ANALISIS SALURAN DAN MARGIN PEMASARAN TELUR AYAM RAS (Survey Pemasaran dari PD. Duta Hadir ke Wilayah Lain di Kuningan Jawa Barat).

ANALISIS SALURAN DAN MARGIN PEMASARAN TELUR AYAM RAS
(Survey Pemasaran dari PD. Duta Hadir ke Wilayah Lain
di Kuningan Jawa Barat)
Faisal Fachrullah

ABSTRAK
Penelitian mengenai “Analisis Saluran dan Margin Pemasaran Telur Ayam
Ras (Survey Pemasaran dari PD. Duta Hadir ke Wilayah lain di Kuningan Jawa
Barat)”, dilaksanakan pada Bulan Desember 2013. Penelitian ini bertujuan
menganalisis bentuk saluran pemasaran telur ayam ras, menganalisis besarnya
persentase margin, biaya dan keuntungan pemasaran pada berbagai saluran
pemasaran telur ayam ras, menganalisis besarnya bagian harga yang diterima
PD. Duta Hadir sebagai produsen pada berbagai saluran pemasaran telur ayam ras.
Penelitian ini menggunakan metode survey. Objek dalam penelitian ini adalah
pelaku pemasaran (peternak, 4 pedagang besar dan 10 pedagang pengecer). Data
yang dihimpun terdiri dari dua jenis data, yaitu data primer dan data sekunder.
Analisis yang digunakan didalam penelitian ini adalah analisis deskriptif. Hasil
penelitian menunjukan bahwa saluran pemasaran telur ayam ras PD. Duta Hadir
terdapat empat saluran. Saluran pertama adalah saluran pemasaran dimana
penjualan telur ayam ras dilakukan secara langsung dari PD. Duta Hadir ke
konsumen akhir, sehingga tidak ada biaya, margin dan keuntungan. Margin

tataniaga total pada saluran kedua terdiri dari biaya dan keuntungan sebesar
(18,83 % dan 81,17 %). Margin tataniaga total pada saluran ketiga terdiri dari
biaya dan keuntungan sebesar (5,49 % dan 94,51 %). Margin tataniaga total pada
saluran keempat terdiri dari biaya dan keuntungan sebesar (36,37 % dan 63,63 %).
Bagian harga yang terbesar terdapat pada saluran keempat sebesar 91,43 %.
Kata kunci : Saluran pemasaran, telur ayam ras, margin, biaya, keuntungan,
bagian harga peternak.

AN ANALYSIS OF MARGIN AND MARKETING CHANNELS OF
CHICKEN EGGS
(The Marketing Survey from PD. Duta Hadir to Other Areas
in Kuningan, West Java)

Faisal Fachrullah

ABSTRACT
The research, “An Analysis of Margin and Marketing Channels of
Chicken Eggs (The Marketing Survey from PD. Duta Hadir to Other Areas in
Kuningan, West Java), was held on December, 2013. It aims to analyze the kind
of chicken eggs’ marketing channels, the number of margin percentages, the cost

and the profit in any kind of its marketing channels, and also to analyze how much
farmer share received by PD. Duta Hadir as producer. Moreover, the data were
analyzed by using descriptive analysis and collected through survey methods and
some investigations to the actors of marketing channel such as farmer, 4 whole
salers, and 10 retailers. The results of this research showed that marketing channel
used by PD. Duta Hadir contains 4 channels. The first channel is a marketing
channel where the eggs are sold directly by PD. Duta Hadir to the last consumer
so it has no cost, margin and profit. Total margin trading system on the second
channel consists of the cost and the profit of (18.83 % and 81.17 %). Total margin
trading system on the third channel consists of the cost and the profit of (5.49 %
and 94.51 %). Total margin trading system on the fourth channel consists of the
cost and the profit of (36.37 % and 63.63 %). The biggest share found on the
fourth channel of 91.43 %.

Keywords: marketing channel, chicken eggs, margin, cost, profit, farmer share