Cara menghitung akar pangkat 3

Misal yang akan dicari (abc) akar pakat tiga dari bilangan asal 822.656.953
. Untuk menyelesaikannya dibutuhkan tabel pangkat tiga seperti di bawah ini.
Tabel :
Angka :
0
1
2
3
4
5
6
7
8
9
Pangkat tiga : 0
1
8
27 64 125 216 343 512 729
Urutan angka yang akan dicari adalah nilai a kemudian c dan terakhir b.
Mencari nilai a, yaitu dengan membagi bilangan asal dengan sejuta, ambil bilangan
lebih besar dari nol (822). Bandingkan dengan tabel dan pilih yang terdekat tetapi

masih lebih kecil (729), hasilnya nilai a = 9.
Mencari nilai c, yaitu membandingkan satuan bilangan asal (3) dengan angka yang ada
ditabel, dipilih yang punya satuan sama (343), yaitu c = 7.
Mencari nilai b.
Langkah pertama :
Kuadratkan nilai c = 7 diperoleh 49, cukup dipilih satuannya saja yaitu 9.
Langkah kedua :
Hasil langkah pertama dikalikan dengan angka tiga diperoleh 27, cukup dipilih
satuannya saja yaitu 7.
Langkah ketiga :
Ambil angka puluhan dari bilangan asal (5) kemudian dikurangkan dengan angka
puluhan dari pangkat tiga nilai c (4), diperoleh hasil satu (1), bila hasilnya negatip
tambahkan dengan bilangan sepuluh.
Langkah keempat :
Bila hasil pada langkah ketiga (1) lebih kecil daripada hasil pada langkah kedua (7),
maka tambahkan bilangan hasil yang telah diperoleh pada langkah ketiga dengan
bilangan puluhan (sepuluh, duapuluh,…) hingga hasilnya bisa dibagi dengan 7.
Akhirnya hasil langkah ketiga ditambah dengan duapuluh sehingga dihasilkan 21, hasil
pembagian ini (21:7) merupakan nilai b yang dicari yaitu b = 3. Jadi akar pangkat tiga
dari 822.656.953 adalah abc = 937 (bilangan prima).

Contoh lain bilangan prima : 197, 269, 317, 463, 571, 659, 743, 839, 967 dll.