T1__BAB V Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Produksi Iklan Layanan Masyarakat Infografis tentang Tips Cerdas Menyikapi Berita Hoax T1 BAB V

BAB V
PENUTUP
5.1 Kesimpulan
Karena maraknya berita hoax yang tersebar diinternet di
Indonesia, penulis membuat sebuah produksi Video Iklan Layanan
Masyarakat Infografis dengan tema Menyikapi Berita Hoax. Video
Iklan layanan Masyarakat ini bertujuan untuk memberi pengetahuan
kepada masyarakat tentang bagaimana cara menyikapi dengan
cerdas berita hoax dimedia social dan portal berita dan agar
masyarakat mengerti apa yang masyarakat harus lakukan setelah
mengetahui suatu berita hoax.
Tips-Tips yang penulis sajikan dalam produksi Video Iklan
Layanan masyarakat ini antara lain :
1.

Pastikan. Lacak dan cek lagi apakah benar berita tersebut
adalah berita hoax atau bukan dan jangan mudah
terprofokasi terlebih dahulu

2.


Diskusi. Diskusi dengan teman-teman media social, agar
bisa saling berbagi dan saling mengingatkan.

3.

Bagikan. Bagikan kepada orang-orang terdekat, keluarga,
kerabat dan teman teman, ini adalah langkah yang mudah
dan

merupakan

langkah

awal

untuk

menyebarkan

kebenaran.

Berdasarkan penelitian sebelumnya yang sudah ada, maka
video ini menjadi layak untuk diproduksi dan dipublikasi, karena
konten video ILM ini orisinil karya penulis dan menginformasikan
tentang ciri-ciri berita hoax dan tips untuk menyikapi berita hoax
untuk mengedukasi target penonton.



38

5.2 Kesimpulan Uji Publik
Dari

25

Responden

yang

dikumpulkan


oleh

penulis,

penulis

mendapatkan banyak saran dan pernyataan dari responden diantaranya
seperti berikut:
Judul Video ILM Menyikapi berita hoax sudah menarik dan sangat
baik untuk khalayak sasaran.Video motion graphic serta kata-kata yang
digunakan dalam ILM menyikapi berita hoax

dinilai sangat menarik dan

baik bagi responden. Menurut para responden bentuk font, ukuran dan
warna tulisan sangat baik dan mudah dibaca. Pesan yang disampaikan
dalam Video ILM Menyikapi berita hoax ini sudah sangat sesuai untuk
khalayak sasaran. Para responden sangat memahami informasi dan isi
pesan yang disampaikan pada ILM menyikapi berita hoax. Menurut para

responden, video ILM Menyikapi berita hoax ini sudah baik dalam
pemenuhan

etika.

Saran

lain

dari

video

ILM

ini

adalah

perlunya


penambahan ilustrasi-ilustrasi agar terlihat ramai, penambahan pada sound
effect humor, agar terdengar lucu dan menarik.
5.2 Saran
Bagi masyarakat yang mengkonsumsi internet baik media social dan
portal berita diharapkan untuk lebih berhati-hati dalam mengkonsumsi
berita, karena berita hoax terkadang tidak terdeteksi kesalahannya. Oleh
karna itu penulis berharap dengan adanya Video Iklan layanan masyarakat
ini, masyarakat bisa lebih mengerti bagaimana harus menyikapi berita
hoax.



39