AKADEMI KEBIDANAN PEMKO
TEBING TINGGI TAHUN 2016
Asrul., Isra Sitompul
Institut Kesehatan Helvetia Medan
ABSTRAK
Motivasi intrinsik adalah motif-motif yang menjadi aktif atau berfungsinya tidak perlu dirangsang
dari luar, karena dalam diri setiap individu sudah ada dorongan untuk melakukan sesuatu. Stres merupakan
pengalaman subjektif yang didasarkan pada persepsi seseorang terhadap situasi yang dihadapinya .
Berdasarkan survei awal dari 10 mahasiswi terdapat 6 orang mengalami stres ringan, dan 4 orang mengalami
stres sedang. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui hubungan motivasi instrinsik dengan tingkat stres
dalam penyusunan LTA pada mahasiswi tingkat akhir di Akademi Kebidanan Pemko Tebing Tinggi Tahun
2016. Penelitian ini bersifat Deskriptik Analitik dengan menggunakan data primer, dengan cara membagikan
kuesioner kepada responden. Sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 36 mahasiswi. Sampel diambil
secara kuota atau teknik Quota Sampling dengan cara menetapkan sejumlah anggota sampel secara Quotum
atau jatah sesuai dengan karakteristik yang ditentukan oleh peneliti. Dari hasil Uji Chi-Square test dengan
menggunakan tingkat kepercayaan 95% dan nilai α = 0,05 maka dapat diketahui p= 0,00 2