15 Strategi Utama Perusahaan docx

CONTOH IMPLEMENTASI DARI
15 STRATEGI UTAMA
Disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Strategi dan Kebijakan Bisnis
Dosen Pengampu: Detha Alfian Fajri, S.Ab., MM.

Oleh :
Joddy Primadani

(145030201111172)

FAKULTAS ILMU ADMINISTRASI
UNIVERSITAS BRAWIJAYA
MALANG
2017

1. Strategi Pertumbuhan Terkonsentrasi

International Business Machines Corporation (disingkat IBM) adalah sebuah
perusahaan Amerika Serikat yang memproduksi dan menjual perangkat keras dan
perangkat lunak komputer. IBM didirikan pada 16 Juni 1911, beroperasi sejak 1888
dan berpusat di Armonk, New York, Amerika Serikat.


Pada tahun 2003 IBM mengalami krisis terbesar selama perusahaan tersebut
beroperasi, akibat dari krisis tersebut pihak perusahaan mengadakan pertemuan dari
beberapa pemikir terbaik di IBM dan pada tanggal 15 Juli 2003, Pimpinan Eksekutif
Samuel J. Palmisano, dan sekitar 70 eksekutif lain dari divisi cip dan computer yang
saat itu terpisah berkumpul di salah satu ruang konferensi di Harvard University untuk
membahas situasi yang sedang dialami. Pada akhir yang panjang itu, mereka
menentukan arah yang baru. Unit cip dan computer akan digabung, IBM terutama
akan berfokus pada satu kelompok cip, yaitu mikroprosesor power. IBM akan
memproduksi cip sebagian untuk digunakan sendiri dan sebagian lagi untuk produkproduk rekanan utama, termasuk konsol permainan Nintendo, Komputer G5 Apple,
dan peralatan jaringan Cisco Systems. IBM juga akan merekrut investor untuk
membantu mendanai kemajuan teknologi produksi cip.
Peralihan strategi yang dilakukan IBM mulai menampakkan hasil. Kemajuan dalam
cip Power tidak hanya membantu IBM meningkatkan pangsa pasar, namun juga
menjadikan Big Blue sebagai pemasok utama untuk konsol permainan generasi

terbaru yang diproduksi oleh Sony, Microsoft, dan Nintendo. Saat ini, IBM hanya
menguasai 5% dari total pasar prosesor yang jumlahnya 365 juta unit, menurut
Gartner inc. dibandingkan dengan 50% yang dikuasai oleh Inter Corp. dengan
berkonsentrasi pada satu kelompok cip dan meningkatkan pangsa pasarnya di pasar

prosesor, IBM dapat memproduksi dalam

batch
yang
lebih
besar
dan

melakukannya dengan lebih efisien. Sasarannya adalah menghasilkan laba yang
cukup memadai sehingga perusahaan dapat banyak berinvestasi dan mempertahankan
keunggulannya.

2. Strategi Pengembangan Pasar

1) Maskapai penerbangan JetBlue menambahkan puluhan rute baru. Membuka rute
baru juga sebaiknya dilakukan mengingat kebutuhan akan jasa transportasi
penerbangan, merupakan pilihan yang tepat jika pihak JetBlue membuka rute baru
penerbangan. Rute baru yang telah ditambahkan merupakan pasar yang bagus untuk
JetBlue sendiri yang nantinya akan berpengaruh kepada pendapatan yang akan
diterima JetBlue. 2) Strategi yang sama juga dilakukan oleh maskapai penerbangan

asal Indonesia yaitu, PT. Garuda Indonesia. Baru-baru ini Garuda Indonesia membuka
berbagai rute penerbangan baru baik domestic maupun mancanegara, antara lain rute
Jakarta - Tanjung Karang, Jakarta – Malang.

3) Untuk di sektor industri lain PT. Carrefour Indonesia juga telah membuka berbagai
gerai ritel barunya di berbagai kota besar di Indonesia. Saat ini Carrefour telah
memiliki 30 toko di Indonesia. 4) Sama halnya dengan PT. Unilever yang pada
awalnya bermarkas di Rotherdam, Belanda. mengembangkan pasar ke wilayah
geografi baru, dengan mendirikan perusahan-perusahannya ke Negara-negara yang
baru. Contoh : pada tahun 1933 Unilever internasional mendirikan perusahaannya di
Indonesia dengan nama PT. Unilever Indonesia Tbk
3. Strategi Pengembangan Produk

1)

PT.

Telkom

telah

melakukan pengembangan pelayanan, dari
jasa PSTN menuju hingga jasa narrowband ISDN dan Intelligent Networks yang
merupakan bagian dari program T-2001 PT. Telkom. 2) Begitu juga dengan PT.
Unilever Dalam rangka menghadapi persaingan dengan competitor, PT Unilever
harus jeli dan memahami produk seperti apa yang dibutuhkan dan dinginkan oleh
konsumen. PT unilever harus melakukan inovasi terhadap produk mereka agar tidak
terkesan produk yang mereka hasilkan itu-itu saja. Sehingga para kompetitor tidak

bisa mengabil celah dan menyalip konsumen mereka. Strategi pengembangan produk
yang telah dilakukan PT Unilever seperti; mengembangkan Pepsodent dengan
beberapa varian, mengembangkan Pond’s dengan beberapa varian.

4. Inovasi

1) PT. Unilever juga melakukan inovasi untuk product differentiation-nya. Brand
proliferation dilakukan untuk mengisi semua segmen yang ada di pasar agar tidak ada
celah bagi new entrant untuk masuk ke pasar. Contoh diffrensiasi produk yang
dilakukan, Unilever tidak hanya memproduksi sabun batang tetapi juga memproduksi
sabun cair, dan juga mengeluar shampoo Clear Men yaitu shampoo khusus pria, dan
tentu masih banyak lagi untuk produk yang lain. 2) Sama halnya dengan Garuda


Indonesia demi menuju Quantum

Leap

2015 inovasi yang dilakukan Garuda akan berfokus dalam konteks e-Business dengan
penekanan pada e-ticketing & e-procurement, Garuda Indonesia Experience yang
merupakan konsep mengedepankan layanan ke-Indonesiaan disempurnakan pada
tahun 2011 setelah sebelumnya dicetuskan pada tahun 2009, yaitu dengan Interior
baru di kabin pesawat, Makanan cita rasa Indonesia, wewangian aromateraphy khas
Indonesia, dll. Garuda Indonesia Travel Fair (GATF), merupakan bentuk dukungan
Garuda Indonesia terhadap peningkatan pariwisata Indonesia. Garuda Indonesia

menuju maskapai “Ramah Lingkungan” dengan menerapkan “one passanger one
three”. Dan baru-baru ini Garuda melakukan inovasi dengan penyatuan pembayaran
jasa penerbangan atau airport tax ke dalam tiket pesawatnya. Hal ini dilakukan untuk
mengurangi antrean di Bandara.
5. Integrasi Horizontal

1) PT.indofood Sukses Makmur yg pertama kali popular dengan produk indomie

membeli lisensi untuk produk supermi yang pada saat itu dimiliki oleh Salim Group.
2) Untuk menembus pasar

local,

Coca-

Cola sudah melakukan penetrasi ekspansi ke produk-produk lokan menggunakan
strategi pemasaran yang diluncurkan Coca-Cola pada tahun 2000, “Think local, Act
local.” Misalnya mengakuisisi merk air mineral local, Ades melalui PT. Coca-Cola
Bottling Indonesia. Berkat strategi tersebut Coca-Cola kini memiliki lebih dari 100
merk minuman di seluruh dunia. 3) PT Unilever melakukan akuisisi atau mengambil
alih kepemilikan Buahvita dan gogo dari PT. Ultramilk. PT Unilever juga
mengakuisisi Kecap bango.
6. Integrasi Vertikal

PT.

Gudang


Internasional

Garam
memiliki

pabrik

kertas rokok di afrika selain juga memiliki pabrik kertas rokok di Kediri dengan nama
PT Surya Zig Zag.

7. Diversifikasi Konsentris

Perusahaan mobil seperti Suzuki dan Honda juga memproduksi sepeda motor.
8. Diversifikasi Konglomerasi

PT.Bank Lippo, Tbk sebagai cikal bakal group lippo memutuskan untuk bergerak di
sector property seperti lippo karawaci, lippo cikarang.
9. Putar Haluan / Turn Around

Salah satu BUMN yang berhasil melakukan transformasi adalah PT Pos Indonesia.

Pos Indonesia berhasil melakukan turn-around dari perusahaan pos yang merugi dari
tahun ke tahun menjadi network company yang terus menerus untung.
10. Divestasi

PT Bank Niaga Tbk. Melepas seluruh kepemilikan saham (divestasi) di PT Bank
Sumitomo Mitsui Indonesia yg berkedudukan di Jakarta.

11. Likuidasi

1) Bank IFI dilikuidasi oleh Bank Indonesia. 2) PT Asahimas Flat Glass melakukan
likuidasi terhadap anak perusahaanny, yakni Glavermas Mirror Pte Ltd.
12. Kepailitan

Pada tanggal 3 Juli 2007 PT. Dirgantara Indonesia (Persero) dinyatakan pailit dengan
segala akibat hukumnya.
13. Joint Venture

PT. Sari Husada adalah perusahaan Joint Venture dari dua perusahaan pemerintah dan
swasta, PT. Kimia Farma dan PT. Tigakarsa Satria dengan komposisi modal Kimia
Farma sebesar 55% dan Tigakarsa sebesar 45%. Pada tahun 1983 PT. Sari Husada go

public dan komposisi modalnya berubah menjadi PT. Tiga Karsa 39,5%, PT. Kimia
Farma menjadi 33% dan masyarakat 27%.

14. Aliansi Strategis

Bank Muamalat melakukan aliansi strategis dengan seluruh jaraingan kantor pos di
Indonesia ketika meluncurkan dan menjual produk Shar-E. Dengan berbagai
kemudahan dan jaringan yang luas sampai ke tingkat kelurahan, maka aliansi strategis
dengan kantor pos menjadi solusi ampuh dalam meningkatkan pasar perbankan
syariah di Indonesia.
15. Konsorsium, Keiretsu dan Chaebol

Setelah krisis finansial yang melanda Asia pada tahun 1998, Djarum menjadi bagian
konsorsium (termasuk Lippo Group) yang membeli Bank Central Asia (BCA).
Djarum menguasai 51 persen saham BCA.