Studi Deskriptif Mengenai Dimensi Work Family Conflict pada Perawat Inap Wanita yang Sudah Berkeluarga si Rumah Sakit "X" Kota Cilegon.

(1)

i

Abstrak

Penelitian ini dilaksanakan untuk mengetahui dimensi work family conflict pada perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga di Rumah Sakit “X” Kota Cilegon. Pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling, dan sampel dalam penelitian ini berjumlah 68 perawat. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif.

Alat ukur yang digunakan merupakan terjemahan dari tes asli yang dikembangkan oleh Carlson, Kacmar, & Williams (2000) yang diterjemahkan oleh Indah Soca R. K, M.Psi., Psikolog dan terdiri dari 18 item. Data yang diperoleh diolah dengan menghitung distribusi frekuensi dan tabulasi silang dengan program SPSS versi 21.

Berdasarkan hasil pengolahan data, diperoleh bahwa sebanyak 34 perawat (50.0%) menghayati work family conflict dalam derajat yang rendah. Sebanyak 33 perawat (48.5%) menghayati work family conflict dalam derajat yang sedang. Sebanyak 1 perawat (1.5%) menghayati work family conflict dalam derajat yang tinggi. Sebanyak 32 perawat (47.1%) menghayati work family conflict pada dimensi strain-based work interfering family.

Kesimpulan dari hasil penelitian ini adalah sebagian besar perawat menghayati work family conflict dalam derajat yang rendah karena terdapat 2 kemungkinan penyebab dari kondisi tersebut yang pertama adalah social support yang tinggi dari pekerjaan dan keluarga, yang kedua adalah role overload yang dialami tidak dihayati sebagai beban dalam bekerja.

Untuk penelitian selanjutnya, peneliti mengajukan saran agar melakukan penelitian mengenai kontribusi social support dan role overload terhadap work family conflict. Untuk rumah sakit, disarankan untuk memberikan intervensi bagi perawat baik yang mengalami work family conflict dalam derajat yang tinggi, sedang, dan rendah. Selain itu juga memberikan waktu kepada perawat untuk melakukan relaksasi sederhana pada saat jam kerja untuk mengurangi ketegangan.


(2)

ii

Abstract

The purpose of this study is to determine the dimentions of work family conflict in nursing women who are married in the hospital “X” Cilegon. Sampling method in this research used purposive sampling, which is carried to the 68 nursing women. The method in this research used descriptive method.

Measuring instruments used is a translation of the original test developed by Carlson, Kacmar, & Williams (2000) translated by Indah Soca R. K, M.Psi., Psychologist and consist of 18 items. The data obtained were processed by calculating frequency distributions and cross-tabulations using SPSS version 21.

Based on the results of data processing, found that as many as 34 nurses (50.0%) live work family conflict in a low degree. 33 nurses (48.5%) live work family conflict in a moderate degree. 1 nurse (1.5%) live work family conflict on the dimentions of strain-based work interfering family.

The conclusion of this research is largely nursing women appreciate the work family conflict in a low degree because there are two possible causes of this condition is the first high social support from work and family, the second is the role overload not considered as work expenses.

For further research, the researcher proposes a suggestion to conducting research about the contribution of social support and role overload on work family conflict. For hospitals, it is advisable to provide interventions for both nurses experiencing work family conflict in a high degree, medium, and low, but it also gives time for nurses to perform simple relaxation during working hours to reduce tension.


(3)

iii DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL LEMBAR PENGESAHAN

ABSTRAK ... i

ABSTRACT ... ii

KATA PENGANTAR ... DAFTAR ISI ... iii

DAFTAR TABEL ... vii

DAFTAR BAGAN... viii

DAFTAR DIAGRAM ... ix

DAFTAR LAMPIRAN ... x

BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Masalah ... 1

1.2 Identifikasi Masalah ... 9

1.3 Maksud dan Tujuan Penelitian ... 9

1.3.1 Maksud Penelitian ... 9

1.3.2 Tujuan Penelitian ... 9

1.4 Kegunaan Penelitian... 9

1.4.1 Kegunaan Teoritis ... 9

1.4.2 Kegunaan Praktis ... 10

1.5 Kerangka Pikir ... 10


(4)

iv BAB II TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Definisi Peran dan Konflik Peran ... 20

2.2 Definisi Work Family Conflict ... 23

2.2.1 Bentuk Work Family Conflict ... 23

2.2.2 Sumber atau penyebab Work Family Conflict ... 23

2.2.3 Dimensi Work Family Conflict ... 33

2.2.4 Dampak-dampak yang ditimbulkan konflik kerja keluarga ... 34

2.3 Masa Dewasa Awal ... 38

2.3.2 Perkembangan Kognitif ... 38

2.3.3 Karier dan Kerja ... 38

2.4 Masa Dewasa Madya ... 39

2.4.2 Perkembangan Kognitif ... 39

2.4.3 Perkembangan Karier dan Kerja ... 40

2.5 Definisi Social Support ... 41

2.6 Definisi Role Overload ... 42

BAB III METODOLOGI PENELITIAN 3.1 Rancangan dan Prosedur Penelitian ... 43

3.2 Bagan Prosedur Penelitian ... 43

3.3 Variabel Penelitian dan Definisi Operasional ... 44

3.3.1 Variabel Penelitian ... 44

3.3.2 Definisi Operasional ... 44


(5)

v

3.4.1 Alat Ukur Work Family Conflict ... 46

3.4.2 Prosedur Pengisian Kuesioner ... 47

3.4.3 Sistem Penilaian ... 48

3.4.4 Data Pribadi dan Data Penunjang ... 49

3.4.5 Validitas dan Reliabilitas Alat Ukur ... 50

3.4.5.1 Validitas Alat Ukur ... 50

3.4.5.2 Reliabilitas Alat Ukur ... 50

3.5 Populasi dan Sampel Penelitian ... 52

3.5.1 Populasi Sasaran ... 52

3.5.2 Karakteristik Sampel ... 52

3.5.3 Teknik Penarikan Sampel ... 52

3.6 Teknik Analisis Data ... 52

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN 4.1 Gambaran Umum Responden ... .54

4.1.1. Gambaran Responden Berdasarkan Jumlah Rata-rata Jam Kerja ... 54

4.1.2. Gambaran Responden Berdasarkan Jadwal Kerja ... 55

4.1.3. Gambaran Responden Berdasarkan Jabatan ... 55

4.1.4. Gambaran Responden Usia Anak Terkecil ... 56

4.1.5. Gambaran Responden Berdasarkan Keberadaan Anggota Keluarga Lain di Rumah... 56

4.1.6. Gambaran Responden Berdasarkan Ketersediaan Pembantu ... 57

4.2 Gambaran Hasil Penelitian ... 58


(6)

vi

4.2.2. Gambaran Mengenai Dimensi Work Family Conflict... 59

4.3 Pembahasan ... 65

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN 5.1. Simpulan ... 73

5.2. Saran ... 74

5.2.1 Saran Teoritis ... 74

5.2.2 Saran Praktis ... 74

DAFTAR PUSTAKA ... 76

DAFTAR RUJUKAN ... 77 LAMPIRAN


(7)

vii

DAFTAR TABEL

Tabel 3.1. Kisi-kisi Alat Ukur………...46

Tabel 3.2. Skor Jawaban……….………...48

Tabel 3.3. Kriteria Validitas………..50

Tabel 3.4. Kriteria Reliabilitas………...……….…………...51

Tabel 3.5. Hasil Reliabilitas Alat Ukur……… .…...51

Tabel 4.1. Gambaran Responden Berdasarkan Jumlah Rata-rata Jam Kerja.54 Tabel 4.2. Gambaran Responden Berdasarkan Jadwal Kerja………....55

Tabel 4.3. Gambaran Responden Berdasarkan Jabatan………...…..55

Tabel 4.4. Gambaran Responden Berdasarkan Usia Anak Terkecil………...56

Tabel 4.5.Gambaran Responden Berdasarkan Keberadaan Anggota Keluarga Lain di Rumah….………...….56

Tabel 4.6. Gambaran Responden Berdasarkan Ketersediaan Pembantu Rumah Tangga……….…...57


(8)

viii

DAFTAR BAGAN

Bagan 1.1 Kerangka Pikir ... 18 Bagan 3.1 Prosedur Penelitian ... 43


(9)

ix

DAFTAR DIAGRAM

Diagram 4.1. Gambaran Mengenai Work Family Conflict ... 58

Diagram 4.2. Gambaran Mengenai Time-Based Work Interfering Family ... 59

Diagram 4.3. Gambaran Mengenai Time-Based Family Interfering Work ... 60

Diagram 4.4. Gambaran Mengenai Strain-Based Work Interfering Family ... 61

Diagram 4.5. Gambaran Mengenai Strain-Based Family Interfering Work ... 62

Diagram 4.6. Gambaran Mengenai Behavior-Based Work Interfering Family...63 Diagram 4.7. Gambaran Mengenai Behavior-Based Family Interfering Work….64


(10)

x

DAFTAR LAMPIRAN

LAMPIRAN 1 Alat Ukur dan Data Penunjang LAMPIRAN 2 Hasil Skor Work Family Conflict

LAMPIRAN 3 Data Jawaban Responden Pada Data Penunjang Sosio Demografis

LAMPIRAN 4 Hasil Skor Data Penunjang Social Support dan Role Overload

LAMPIRAN 5 Tabulasi Silang Dimensi Work Family Conflict dengan Data Penunjang Sosio Demografis

LAMPIRAN 6 Tabulasi Silang Social Support dengan Work Family Conflict

LAMPIRAN 7 Tabulasi Silang Role Overload dengan Work Family Conflict


(11)

1 Universitas Kristen Maranatha BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Masalah

Dari masa ke masa, perbedaan waktu dan tempat mengelompokan pekerjaan berdasarkan jenis kelamin yang sangat luas di semua Negara (Anker, 1998). Di Eropa, fokus kebijakan utama pada pemisahan pekerjaan berdasarkan jenis kelamin, melibatkan peranan perempuan dalam pekerjaan pria (European Commision, 1998) dalam Gender, Work, and Organization. Namun, meskipun beberapa dekade diperluas partisipasi wanita dalam pekerjaan pria, wanita masih cenderung bekerja dalam bidang yang berbeda. Pada salah satu bidang pekerjaan, pekerja wanita fokus pada kesehatan dan pekerjaan sosial. Berdasarkan data yang diperoleh dari Employment by major sector (2001) menyatakan bahwa dalam bidang kesehatan dan pekerjaan sosial, wanita mempunyai jumlah yang tinggi yaitu sebesar 81% sedangkan pria sebesar 19%. Salah satu pekerjaan pada bidang kesehatan dan sosial yang banyak digeluti oleh pekerja wanita adalah sebagai perawat. Berdasarkan data yang diperoleh dari Occupational Segregation (2000), sebanyak 90% lebih wanita memiliki peran sebagai perawat sedangkan pria hanya terdapat 10% saja.

Sama halnya seperti di Indonesia, yaitu di Kota Industri seperti Kota Cilegon. Terdapat wanita yang menjalani dua peran, yaitu sebagai seorang ibu rumah tangga dan juga sebagai pekerja. Hal tersebut sesuai dengan meningkatnya tingkat pekerja perempuan (DeCorte, 1993; London & Greller, 1991; Morrison,


(12)

2

Universitas Kristen Maranatha 1993). Pada masa ini wanita membangun komitmen, ikatan permanen dengan tempat kerja. Saat memiliki anak, wanita berusaha mengkombinasikan antara karir dan peran sebagai ibu (Santrock, 2002).

Wanita yang sudah berkeluarga mempunyai peran lain sebagai pekerja. Kehidupan wanita tidak akan terpisahkan dengan dua peran tersebut, dimana kedua hal tersebut saling memengaruhi satu sama lain. Salah satunya pada Rumah Sakit “X” Kota Cilegon. Berdasarkan data yang diperoleh dari Kepala Personalia, didapatkan data bahwa sebanyak 90 perawat (82%) perawat di Rumah Sakit “X” Kota Cilegon adalah perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga.

Berdasarkan hasil survei yang dilakukan kepada 20 perawat rawat inap yang sudah berkeluarga mengatakan bahwa perawat memilih untuk bekerja karena mempunyai alasan tertentu yang membuat mereka ingin tetap bekerja dan dapat menanggung konsekuensi dari menjalani kedua peran tersebut walaupun tugas yang harus diemban lebih berat daripada perawat yang belum berkeluarga. Namun, pada kenyataannya seringkali perawat kesulitan untuk menyeimbangkan tuntutan dan harapan kedua peran. Keterbatasan waktu, tenaga, dan besarnya tuntutan di salah satu peran menjadi faktor munculnya ketidakseimbangan diantara keduanya.

Kepuasan kerja meningkat secara stabil sepanjang kehidupan kerja dari usia 20-60 tahun. Pola yang sama juga ditemukan pada wanita. Kepuasan mungkin meningkat karena semakin tua semakin besar pendapatan yang diperoleh. Terdapat komitmen yang lebih besar terhadap pekerjaan seiring bertambahnya usia. Wanita lebih banyak mencurahkan diri pada pekerjaan pada


(13)

3

Universitas Kristen Maranatha masa dewasa tengah daripada masa dewasa awal. (Rhodes, 1983; Tamir, 1982) dalam Santrock, 2002.

Berdasarkan Perjanjian Kerja Bersama Rumah Sakit “X” Kota Cilegon tahun 2013 dijelaskan bahwa dalam menjalani tugas dan kewajibannya perawat dituntut untuk memiliki empati dan belas kasih yang tinggi kepada pasien yang membutuhkan pelayanan mereka. Pekerjaan sebagai perawat harus mempunyai kesigapan dalam keadaan tergenting sekalipun dalam menghadapi pasien dan keluarga. Pengorbanan yang dilakukan untuk mengabdikan diri atas dasar menolong dan merawat pasien tanpa pamrih walau harus mengorbankan keluarga mereka sendiri.

Berdasarkan Khan et al. dalam Greenhaus dan Beutell (1985), definisi Work Family Conflict adalah sebuah bentuk interrole conflict dimana tekanan peran yang berasal dari pekerjaan dan keluarga saling mengalami ketidakcocokan dalam beberapa karakter. Dengan demikian, partisipasi untuk berperan dalam pekerjaan (keluarga) menjadi lebih sulit dengan adanya partisipasi untuk berperan di dalam keluarga (pekerjaan)

Perawat merupakan seseorang yang telah menyelesaikan pendidikan keperawatan yang memenuhi syarat serta berwenang berdasarkan ilmu yang dimiliki di negeri bersangkutan untuk memberikan pelayanan keperawatan yang bertanggungjawab untuk merawat, memelihara, membantu meningkatkan kesehatan, mencegah penyakit dan pelayanan penderita penyakit (International Council of Nursing, 2002).


(14)

4

Universitas Kristen Maranatha Berdasarkan Klasifikasi Jabatan Indonesia (1982) perawat mempunyai tugas untuk memberikan pelayanan perawatan dan nasehat di rumah sakit, klinik, dan tempat lain yang berhubungan dengan keperawatan pasien, seperti misalnya membantu dan mendampingi dokter pemeriksa, mengatur pemakian obat-obatan, membalut luka-luka operasi dan bentuk pelayanan lain sesuai dengan petunjuk dokter, mengamati dan melaporkan keadaan pasien, mengukur dan mencatat suhu badan, kecepatan pernapasan dan denyut jantung, memberikan pertolongan pertama dalam keadaan darurat dan menjaga pasien yang sakit keras, membantu pasien untuk menyesuaikan diri dengan tempat dengan metode perawatan, melatih dan memberi nasehat mengenai perawatan pasien pada tahap pemulihan kesehatan.

Rumah Sakit “X” Kota Cilegon adalah salah satu rumah sakit di Kota Cilegon yang memiliki perawat rawat inap wanita. Dalam menjalani tugas dan kewajibannya perawat rawat inap Rumah Sakit “X” Kota Cilegon terbagi kedalam beberapa shift, yaitu pagi, sore, dan malam. Setiap perawat dikenakan shift masing-masing selama dua hari. Setelah mendapatkan semua waktu shift, perawat akan dikenakan waktu libur sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan. Untuk shift pagi dimulai pukul 06.14 WIB – 14.22 WIB, sedangkan untuk shift siang dimulai pukul 14.22 WIB – 22.00 WIB, dan untuk shift malam dimulai pukul 22.00 WIB – 06.00 WIB. Sama halnya seperti saat tiba hari libur nasional atau hari raya besar keagamaan, perawat tidak mendapatkan waktu libur karena tetap memberikan pelayanan kepada pasien yang membutuhkan.


(15)

5

Universitas Kristen Maranatha Tugas dan kewajiban yang diemban oleh perawat seringkali mengalami permasalahan bagi perawat wanita yang sudah berkeluarga karena mereka harus menjalakan peran baik sebagai seorang perawat dan ibu rumah tangga. Perawat yang sudah berkeluarga memiliki peran yang lebih berat daripada perawat yang belum berkeluarga. Mereka harus mengurus dan memenuhi semua tuntutan baik anak, suami, dan kebutuhan keluarga lainnya. Dalam kesehariannya mereka harus membagi waktu antara pekerjaan rumah tangga dan pekerjaan sebagai perawat. Tugas dan kewajiban perawat dalam bekerja mengharuskan mereka menghabiskan waktu selama 8 jam di luar rumah dalam sehari dengan waktu kerja shift membuat mereka kesulitan mengatur tugas sebagai ibu rumah tangga.

Stress yang dialami perawat baik di pekerjaan dan keluarga menimbulkan dampak konflik kerja keluarga yang berasal dari area pekerjaan dan keluarga. Konflik yang berasal dari area pekerjaan antara lain ketika perawat akan pergi dinas namun pekerjaan rumah tangga belum terselesaikan seperti kebutuhan makan anak dan suami, mengantar anak ke sekolah, dan mengerjakan pekerjaan rumah membuat perawat datang tidak tepat waktu ke rumah sakit. Selain itu, saat perawat sedang merasa lelah dengan pekerjaan rumah tangga berdampak pada menurunnya konsentrasi perawat dan kurang enerjik saat memberikan pelayanan sehingga perawat kurang optimal dalam bekerja yang dapat memengaruhi kinerja kerja perawat.

Di sisi lain konflik kerja keluarga yang berasal dari area keluarga adalah kepuasan waktu luang bersama suami dan anak. Waktu bekerja menurut pembagian shift yang tidak teratur dan besarnya tuntutan pekerjaan membuat


(16)

6

Universitas Kristen Maranatha perawat kehilangan banyak waktu bersama keluarga. Saat hari libur seperti minggu, dan hari libur besar keagamaan, perawat tidak dapat bersama keluarga karena harus melakukan dinas. Suami dan anak yang mengeluh agar tidak pergi bekerja menimbulkan perasaan bersalah pada perawat. Saat sedang melakukan dinas shift sore atau malam, perawat tidak dapat menemani anak belajar, menjadi teman bagi anak, bertukar pikiran dengan suami, dan tidak dapat menyaksikan secara langsung perkembangan yang dilalui oleh anak.

Berdasarkan hasil survei awal yang dilakukan kepada 20 perawat rawat inap yang sudah berkeluarga didapatkan data bahwa 11 perawat (55%) mengatakan bahwa mereka mengalami konflik pada area waktu pada perannya dipekerjaan yang dapat memengaruhi perannya di keluarga (time-based work interfering with family). Tuntutan pekerjaan yang mengharuskan bekerja berdasarkan pembagian shift membuat mereka tidak dapat memenuhi tugas sebagai seorang ibu rumah tangga dalam memenuhi tuntutan sehari-hari anak dan suaminya. Perawat tidak dapat mengikuti perkembangan anak secara menyeluruh karena harus bekerja. Perawat merasa kurang memberikan perhatian dan kasih sayang kepada anak karena dalam sehari intensitas bertemu dengan anak hanya sebentar. Sedangkan 9 perawat (45%) mengatakan bahwa mereka tidak mengalami konflik pada area waktu pada perannya dipekerjaan yang dapat memengaruhi perannya di keluarga (time-based work interfering with family).

Sebanyak 13 perawat (65%) mengatakan bahwa mereka mengalami konflik karena kelelahan pada perannya di pekerjaan memengaruhi perannya di keluarga (strain-based work interfering with family). Perawat yang kelelahan


(17)

7

Universitas Kristen Maranatha karena bekerja di rumah sakit menjadi malas, mengantuk dan lelah saat sudah berada dirumah. Perawat memilih untuk beristirahat dan mengurangi komunikasi dengan anak dan suami untuk mengembalikan kembali kondisi fisik mereka. Tugas untuk mengurus anak diserahkan kepada keluarga lain atau pengasuh. Sedangkan 7 perawat (35%) mengatakan bahwa mereka tidak mengalami konflik karena kelelahan pada perannya di pekerjaan memengaruhi perannya di keluarga (strain-based work interfering with family).

Sebanyak 7 perawat (35%) mengatakan bahwa mereka mengalami konflik pada area waktu pada perannya di keluarga memengaruhi perannya di pekerjaan (time-based family interfering with work). Perawat yang bekerja namun terpikirkan oleh masalah keluarga di rumah seperti anak yang sedang jatuh sakit dan tidak adanya pengasuh yang dapat menjaga anak di rumah. Saat waktu libur tetap harus bekerja shift namun anak dan suami menuntut untuk tetap berada di rumah sehingga waktu untuk keluarga menjadi berkurang. Perawat yang meninggalkan suami dan anak dalam keadaan tuntutan mereka tidak terpenuhi. Sedangkan 13 perawat (65%) mengatakan bahwa mereka tidak mengalami konflik pada area waktu pada perannya di keluarga memengaruhi perannya di pekerjaan (time-based family interfering with work).

Sebanyak 8 perawat (40%) mengatakan bahwa mereka mengalami konflik karena kelelahan pada perannya di keluarga memengaruhi perannya di pekerjaan (strain-based family interferimg work). Perawat merasa kurang konsentrasi, tidak fokus, dan kurang enerjik dalam memberikan pelayanan karena lelah dengan pekerjaan rumah. Ketika sedang ada masalah dengan suami di rumah akan


(18)

8

Universitas Kristen Maranatha memengaruhi penampilan dan mimik muka menjadi tidak bersemangat dalam bekerja. Sedangkan 12 perawat (60%) mengatakan bahwa mereka tidak mengalami konflik karena kelelahan pada perannya dikeluarga memengaruhi perannya di pekerjaan (strain-based family interfering work).

Apabila perawat sedang mengalami permasalahan keluarga yang belum terselesaikan, hal ini akan berpengaruh pada saat perawat sedang melakukan dinas karena terpikirkan oleh masalah keluarga yang sedang dihadapinya. Konsentrasi dalam bekerja menjadi terganggu dan perawat merasa tidak tenang sehingga dalam memberikan pelayanan kepada pasien tidak optimal. Keterbatasan waktu yang dimiliki dalam menjalankan peran sebagai perawat dan ibu rumah tangga membuat mereka kehilangan banyak waktu bersama keluarga dan tidak dapat mengikuti perkembangan anak secara menyeluruh.

Hal-hal yang telah dijelaskan diatas memiliki ketidakcocokan dengan tuntutan yang dihasilkan dari suatu peran dapat menghambat pemenuhan tuntutan dalam peran lainnya. Hal ini akan memicu terjadinya konflik antar peran (interrole conflict). Konflik antar peran yang dialami oleh perawat rawat inap berkaitan dengan peran mereka di pekerjaan dan di keluarga. Dari fenomena yang dipaparkan terlihat bahwa usaha perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga untuk memenuhi peran di pekerjaan menghambat peran di keluarga, begitu pula sebaliknya. Berdasarkan fenomena yang telah dipaparkan diatas peneliti tertarik untuk meneliti dimensi work family conflict pada perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga di Rumah Sakit “X” Kota Cilegon.


(19)

9

Universitas Kristen Maranatha

1.2 Identifikasi masalah

Dari penelitian ini ingin mengetahui bagaimana dimensi dari work family conflict pada perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga di Rumah Sakit “X” Kota Cilegon.

1.3 Maksud dan Tujuan Penelitian

1.3.1 Maksud Penelitian

Penelitian ini memiliki maksud untuk memperoleh gambaran mengenai keenam dimensi work family conflict yang pada perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga di Rumah Sakit “X” Kota Cilegon.

1.3.2 Tujuan Penelitian

Penelitian ini memiliki tujuan untuk melihat dimensi work family conflict pada perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga di Rumah Sakit “X” Kota Cilegon, yang muncul berupa dimensi mana yang hasilnya berada pada derajat yang tinggi, sedang, dan rendah dari work family conflict, yaitu Time Based WIF, Time Based FIW, Strain Based WIF, Strain Based FIW, Behavior WIF, dan Behavior FIW.

1.4 Kegunaan Penelitian

1.4.1 Kegunaan Teoritis

1. Memberikan informasi mengenai work family conflict pada perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga di Rumah Sakit “X” Kota Cilegon ke


(20)

10

Universitas Kristen Maranatha dalam bidang Ilmu Psikologi khususnya dalam bidang Ilmu Psikologi Industri dan Organisasi juga dalam bidang Ilmu Psikologi Keluarga.

2. Memberikan masukan kepada peneliti lain yang berminat untuk melakukan penelitian mengenai work family conflict dan mendorong dikembangkannya penelitian-penelitian lain yang berhubungan dengan topik tersebut.

1.4.2 Kegunaan Praktis

1. Memberikan informasi kepada Rumah Sakit “X” Kota Cilegon sebagai bahan evaluasi mengenai work family conflict program kepada perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga sehingga dapat dibuat intervensi yang dapat menurunkan derajat work family conflict.

2. Memberikan informasi kepada perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga di Rumah Sakit “X” Kota Cilegon mengenai konflik yang dialami pada perannya sebagai pekerja dan ibu rumah tangga, sehingga dapat mengantisipasi masalah-masalah yang dapat timbul dari akibat work family conflict.

1.5 Kerangka Pikir

Wanita yang sudah berkeluarga bertanggung jawab kepada keluarga yaitu anak dan suami sebagai ibu rumah tangga. Selain itu wanita yang sudah berkeluarga juga bertanggung jawab kepada Rumah Sakit yaitu kepada pasien dan semua rekan kerja. Pada masa ini wanita juga sudah memiliki anak usia balita, sekolah, dan remaja. Walaupun begitu, wanita tetap mampu menjalankan kedua


(21)

11

Universitas Kristen Maranatha pekerjaannya. Kepuasan kerja mengalami peningkatan secara konstan di sepanjang kehidupan, yaitu dari usia 20-60 tahun. Sebagian besar kemajuan karir terjadi pada awal dalam kehidupan orang dewasa, yaitu sekitar usia 40 hingga 45 tahun. Selain pencapaian karir, wanita juga membutuhkan waktu khusus yang penting untuk menjalankan peran sebagai ibu rumah tangga (Santrock, 2002).

Perawat merupakan seseorang yang telah menyelesaikan pendidikan keperawatan yang memenuhi syarat serta berwenang berdasarkan ilmu yang dimiliki di negeri bersangkutan untuk memberikan pelayanan keperawatan yang bertanggungjawab untuk merawat, memelihara, membantu meningkatkan kesehatan, mencegah penyakit dan pelayanan penderita penyakit (International Council of Nursing. 2002).

Berdasarkan Klasifikasi Jabatan Indonesia (1982) perawat mempunyai tugas untuk memberikan pelayanan perawatan dan nasehat di rumah sakit, klinik, dan tempat lain yang berhubungan dengan keperawatan pasien, seperti misalnya membantu dan mendampingi dokter pemeriksa, mengatur pemakian obat-obatan, membalut luka-luka operasi dan bentuk pelayanan lain sesuai dengan petunjuk dokter, mengamati dan melaporkan keadaan pasien, mengukur dan mencatat suhu badan, kecepatan pernapasan dan denyut jantung, memberikan pertolongan pertama dalam keadaan darurat dan menjaga pasien yang sakit keras, membantu pasien untuk menyesuaikan diri dengan tempat dengan metode perawatan, melatih dan memberi nasehat mengenai perawatan pasien pada tahap pemulihan kesehatan.


(22)

12

Universitas Kristen Maranatha Tidak semua perawat rawat inap wanita yang bekerja di Rumah Sakit “X” Kota Cilegon sudah berkeluarga, terdapat pula perawat rawat inap wanita yang belum berkeluarga. Perawat yang juga menjalankan peran sebagai ibu rumah tangga mempunyai peran dan tuntutan yang lebih tinggi dibandingkan dengan perawat yang belum berkeluarga. Perawat yang sudah berkeluarga mempunyai kewajiban untuk mendidik anak, mendampingi anak dalam belajar, memenuhi tuntutan anak dan suami seperti kebutuhan menyiapkan makan suami dan anak, menemani anak belajar dan bermain, mengasuh anak, memenuhi kebutuhan fisik dan psikis suami. Sementara waktu yang dimiliki oleh perawat untuk memenuhi semua kebutuhan keluarga tidaklah seperti perawat lain yang belum berkeluarga. Perawat sering kali merasakan tidak dapat memenuhi tuntutan di keluarga karena sudah merasa kelelahan dengan pekerjaannya. Begitu pula, dengan pekerjaan sebagai perawat dirasakan kurang memberikan pelayanan terbaik kepada pasien karena sudah merasa kelelahan dengan pekerjaan rumah tangga.

Berdasarkan Khan et al. dalam Greenhaus & Beutell (1985), definisi work family conflict adalah suatu bentuk interrole conflict dimana tuntutan peran yang berasal dari pekerjaan dan keluarga saling mengalami pertentangan dalam beberapa situasi. Dengan demikian, partisipasi untuk berperan dalam pekerjaan dan keluarga menjadi lebih sulit dengan adanya tuntutan harapan yang berbeda satu sama lain yaitu antara pekerjaan dan keluarga.

Menurut Greenhaus (1985), terdapat dua faktor penyebab terjadinya konflik kerja keluarga yaitu area kerja dan keluarga, namun kedua faktor tersebut memiliki persamaan yaitu mempunyai sumber tekanan (stressor), namun disisi


(23)

13

Universitas Kristen Maranatha lain area kerja dan keluarga dapat mendukung perawat dalam menjalankan peran baik sebagai perawat dan ibu rumah tangga. Area kerja yang menjadi faktor penyebab terjadinya konflik adalah waktu kerja yang padat dan tidak teratur, kerja shift, dan tuntutan kerja yang berlebihan, sedangkan area keluarga, tekanan-tekanan tersebut adalah jumlah anak, usia anak yang menjadi sumber utama adalah ketika perawat masih memiliki anak usia balita, sekolah, dan remaja, keluhan yang berasal dari anak dan suami yang menuntut perawat untuk berada di rumah, dan kehadiran pengasuh yang dapat membantu perawat dalam merawat anak.

Faktor-faktor penyebab konflik berasal dari area keluarga yang dirasakan oleh perawat rawat inap yang sudah berkeluarga adalah tidak dapat menemani keluarga karena harus melaksanakan tugas baik di hari minggu maupun libur nasional. Perawat harus meninggalkan rumah disaat belum menyiapkan makanan bagi suami dan anaknya. Perawat harus meminta izin untuk tidak melakukan tugas karena mengurus anak yang sedang sakit. Pekerjaan rumah tangga yang tidak dapat diselesaikan karena harus pergi dinas. Hal-hal tersebut membuat perawat kurang enerjik dan kurang fokus karena terpikirkan dan merasa bersalah tidak dapat memberikan hal yang terbaik kepada suami dan anaknya, sehingga berdampak dalam memberikan pelayanan kepada pasien sehingga perawat tidak dapat menjalankan peran sebagai pekerja dan ibu rumah tangga dengan seimbang.

Perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga yang tidak dapat memenuhi tanggung jawab di dalam keluarga maupun pekerjaan, dapat dikatakan bahwa perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga menghayati work family


(24)

14

Universitas Kristen Maranatha conflict dalam intensitas yang tinggi. Disisi lain perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga yang dapat memenuhi tanggungjawab dalam keluarga maupun pekerjaan, dapat dikatakan bahwa perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga menghayati work family conflict dalam intensitas yang rendah.

Menurut Gutek et al (dalam Carlson 2000) konflik kerja keluarga dapat muncul dalam dua arah yaitu konflik dari pekerjaan yang memengaruhi kehidupan keluarga (WIF: work interfering with family) dan konflik dari keluarga yang memengaruhi pekerjaan (FIW: family interfering with work).

Work family conflict memiliki tiga bentuk, yaitu time based conflict, strain based conflict, dan behavior based conflict. Time based conflict berkaitan dengan tekanan waktu yang menuntut pemenuhan suatu peran dan menghambat pemenuhan peran yang lain. Strain based conflict berkaitan dengan ketegangan atau kelelahan pada satu peran sehingga memengaruhi kinerja dalam peran yang lain, ataupun ketegangan disatu peran bercampur dengan pemenuhan tanggung jawab diperan yang lain. Behavior based conflict berkaitan dengan pola-pola pikiran dalam satu peran tidak sesuai dengan pola-pola perilaku peran yang lain. Apabila dikombinasikan antara tiga aspek work family conflict, yaitu time, strain, dan behavior dengan dua arah work family conflict, yaitu work interfering with family (WIF) dan family interfering with work (FIW) akan menghasilkan enam kombinasi work family conflict, yaitu Time based WIF, Time based FIW, Strain based WIF, Strain based FIW, Behavior based WIF, dan Behavior based FIW. Setiap perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga di Rumah Sakit “X” Cilegon menghayati konflik yang berbeda-beda satu dengan yang lainnya.


(25)

15

Universitas Kristen Maranatha Time based WIF berkaitan dengan tuntutan waktu pada peran sebagai pekerja menghambat pemenuhan waktu pada peran dalam keluarga. Pada perawat wanita yang sudah berkeluarga yang mengalami time based WIF tidak dapat memenuhi tuntutan waktu pada perannya sebagai ibu rumah tangga karena waktu yang dimiliki untuk bersama keluarga hanya terbatas dan harus memenuhi tuntutan perannya di pekerjaan. Pembagian waktu kerja secara shift yang tidak menentu, membuat perawat kesulitan dalam membagi waktu untuk keluarga ketika mendapat shift siang dan malam. Waktu perawat untuk mengurus anak dan mengerjakan pekerjaan rumah tangga berkurang sehingga perawat kurang dapat memenuhi tuntutannya sebagai ibu rumah tangga.

Strain based WIF berkaitan dengan kelelahan dalam peran sebagai pekerja yang menghambat pemenuhan tuntutan peran dalam keluarga. Perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga yang mengalami strain based WIF tidak dapat memenuhi tuntutan peran sebagai ibu rumah tangga karena perawat sudah merasa kelelahan ketika harus mengerjakan tugas dan tanggung jawabnya di rumah sakit. Sehingga saat perawat pulang ke rumah, perawat lebih memilih untuk beristirahat dan mengurangi komunikasi dengan anaknya. Hal tersebut seringkali dilakukan perawat agar menghindari memarahi anak karena kondisi fisiknya yang sedang lelah. Saat kelelahan perawat merasa lebih sensitive dan mudah marah karena anak yang merengek meminta ditemani oleh sang ibu. Perawat juga tidak dapat mengikuti perkembangan dan pertumbuhan anak secara menyeluruh, tidak dapat menemani anak belajar dan bermain ketika sang anak memintanya. Hal-hal tersebut membuat perawat kurang memenuhi tuntutan sebagai ibu rumah tangga.


(26)

16

Universitas Kristen Maranatha Behavior based WIF berkaitan dengan tuntutan pola perilaku pada peran sebagai pekerja tidak sesuai dengan tuntutan pola perilaku pada peran dalam keluarga. Para perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga yang mengalami behavior based WIF tidak dapat memenuhi tuntutan pola perilaku pada peran sebagai ibu rumah tangga karena tugasnya sebagai kepala tim ruangan yang bekerja dan bersikap secara tegas dan memiliki otoritas yang lebih tinggi dari perawat lain dalam mengatur seluruh pekerjaan di ruangan, sedangkan di rumah yang seharusnya mempunyai otoritas lebih tinggi adalah suami. Hal tersebut dapat menjadi konflik dalam keluarga karena terkadang sikap untuk mengatur di dalam kehidupan rumah tangga lebih dominan daripada suami.

Time based FIW berkaitan dengan tuntutan waktu pada peran dalam keluarga menghambat pemenuhan waktu pada peran sebagai pekerja. Pada perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga yang mengalami time based FIW tidak dapat memenuhi tuntutan waktu pada perannya sebagai perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga di pekerjaan karena waktu yang perawat punya dihabiskan untuk pemenuhan tuntutan perannya sebagai ibu rumah tangga. Saat anak sedang jatuh sakit membuat perawat datang terlambat ke rumah sakit, dan terpaksa tidak masuk dinas karena merawat anaknya yang sakit. Hal tersebut membuat perawat tidak maksimal dalam memenuhi tuntutan pekerjaan.

Strain based FIW berkaitan dengan kelelahan dalam peran di keluarga yang menghambat pemenuhan tuntutan peran sebagai pekerja. Pada perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga yang mengalami strain based FIW tidak dapat memenuhi tuntutan peran sebagai perawat di pekerjaan karena perawat


(27)

17

Universitas Kristen Maranatha merasa kelelahan dalam memenuhi peran sebagai ibu rumah tangga. Saat anak atau suami sedang sakit di rumah, perawat memilih untuk tidak masuk dinas atau jika perawat msauk dinas pun konsentrasi pekerjaannya akan terganggu karena telah kelelahan saat mengurus anak atau suaminya yang sakit di rumah. Sehingga pekerjaan di rumah sakit tidak dilakukan secara optimal. Ketika akan pasien sedang butuh bantuan perawat terkadang perawat lupa untuk melayani sehingga pasien mengeluh dan dengan sengaja mengulur waktu pemeriksaan kepada pasien.

Behavior based FIW berkaitan dengan tuntutan pola perilaku pada peran dalam keluarga tidak sesuai dengan tuntutan pola perilaku pada peran sebagai pekerja. Pada perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga yang mengalami behavior based FIW tidak dapat memenuhi tuntutan pola perilaku pada peran sebagai perawat karena seorang ibu biasanya memiliki sikap yang ramah dan penuh perhatian kepada anak dan suami. Ibu sebagai perawat yang bersedia memberikan perhatian dan kasih sayang kepada seluruh pasien walau dalam kondisi apapun.

Work family conflict dapat memberikan dampak baik pada lingkup atau area kerja maupun pada lingkup atau area keluarga. Dampak pada area kerja dapat berkaitan dengan kepuasan kerja, komitmen organisasi, ketidakhadiran, performa kerja, dan kesuksesan karir, sedangkan dampak pada lingkup atau area keluarga dapat berkaitan dengan kepuasan hidup dan kepuasan pernikahan (Allen et al (2000)).


(28)

18

Universitas Kristen Maranatha Bagan 1.1 Kerangka Pikir

Perawat Rawat Inap yang Sudah Berkeluarga di Rumah Sakit “X”

Kota Cilegon

Work Family Conflict ( WFC)

Stressor Area Kerja : Role Overload tinggi a. Waktu kerja yang padat b. Shift kerja

c. Tuntutan kerja yang berlebihan

Stressor Area Keluarga : Social Support tinggi a. Jumlah anak

b. Mempunyai anak usia balita, sekolah, dan remaja

c. Keberadaan keluarga tidak mendukung

Time Based WIF

Strain Based WIF

Behavior WIF

Time Based FIW

Strain Based FIW


(29)

19

Universitas Kristen Maranatha

1.6 Asumsi Penelitian

1. Setiap perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga di Rumah Sakit “X” Kota Cilegon pernah mengalami work family conflict.

2. Work Family Conflict dapat terjadi pada dua arah work interfering with family (WIF) yaitu konflik dari pekerjaan yang memengaruhi kehidupan keluarga atau family interfering with work (FIW) yaitu konflik dari keluarga yang memengaruhi pekerjaan.

3. Work interfering with family (WIF) dapat terjadi karena waktu kerja yang padat, waktu kerja shift, dan pekerjaan yang berlebihan.

4. Family interfering with work (FIW) dapat terjadi karena jumlah anak, memiliki tanggung jawab pada anak usia balita, sekolah, dan remaja dan keberadaan keluarga yang tidak mendukung.

5. Work family conflict pun dapat terjadi dalam tiga bentuk, yaitu time based conflict, strain based conflict, dan bahavior based conflict.

6. Work family conflict pada perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga di Rumah sakit “X” Kota Cilegon dilihat dari kombinasi antara dua arah work family conflict yang akan menghasilkan enam dimensi work family conflict, yaitu time based WIF, time based FIW, strain based WIF, strain based FIW, behavior based WIF, dan behavior based FIW.

7. Setiap perawat yang sudah berkeluarga memiliki dimensi work family conflict yang berbeda-beda yang dialaminya.


(30)

73 Universitas Kristen Maranatha BAB V

SIMPULAN DAN SARAN

5.1Simpulan

Berdasarkan hasil pengolahan data dan pembahasan hasil penelitian, maka dapat ditarik beberapa kesimpulan, yaitu :

1. Lebih dari 50% perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga menghayati work family conflict dalam derajat rendah. Sebagian kecil perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga menghayati work family conflict dalam derajat yang sedang. Sangat kecil perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga menghayati work family conflict dalam derajat yang tinggi.

2. Dari keenam dimensi work family conflict, didapatkan data bahwa dimensi yang paling banyak dihayati oleh perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga adalah dimensi strain based work interfering family pada taraf sedang dan tinggi. Sedangkan, dimensi-dimensi yang lain berada pada taraf rendah.

3. Terdapat kecenderungan keterkaitan antara perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga yang menghayati bahwa mereka memperoleh social support yang tinggi dari kepala perawat dan sesama perawat dengan rendahnya work family conflict pada arah work interfering family.

4. Terdapat kecenderungan keterkaitan antara perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga menghayati bahwa mereka memperoleh social


(31)

74

Universitas Kristen Maranatha support yang tinggi dari pasangan, anak, dan anggota keluarga lain dengan rendahnya work family conflict pada arah family interfering work.

5. Sebagian besar perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga menghayati bahwa tuntutan kerja yang berlebihan (role overload) sebagai perawat tidak sebagai beban yang dapat menghambat partisipasi dan pemenuhan kebutuhan baik sebagai perawat dan ibu rumah tangga.

5.2 Saran

5.2.1 Saran Teoritis

Bagi penelitian selanjutnya, hasil peneitian ini dapat dijadikan masukan jika ingin melakukan penelitian mengenai kontribusi social support dan role overload terhadap work family conflict pada perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga di Rumah Sakit “X” Kota Cilegon.

5.2.2 Saran Praktis

Untuk mengantisipasi masalah yang akan timbul karena work family conflict, maka disarankan kepada perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga di Rumah Sakit “X” Kota Cilegon untuk memilih alternatif penyelesaian, seperti misalnya :

1. Memberikan intervensi bagi perawat baik yang mengalami work family conflict pada taraf yang tinggi, sedang dan rendah.


(32)

75

Universitas Kristen Maranatha 2. Memberikan waktu kepada perawat rawat inap untuk melakukan

relaksasi sederhana pada saat jam kerja berlangsung secara bergantian dengan perawat lain untuk mengurangi ketegangan yang dirasakan karena kelelahan baik dalam bekerja sebagai perawat dan juga ibu rumah tangga.


(33)

76 Universitas Kristen Maranatha DAFTAR PUSTAKA

Barbara B. 2002. Gender, Work and Organization, Volume 9 No. 2. Departement of Social Sciences. USA: Loughborough University. Carlson, Dawn S., K. Michele Kacmar and Larry J. Williams. 2000.

Construction and Initial Validation of a Multidimensional Measure of Work-Family Conflict. Journal of Vocational Behavior 56, 249-276.

Departemen Tenaga Kerja Dan Transmigrasi Republik Indonesia. 1982. Klasifikasi Jabatan Indonesia. Jakarta: PT. Dharma Karsa Utama

Gottlieb, Benjamin H. 2000. Social Support Measurement And Intervention. A Guide For Health And Social Scientists. Newyork : Oxford University Press

Greenhaus, J.H. & Beutell, N.J. 1985. Sources of Conflict Between Work and Family Role. Academy of Management Journal, 10, 76-88. Korabik, Karen, Donna S. Lero and Denise L. Whitehead. 2008.

Handbook of Work-Family Integration. New York: Academic Press.

Matthews, R.A. 2013. A Longitudinal Examination of Role Overload and Work-Family Conflict: The Mediating Role of Interdomain Transitions. dalam Journal Organizational Behavior. Department of Psychology. Ohio: Bowling Green State University

Nazir, Moh., Ph.D. 2009. Metode Penelitian. Bogor : Gahlia Indonesia.

Perjanjian Kerja Bersama PT. “X” Dengan Serikat Karyawan PT. “X”. 2013. Cilegon : PT. “X”

Santrock, Jhon W. 2002. Life-Span Development: Perkembangan Masa Hidup, Edisi 5, Jilid II. Jakarta : Erlangga.


(34)

77 Universitas Kristen Maranatha DAFTAR RUJUKAN

International Council of Nurses. 2002. Definition and characteristics for nurse practitioner/advanced practice nursing roles [official position paper]. (http://www.icn.ch/networks_ap.htm, diakses 6 Oktober 2013).

Pedoman Penulisan Skripsi Sarjana (Februari 2009). Bandung : Fakultas Psikologi Universitas Kristen Maranatha Bandung.

Karin, Kesuma. 2013. Studi Deskriptif mengenai Self Compassion pada perawat rawat inap di Rumah Sakit “X” Bandung. Skripsi. Skrispi: Fakultas Psikologi Universitas Kristen Maranatha.

Ratu, Annisa. 2013. Studi Deskriptif mengenai Motivasi Prososial pada Perawat Rawat Inap Kelas III di RSUD “X” Kota Cilegon. Metode Penelitian Lanjutan: Fakultas Psikologi Universitas Kristen Maranatha.


(1)

Universitas Kristen Maranatha

1.6 Asumsi Penelitian

1. Setiap perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga di Rumah Sakit “X” Kota Cilegon pernah mengalami work family conflict.

2. Work Family Conflict dapat terjadi pada dua arah work interfering with family (WIF) yaitu konflik dari pekerjaan yang memengaruhi kehidupan keluarga atau family interfering with work (FIW) yaitu konflik dari keluarga yang memengaruhi pekerjaan.

3. Work interfering with family (WIF) dapat terjadi karena waktu kerja yang padat, waktu kerja shift, dan pekerjaan yang berlebihan.

4. Family interfering with work (FIW) dapat terjadi karena jumlah anak,

memiliki tanggung jawab pada anak usia balita, sekolah, dan remaja dan keberadaan keluarga yang tidak mendukung.

5. Work family conflict pun dapat terjadi dalam tiga bentuk, yaitu time based conflict, strain based conflict, dan bahavior based conflict.

6. Work family conflict pada perawat rawat inap wanita yang sudah

berkeluarga di Rumah sakit “X” Kota Cilegon dilihat dari kombinasi antara dua arah work family conflict yang akan menghasilkan enam dimensi work family conflict, yaitu time based WIF, time based FIW, strain based WIF, strain based FIW, behavior based WIF, dan behavior based FIW.

7. Setiap perawat yang sudah berkeluarga memiliki dimensi work family conflict yang berbeda-beda yang dialaminya.


(2)

73 Universitas Kristen Maranatha

BAB V

SIMPULAN DAN SARAN 5.1 Simpulan

Berdasarkan hasil pengolahan data dan pembahasan hasil penelitian, maka dapat ditarik beberapa kesimpulan, yaitu :

1. Lebih dari 50% perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga menghayati work family conflict dalam derajat rendah. Sebagian kecil perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga menghayati work family conflict dalam derajat yang sedang. Sangat kecil perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga menghayati work family conflict dalam derajat yang tinggi.

2. Dari keenam dimensi work family conflict, didapatkan data bahwa dimensi yang paling banyak dihayati oleh perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga adalah dimensi strain based work interfering family pada taraf sedang dan tinggi. Sedangkan, dimensi-dimensi yang lain berada pada taraf rendah.

3. Terdapat kecenderungan keterkaitan antara perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga yang menghayati bahwa mereka memperoleh social support yang tinggi dari kepala perawat dan sesama perawat dengan rendahnya work family conflict pada arah work interfering family.

4. Terdapat kecenderungan keterkaitan antara perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga menghayati bahwa mereka memperoleh social


(3)

Universitas Kristen Maranatha

support yang tinggi dari pasangan, anak, dan anggota keluarga lain dengan rendahnya work family conflict pada arah family interfering work.

5. Sebagian besar perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga menghayati bahwa tuntutan kerja yang berlebihan (role overload) sebagai perawat tidak sebagai beban yang dapat menghambat partisipasi dan pemenuhan kebutuhan baik sebagai perawat dan ibu rumah tangga.

5.2 Saran

5.2.1 Saran Teoritis

Bagi penelitian selanjutnya, hasil peneitian ini dapat dijadikan masukan jika ingin melakukan penelitian mengenai kontribusi social support dan role overload terhadap work family conflict pada perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga di Rumah Sakit “X” Kota Cilegon.

5.2.2 Saran Praktis

Untuk mengantisipasi masalah yang akan timbul karena work family conflict, maka disarankan kepada perawat rawat inap wanita yang sudah berkeluarga di Rumah Sakit “X” Kota Cilegon untuk memilih alternatif penyelesaian, seperti misalnya :

1. Memberikan intervensi bagi perawat baik yang mengalami work family conflict pada taraf yang tinggi, sedang dan rendah.


(4)

75

Universitas Kristen Maranatha

2. Memberikan waktu kepada perawat rawat inap untuk melakukan relaksasi sederhana pada saat jam kerja berlangsung secara bergantian dengan perawat lain untuk mengurangi ketegangan yang dirasakan karena kelelahan baik dalam bekerja sebagai perawat dan juga ibu rumah tangga.


(5)

76 Universitas Kristen Maranatha

Barbara B. 2002. Gender, Work and Organization, Volume 9 No. 2. Departement of Social Sciences. USA: Loughborough University. Carlson, Dawn S., K. Michele Kacmar and Larry J. Williams. 2000.

Construction and Initial Validation of a Multidimensional Measure of Work-Family Conflict. Journal of Vocational Behavior 56, 249-276.

Departemen Tenaga Kerja Dan Transmigrasi Republik Indonesia. 1982. Klasifikasi Jabatan Indonesia. Jakarta: PT. Dharma Karsa Utama

Gottlieb, Benjamin H. 2000. Social Support Measurement And Intervention. A Guide For Health And Social Scientists. Newyork : Oxford University Press

Greenhaus, J.H. & Beutell, N.J. 1985. Sources of Conflict Between Work and Family Role. Academy of Management Journal, 10, 76-88. Korabik, Karen, Donna S. Lero and Denise L. Whitehead. 2008.

Handbook of Work-Family Integration. New York: Academic Press.

Matthews, R.A. 2013. A Longitudinal Examination of Role Overload and

Work-Family Conflict: The Mediating Role of Interdomain

Transitions. dalam Journal Organizational Behavior. Department of Psychology. Ohio: Bowling Green State University

Nazir, Moh., Ph.D. 2009. Metode Penelitian. Bogor : Gahlia Indonesia.

Perjanjian Kerja Bersama PT. “X” Dengan Serikat Karyawan PT. “X”. 2013. Cilegon : PT. “X”

Santrock, Jhon W. 2002. Life-Span Development: Perkembangan Masa Hidup, Edisi 5, Jilid II. Jakarta : Erlangga.


(6)

77 Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR RUJUKAN

International Council of Nurses. 2002. Definition and characteristics for nurse practitioner/advanced practice nursing roles [official position paper]. (http://www.icn.ch/networks_ap.htm, diakses 6 Oktober 2013).

Pedoman Penulisan Skripsi Sarjana (Februari 2009). Bandung : Fakultas Psikologi Universitas Kristen Maranatha Bandung.

Karin, Kesuma. 2013. Studi Deskriptif mengenai Self Compassion pada perawat rawat inap di Rumah Sakit “X” Bandung. Skripsi. Skrispi: Fakultas Psikologi Universitas Kristen Maranatha.

Ratu, Annisa. 2013. Studi Deskriptif mengenai Motivasi Prososial pada Perawat Rawat Inap Kelas III di RSUD “X” Kota Cilegon. Metode Penelitian Lanjutan: Fakultas Psikologi Universitas Kristen Maranatha.