Pengaruh Profesionalisme, Konflik Peran Ganda, Kepuasan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. BANK BNI CABANG Medan

ABSTRAK
PENGARUH PROFESIONALISME , KONFLIK PERAN GANDA,
KEPUASAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN (STUDI
PADA KARYAWAN KANTOR BANK NEGARA
INDONESIA CABANG MEDAN)

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh dari
variabel profesionalisme, konflik peran ganda, kepuasan kerja terhadap kinerja
karyawan di Bank BNI cabang Medan secara parsial ataupun simultan. Penelitian
ini adalah deskriptif dengan pendekatan kuantitatif, yaitu penelitian yang
berupaya untuk mengkaji dan menjelaskan bagaimana suatu variabel independen
mempengaruhi variabel dependen. Data yang dipergunakan dalam penelitian ini
adalah data primer dan data sekunder. Pengumpulan data primer dilakukan
melalui kuesioner yang disebarkan kepada karyawati Bank BNI cabang Medan
dan wawancara terhadap beberapa karyawati, manajemen dan nasabah, sedangkan
pengumpulan data sekunder dilaksanakan dengan studi kepustakaan dan studi
dokumentasi. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis Regresi Linear
Berganda. Populasi dalam penelitian ini adalah karyawan wanita yang bekerja
pada kantor cabang Medan yang telah bekerja lebih dari dua tahun, karyawan
wanita yang telah menikah, karyawan wanita yang telah memiliki anak yang
berjumlah 56 orang. Sedangkan sampel penelitian ini menggunakan sampel jenuh.

Hasil Penelitian berdasarkan uji-F diperoleh hasil Fhitung sebesar 14,193
dengan tingkat signifikansi = 0.000, lebih besar dari nilai Ftabel yakni 2,78,
dengan tingkat kesalahan α = 5%, atau dengan kata lain Fhitung > Ftabel (14,193
> 2,78). Hasil tersebut menunjukan bahwa variabel profesionalisme, konflik peran
ganda, kepuasan kerja berpengaruh secara simultan signifikan terhadap kinerja
karyawan. Melalui Pengujian Koefisien Determinasi diperoleh Adjusted R Square
= 0.418, hal tersebut menunjukan bahwa pengaruh profesionalisme, konflik peran
ganda, dan kepuasan kerja terhadpa kinerja karyawan adalah sebesar 41.8%
Sedangkan 58.1% adalah pengaruh variabel lain diluar penelitian ini

Kata Kunci : Profesionalisme, Konflik Peran Ganda, Kepuasan Kerja,
Kinerja
Karyawan

i

Universitas Sumatera Utara

ABSTRACT
INFLUENCE OF PROFESSIONALISM, DUAL ROLE CONFLICT, JOB

SATISFACTION ON THE PERFORMANCE OF EMPLOYEES
(STUDY IN BANK NEGARA INDONESIA
BRANCH OF MEDAN)

This study aims to determine and analyze the influence of variables
professionalism, dual role conflict, job satisfaction on the performance of
employees at Bank BNI branch of Medan partially or simultaneously. This
research is descriptive with quantitative approach, the research seeks to examine
and explain how an independent variable affects the dependent variable. The data
used in this study are primary data and secondary data. Primary data were
collected through questionnaires distributed to an employee of Bank BNI branch
of Medan and interviews of some employee, management and customers, while
secondary data collection carried out by the literature study and documentation
study. The data analysis method used is multiple linear regression analysis. The
population in this study is female employees who worked on the Medan branch
offices that have been working for more than two years, employees of married
women, female employees who have had children who totaled 56 people. While
this sample using saturated sample.
Results based on F-test results obtained that F- count equal to 14.193 with
a significance level = 0.000, greater than the value F- table 2.78, with an error

rate of α = 5%, or in other words F count> F table (14.193> 2.78). The results
showed that the variables of professionalism, dual role conflict, job satisfaction
simultaneously significant influence on employee performance. The coefficient of
determination obtained through testing Adjusted R Square = 0418, it shows that
the influence of professionalism, work family conflict, and job satisfaction on
performance of employees amounted to 41.8%, while 58.1% is the influence of
other variables outside of this research
Keyrword: Professionalism, Dual role conflict, Job satisfaction, Performance

ii

Universitas Sumatera Utara