Perbedaan ketaatan pasien rawat jalan Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta antara pasien yang diberi informasi vs informasi plus alat bantu ketaatan periode Juni-Juli 2009 : kajian terhadap pengguna obat antidiabetes - USD Repository

  

PERBEDAAN KETAATAN PASIEN RAWAT JALAN

RUMAH SAKIT PANTI RINI YOGYAKARTA ANTARA PASIEN YANG

DIBERI INFORMASI VS INFORMASI plus ALAT BANTU KETAATAN

PERIODE JUNI – JULI 2009

  

(Kajian terhadap Penggunaan Obat Antidiabetes)

SKRIPSI

  Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Farmasi (S. Farm.)

  Program Studi Farmasi Oleh:

  Charoline Ayem Nastiti NIM : 068114149

  FAKULTAS FARMASI UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA

  

PERBEDAAN KETAATAN PASIEN RAWAT JALAN

RUMAH SAKIT PANTI RINI YOGYAKARTA ANTARA PASIEN YANG

DIBERI INFORMASI VS INFORMASI plus ALAT BANTU KETAATAN

PERIODE JUNI – JULI 2009

  

(Kajian terhadap Penggunaan Obat Antidiabetes)

SKRIPSI

  Diajukan untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Sarjana Farmasi (S. Farm.)

  Program Studi Farmasi Oleh:

  Charoline Ayem Nastiti NIM : 068114149

  FAKULTAS FARMASI UNIVERSITAS SANATA DHARMA YOGYAKARTA

  Karya ini ku persembahkan untuk:

Tuhan Yesusku

kasih setia dan anugerahnya memberikanku kekuatan

melewati semua

  Keluargaku kasih sayang, doa dan cinta mereka selalu menyertai langkah hidupku Almamaterku

  Bila gunung di hadapanku tak jua berpindah Kau berikanku kekuatan untuk mendakinya

  Kulakukan yang terbaikku, Kau yang selebihnya

  

PRAKATA

  Puji dan syukur penulis panjatkan pada Tuhan Yang Maha Esa yang telah melimpahkan kasih dan karunia-Nya sehingga penulisan skripsi yang berjudul

  

“Perbedaan Ketaatan Pasien Rawat Jalan Rumah Sakit Panti Rini

Yogyakarta antara Pasien yang Diberi Informasi vs Informasi plus Alat

Bantu Ketaatan Periode Juni-Juli 2009 (Kajian terhadap Penggunaan Obat

Antidiabetes)” dapat terselesaikan dengan baik.

  Penyusunan skripsi ini dapat berjalan dengan baik karena adanya bantuan dan dukungan dari berbagai pihak. Oleh karena itu, penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada:

  1. Direktur Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta yang telah memberikan ijin bagi penulis untuk melakukan penelitian di Rumah Sakit Panti Rini.

  2. Rita Suhadi, M.Si., Apt. selaku Dekan Fakultas Farmasi dan dosen pembimbing yang telah memberikan bimbingan, waktu, semangat, saran, dan kritik dalam proses penyusunan skripsi.

  3. Dosen penguji Maria Wisnu Donowati, M.Si., Apt. selaku dosen penguji yang telah memberikan saran dan masukan dalam proses penyusunan skripsi.

  4. Dosen penguji dr. Fenty, M.Kes., Sp.PK. selaku dosen penguji yang telah memberikan saran dan masukan dalam proses penyusunan skripsi.

  5. Bapak Hari dan Mbak Betty yang telah memberikan bimbingan selama proses pengambilan data di Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta.

  

INTISARI

  Ketidaktaatan sering terjadi dalam penggunaan obat antidiabetes. Kreasi dan inovasi penggunaan alat bantu dalam memberikan informasi penting untuk meningkatkan pemahaman pasien serta ketaatan penggunaan obat.

  Tujuan penelitian ini untuk mengamati perbedaan ketaatan penggunaan obat antidiabetes antara pasien yang diberi informasi vs informasi plus alat bantu ketaatan serta dampak terapinya pada pasien rawat jalan RS Panti Rini Yogyakarta periode Juni - Juli 2009. Penelitian ini termasuk eksperimental semu dengan rancangan analitik yang bersifat prospektif. Data dianalisis dengan statistik parametrik menggunakan uji T dan bila non parametrik menggunakan Mann Whitney.

  Pasien yang diberi informasi plus alat bantu berjumlah 22 pasien dan pasien yang hanya diberi informasi berjumlah 23 pasien. Penilaian ketaatan pasien didasarkan pada persentase obat yang telah digunakan. Persentase obat yang telah digunakan pasien kelompok perlakuan 81,1%, nilai ini lebih tinggi dibandingkan dengan kelompok kontrol 52,2%. Nilai p yang diperoleh sebesar 0,025 sehingga ketaatan pasien kelompok perlakuan berbeda signifikan dengan ketaatan pasien kelompok kontrol. Perbedaan ketaatan yang signifikan ini menunjukkan bahwa alat bantu yang digunakan untuk meningkatkan ketaatan pasien telah terbukti kemanfaatannya.

  Kata kunci (keywords): ketaatan penggunaan obat, alat bantu ketaatan, obat antidiabetes

  

ABSTRACT

  The patient incompliance in using antidiabetic drug is often happen. It is very important to do more innovation and more creativity especially the using of compliance-help device in giving the information to increase patient understanding of using drug and finally it will increase the patient compliance.

  The purpose of this research is to acquire the different of antidiabetic drug compliance between patient that given only information vs patient that given information plus compliance-help device and also to see the therapy effect of outpatient of Panti Rini Hospital Yogyakarta in period June – July 2009. This research is included to Quasi Experimental with prospective descriptive analytical design. The parametric data will be analyzed using T-test and the non parametric data will be analyzed using Mann Whitney.

  Twenty two patients will be given information plus compliance-help device while twenty three patients will be given only information. The degree of patient compliance will be determined by the drug that already used by the patient it self. The percentage of using drug by treatment group is 81.1%, this mark is higher than the control group that only get 52.2 %. The p value is 0.025 means the patient compliance of treatment group have a significant different from the control group. This significant different of patient compliance prove that the “tools” used at this research is increasing the patient compliance.

  Keywords : patient compliance, compliance-help device, antidiabetic drugs

  

DAFTAR ISI

  HALAMAN JUDUL........................................................................................... ii HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING ................................................. iii HALAMAN PENGESAHAN............................................................................. iv HALAMAN PERSEMBAHAN ......................................................................... v HALAMAN PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI.......................... vi PRAKATA.......................................................................................................... vii PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ............................................................. ix

  INTISARI............................................................................................................ x

  

ABSTRACT .......................................................................................................... xi

  DAFTAR ISI....................................................................................................... xii DAFTAR TABEL...............................................................................................xvi DAFTAR GAMBAR .......................................................................................... xix DAFTAR LAMPIRAN.......................................................................................xx

  BAB I PENDAHULUAN ................................................................................... 1 A. Latar Belakang ............................................................................................... 1

  1. Permasalahan.............................................................................................. 3

  2. Keaslian penelitian ..................................................................................... 4

  3. Manfaat penelitian...................................................................................... 5

  B. Tujuan Penelitian............................................................................................ 5

  B. Drug Therapy Problems ................................................................................. 8

  C. Ketaatan Pasien (Patient Compliance)........................................................... 9

  D. Interaksi Obat ................................................................................................. 11

  E. Diabetes Mellitus ............................................................................................ 11

  1. Definisi ....................................................................................................... 11

  2. KLasifikasi ................................................................................................. 12

  3. Diagnosis diabetes...................................................................................... 13

  4. Patogenesis ................................................................................................. 13

  F. Penatalaksanaan Terapi................................................................................... 14

  1. Outcome terapi ........................................................................................... 14

  2. Tujuan terapi............................................................................................... 15

  3. Sasaran terapi ............................................................................................. 15

  4. Penatalaksanaan terapi ............................................................................... 15

  G. Landasan Teori............................................................................................... 19

  H. Hipotesis......................................................................................................... 20

  BAB III METODE PENELITIAN ..................................................................... 21 A. Jenis dan Rancangan Penelitian ..................................................................... 21 B. Variabel dan Definisi Operasional ................................................................. 22 C. Subyek Penelitian ........................................................................................... 24 D. Bahan Penelitian............................................................................................. 26 E. Instrumen Penelitian ....................................................................................... 26

  1. Analisis situasi............................................................................................ 27

  I. Kesulitan Penelitian ......................................................................................... 34

  d. Berdasarkan rute pemberian................................................................... 44

  c. Berdasarkan aturan pakai ....................................................................... 43

  b. Berdasarkan jumlah jenis obat antidiabetes yang diterima .................... 41

  a. Berdasarkan golongan dan jenis obat antidiabetes................................. 40

  2. Profil antidiabetes....................................................................................... 40

  1. Profil terapi pasien secara umum ............................................................... 38

  BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN ............................................................ 35 A. Profil Pasien ................................................................................................... 35 B. Profil Terapi Pasien ........................................................................................ 37

  H. Tata Cara Analisis Hasil................................................................................. 31

  2. Pembuatan alat bantu ketaatan ................................................................... 27

  c. Penarikan kesimpulan ............................................................................. 30

  b. Evaluasi data .......................................................................................... 30

  a. Pengolahan data ...................................................................................... 30

  6. Tahap penyelesaian data ............................................................................. 30

  5. Wawancara ................................................................................................. 29

  4. Pengumpulan data ...................................................................................... 28

  3. Pembuatan kuesioner dan wawancara terstruktur ...................................... 28

  C. Evaluasi Drug Therapy Problems (DTP) ....................................................... 45

  3. DTP ketidaktaatan (non compliance) ......................................................... 49

  D. Perbedaan Ketaatan Pasien yang Menggunakan Obat Antidiabetes antara Pasien yang Diberi Informasi versus Informasi plus Alat Bantu Ketaatan .... 52

  1. Berdasarkan jumlah antidiabetes yang diminum........................................ 52

  2. Berdasarkan aturan pakai ........................................................................... 55

  3. Berdasarkan cara pakai............................................................................... 55

  E. Rangkuman Pembahasan ................................................................................ 56

  BAB V KESIMPULAN DAN SARAN.............................................................. 59 A. Kesimpulan .................................................................................................... 58 B. Saran ............................................................................................................... 59 DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................... 61 LAMPIRAN........................................................................................................ 63 BIOGRAFI.......................................................................................................... 114

  

DAFTAR TABEL

  Tabel I Kategori dan Penyebab Drug Therapy Problems (DTP) ............ 8 Tabel II Tingkat Signifikansi Interaksi Obat ............................................ 11 Tabel III Kriteria untuk Diagnosis Diabetes Melitus ................................. 13 Tabel IV Tujuan Terapi .............................................................................. 15 Tabel V Baseline Profil Pasien Rawat Jalan RS Panti Rini yang Menerima

  Obat Antidiabetes Periode Juni – Juli 2009 ................................ 35 Tabel VI Baseline Profil Terapi Pasien Rawat Jalan RS Panti Rini yang

  Menerima Obat Antidiabetes Periode Juni – Juli 2009............... 37 Tabel VII Pengelompokan Pasien Rawat Jalan RS Panti Rini yang Menerima

  Obat Antidiabetes Periode Juni – Juli 2009 Berdasarkan Jumlah Keseluruhan Obat yang Diterima Pasien .................................... 38

  Tabel VIII Golongan dan Jenis Obat selain Obat Antidiabetes yang Diterima Pasien Rawat Jalan RS Panti Rini yang Menerima Obat Antidiabetes Periode Juni – Juli 2009 ........................................ 39

  Tabel IX Golongan dan Jenis Obat Antidiabetes yang Digunakan Rawat Jalan RS Panti Rini yang Menerima Obat Antidiabetes Periode Juni – Juli 2009 ........................................................................... 41

  Tabel X Pengelompokan Pasien Rawat Jalan RS Panti Rini yang Menerima Obat Antidiabetes Periode Juni – Juli 2009 Berdasarkan Jumlah

  Tabel XI Pengelompokan Kasus Berdasarkan Kekuatan Obat dan Frekuensi Penggunaan pada Kelompok Perlakuan...................................... 43

  Tabel XII Pengelompokan Kasus Berdasarkan Rute Pemberian................. 44 Tabel XIII Kejadian DTP Dosis Terlalu Rendah pada Pasien Rawat Jalan

  Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta yang Menerima Obat Antidiabetes Periode Juni – Juli 2009......................................... 45

  Tabel XIV Contoh Analisis DTP Dosis Terlalu Rendah .............................. 46 Tabel XV Kejadian DTP Interaksi Obat pada Pasien Rawat Jalan Rumah

  Sakit Panti Rini yang Menerima Obat Antidiabetes Periode Juni – Juli 2009 ...................................................................................... 47

  Tabel XVI Contoh Analisis DTP Interaksi Obat........................................... 48 Tabel XVII Kejadian DTP ketidaktaatan (non compliance) pada Pasien Rawat

  Jalan Rumah Sakit Panti Rini yang Menerima Obat Antidiabetes Periode Juni–Juli 2009 ................................................................ 50

  Tabel XVIII Contoh Analisis DTP Ketidaktaatan pada Pasien ....................... 51 Tabel XIX Pengelompokan Kejadian DTP pada Pasien Rawat Jalan Rumah

  Sakit Panti Rini Yogyakarta yang Menerima Obat Antidiabetes Periode Juni – Juli 2009 .............................................................. 52

  Tabel XX Perbedaan Ketaatan Pasien Rawat Jalan RS Panti Rini yang Menerima Obat Antidiabetes Periode Juni – Juli 2009 antara Kelompok Perlakuan dan Kelompok Kontrol Berdasarkan %

  Tabel XXI Persentase Ketaatan Pasien Rawat Jalan RS Panti Rini yang Menerima Obat Antidiabetes Periode Juni – Juli 2009 antara Kelompok Perlakuan dan Kelompok Kontrol Berdasarkan % Jumlah Obat yang Telah Diminum ............................................. 53

  Tabel XXII Ketaatan Pasien Rawat Jalan RS Panti Rini yang Menerima Obat Antidiabetes Periode Juni – Juli 2009 antara Kelompok Perlakuan dan Kontrol Berdasarkan Aturan Pakai Obat.............................. 55

  Tabel XXIII Ketaatan Pasien Rawat Jalan RS Panti Rini yang Menerima Obat Antidiabetes Periode Juni – Juli 2009 antara Kelompok Perlakuan dan Kontrol Berdasarkan Cara Pakai Obat ................................. 56

  

DAFTAR GAMBAR

  Gambar 1 Algoritma Kontrol Glikemia DM Tipe 2 pada Anak-anak dan Dewasa ........................................................................................ 15

  Gambar 2 Mekanisme Kerja Obat Hipoglikemik Oral ................................ 17 Gambar 3 Bagan Ruang Lingkup Penelitian Kajian Terhadap Penggunaan

  Obat Golongan Antidiabetes dalam Penelitian Payung .............. 25 Gambar 4 Alat Bantu Ketaatan Penggunaan Obat....................................... 26

  DAFTAR LAMPIRAN

  Lampiran 1 Informed Consent ........................................................................ 64 Lampiran 2 Panduan Wawancara ................................................................... 66 Lampiran 3 Normalitas Umur Pasien Kelompok Perlakuan .......................... 68 Lampiran 4 Normalitas Umur Pasien Kelompok Kontrol.............................. 69 Lampiran 5 Normalitas Profil Umur Pasien ................................................... 70 Lampiran 6 Uji T Profil Umur Pasien ............................................................ 71 Lampiran 7 Normalitas Gula Darah Awal Pasien Kelompok Perlakuan ....... 72 Lampiran 8 Normalitas Gula Darah Awal Pasien Kelompok Kontrol ........... 73 Lampiran 9 Normalitas Profil Gula Darah Awal Pasien ................................ 74 Lampiran 10 Uji Mann-Whitney Profil Gula Darah Awal Pasien ................... 75 Lampiran 11 Uji Chi-square Profil Jenis Kelamin Pasien................................ 76 Lampiran 12 Uji Kolmogorov-Smirnov Profil Tingkat Pendidikan Pasien ..... 77 Lampiran

  13 Normalitas Jumlah Obat yang Diterima Pasien Kelompok Perlakuan..................................................................................... 78

  Lampiran

  14 Normalitas Jumlah Obat yang Diterima Pasien Kelompok Kontrol… .................................................................................... 79

  Lampiran 15 Normalitas Profil Jumlah Obat yang Diterima Pasien ................ 80 Lampiran 16 Uji T Profil Jumlah Obat yang Diterima Pasien ......................... 81 Lampiran

  17 Normalitas Jumlah Obat Antidiabetes Pasien Kelompok Perlakuan…................................................................................. 82

  Lampiran 19 Normalitas Profil Jumlah Obat Antidiabetes .............................. 84 Lampiran 20 Uji Mann-Whitney Profil Jumlah Obat Antidiabetes.................. 85 Lampiran 21 Normalitas Ketaatan Pasien Kelompok Perlakuan Berdasarkan %

  Jumlah Obat yang Telah Diminum ............................................. 86 Lampiran 22 Normalitas Ketaatan Pasien Kelompok Kontrol Berdasarkan %

  Jumlah Obat yang Telah Diminum ............................................. 87 Lampiran 23 Normalitas Ketaatan Pasien Berdasarkan % Jumlah Obat yang

  Telah Diminum ........................................................................... 88 Lampiran 24 Uji Mann-Whitney Ketaatan Pasien ........................................... 89 Lampiran 25 Uji Fisher Ketaatan Pasien Kelompok Perlakuan dan Kelompok

  Kontrol Berdasarkan Aturan Pakai 1x1 ...................................... 90 Lampiran 26 Uji Fisher Ketaatan Pasien Kelompok Perlakuan dan Kelompok

  Kontrol Berdasarkan Aturan Pakai 2x1/2 ................................... 91 Lampiran 27 Uji Fisher Ketaatan Pasien Kelompok Perlakuan dan Kelompok

  Kontrol Berdasarkan Aturan Pakai 2x1 ...................................... 92 Lampiran 28 Uji Fisher Ketaatan Pasien Kelompok Perlakuan dan Kelompok

  Kontrol Berdasarkan Aturan Pakai 3x1 ...................................... 93 Lampiran 29 Uji Fisher Ketaatan Pasien Kelompok Perlakuan dan Kelompok

  Kontrol Berdasarkan Cara Pakai................................................. 94 Lampiran 30 Data Pasien Kelompok Perlakuan............................................... 95 P1 ................................................................................................

  95

  P29 ..............................................................................................

  96 P33 .............................................................................................. 97 P38 ..............................................................................................

  97 P39 ..............................................................................................

  98 P40 ..............................................................................................

  98 P46 ..............................................................................................

  99 P50 ..............................................................................................

  99 P52 .............................................................................................. 100 P59 .............................................................................................. 100 P67 .............................................................................................. 100 P69 .............................................................................................. 101 P70 .............................................................................................. 101 P71 .............................................................................................. 102 P74 .............................................................................................. 102 P76 .............................................................................................. 103 P77 .............................................................................................. 103 P78 .............................................................................................. 103 P79 .............................................................................................. 104 P91 .............................................................................................. 104 Lampiran 30 Data Pasien Kelompok Kontrol …. ............................................ 105 K1................................................................................................ 105

  K15.............................................................................................. 106 K37.............................................................................................. 106 K39.............................................................................................. 107 K41.............................................................................................. 107 K42.............................................................................................. 108 K59.............................................................................................. 108 K62...............................................................................................108 K63.............................................................................................. 109 K66.............................................................................................. 109 K68.............................................................................................. 109 K71.............................................................................................. 110 K73.............................................................................................. 110 K74.............................................................................................. 110 K77.............................................................................................. 111 K78.............................................................................................. 111 K81.............................................................................................. 111 K83.............................................................................................. 112 K94.............................................................................................. 112 K95.............................................................................................. 112 K98.............................................................................................. 113

BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Diabetes melitus (DM) merupakan sekelompok gangguan metabolisme

  yang ditandai dengan tingginya kadar gula darah disertai gangguan metabolisme karbohidrat, lipid dan protein yang dapat menyebabkan terjadinya komplikasi kronis meliputi microvascular, macrovascular, dan neuropati (Triplitt, 2008). Prevalensi diabetes melitus di dunia terus mengalami peningkatan, tahun 2006 tercatat 246 juta orang menderita diabetes melitus dengan angka kematian mencapai 3,8 juta orang, 6% dari total kematian diseluruh dunia (Essue and Mirzaei, 2007). Tahun 2000, jumlah penderita diabetes di Indonesia mencapai 8,4 juta orang. Jumlah tersebut menempati urutan ke 4 setelah India, China, dan Amerika Serikat. Prevalensi tersebut diperkirakan akan mengalami peningkatan pada tahun 2030 (Darmono, 2005). Dinas Kesehatan Provinsi DIY mencatat diabetes melitus sebagai salah satu penyakit dari 10 pola penyakit pada pasien rawat jalan di rumah sakit selama tahun 2007 dengan jumlah pasien mencapai 1.695 orang, 0,93% (Anonim, 2008). Diabetes melitus merupakan penyakit kronis yang tidak menyebabkan kematian secara langsung, namun pengelolaan terapi yang tidak tepat pada penyakit ini dapat berakibat fatal. Terapi diabetes melitus meliputi terapi non farmakologi dan terapi farmakologi. Terapi farmakologi

  Penatalaksanaan diabetes melitus dengan terapi obat dapat menimbulkan masalah-masalah terkait obat (drug therapy problems) yang dialami oleh pasien.  

  

Drug Therapy Problems (DTP) merupakan beberapa kejadian yang tidak

  diinginkan yang terjadi pada pasien dan mengganggu tercapainya tujuan terapi (Strand, Morley, dan Cipolle, 2004). Drug Therapy Problems terdiri atas 7 kategori, salah satunya adalah ketidaktaatan (noncompliance).

  Ketaatan (compliance; adherence) merupakan suatu kondisi tingkat kepatuhan pasien dalam melaksanakan segala instruksi pengobatannya (Katzung, 2004). Ketaatan pasien dalam pengobatan diabetes melitus mempengaruhi

  

outcome terapi. Ketaatan pasien dalam menggunakan obat antidiabetes dapat

  mengurangi risiko komplikasi penyakit makrovaskuler dan mikrovaskuler. Suatu penelitian menunjukkan adanya penurunan ketaatan pasien pada penggunaan obat hipoglikemik oral. Ketaatan pasien jika minum obat 1 kali sehari mencapai 44% dari populasi, 2 kali sehari mencapai 40%, dan 3 kali sehari mencapai 16% (Assal, 2008). Banyak upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan ketaatan pasien dalam menggunakan obat antidiabetes, salah satunya yaitu menggunakan alat bantu ketaatan. Farmasis, terutama yang bekerja di sektor farmasi komunitas, memiliki tanggung jawab dan peran yang sangat penting dalam pemberian edukasi ketaatan penggunaan obat.

  Melihat fenomena di atas muncul pertanyaan mengenai peranan pemberian informasi obat yang efektif oleh farmasis terhadap ketaatan penggunaan obat ketaatan pasien antara pasien yang diberi informasi versus informasi plus alat bantu ketaatan terhadap penggunaan obat antidiabetes.

  Penelitian ini merupakan bentuk kerjasama antara Fakultas Farmasi Universitas Sanata Dharma dan Rumah Sakit Panti Rini. Rumah Sakit Panti Rini hanya memiliki 1 farmasis sehingga pemberian informasi terhadap pasien sangat terbatas. Informasi yang terbatas yang diterima pasien akan menyebabkan ketidaktaatan dalam penggunaan obat pasien tinggi. Rumah pasien yang sebagian besar berada di kalasan ini tentunya akan memudahkan dalam pelaksanaan

  

homevisit . Data Rumah Sakit menunjukkan bahwa penyakit diabetes melitus

termasuk ke dalam 10 penyakit terbesar di Rumah Sakit Panti Rini.

1. Permasalahan

  Berdasarkan latar belakang di atas, permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini antara lain: a. Seperti apakah profil pasien rawat jalan yang menerima obat antidiabetes di

  Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta periode Juni – Juli 2009 meliputi jenis kelamin, umur, tingkat pendidikan, dan gula darah awal? b. Seperti apakah profil terapi pasien rawat jalan yang menerima obat antidiabetes di Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta periode Juni – Juli 2009 meliputi jumlah, golongan dan jenis obat, aturan pakai obat (frekuensi), dan rute pemberian? c. Apakah ada Drug Therapy Problems yang terjadi pada profil terapi pasien d. Apakah ada perbedaan ketaatan penggunaan obat antidiabetes pasien rawat jalan di Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta periode Juni – Juli 2009 antara pasien yang diberi informasi vs pasien yang diberi informasi plus alat bantu ketaatan?

2. Keaslian Penelitian

  Penelitian mengenai Perbedaan Ketaatan Pasien Rawat Jalan Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta antara Pasien yang Diberi Informasi versus Informasi plus Alat Bantu Ketaatan Periode Juni – Juli 2009 (Kajian terhadap Penggunaan Obat Antidiabetes) belum pernah dilakukan. Beberapa penelitian yang terkait dengan

  

drug therapy problems (DTP) yang terjadi pada pasien terhadap penggunaan obat

  antidiabetes dan dilakukan di rumah sakit Yogyakarta antara lain:

  a. Evaluasi Masalah Utama Kejadian Medication Errors dan DTP pada Pasien RS Bethesda Periode Agustus-September 2008. Penelitian ini tidak hanya mengevaluasi DTP penggunaan obat antidiabetes. Masalah utama kejadian

  medication errors dievaluasi pada penelitian ini.

  b. Evaluasi DRP pada Peresepan Pasien Diabetes Melitus Tipe 2 dengan Komplikasi Ischemic Heart Disease di Instalasi Rawat Inap RS Panti Rapih Yogyakarta Periode Januari 2005-Desember 2007. Perbedaannya yaitu pasien yang digunakan dalam penelitian ini sangat spesifik yaitu penderita diabetes tipe 2 dengan komplikasi Ischemic Heart Disease.

3. Manfaat Penelitian

  Hasil penelitian ini diharapkan dapat digunakan sebagai :

  1. Secara teoritis sebagai sumber referensi untuk mendeskripsikan ketaatan penggunaan obat antidiabetes pasien rawat jalan Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta.

  2. Secara praktis hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai acuan untuk pengambilan keputusan oleh Farmasis dalam mempraktikkan pharmaceutical

  care , secara khusus di Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta dan secara umum

  Rumah Sakit di Indonesia. Pada akhirnya akan meningkatkan kualitas pelayanan terapi obat.

B. Tujuan Penelitian

  Tujuan dari penelitian Perbedaan Ketaatan Pasien Rawat Jalan Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta antara Pasien yang Diberi Informasi versus Informasi plus Alat Bantu Ketaatan Periode Juni – Juli 2009 (Kajian terhadap Penggunaan Obat Antidiabetes) adalah:

  1. Mengamati profil pasien rawat jalan yang menerima obat antidiabetes di Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta periode Juni – Juli 2009 meliputi jenis kelamin, umur, tingkat pendidikan, dan gula darah awal.

  2. Mengamati profil terapi pasien rawat jalan yang menerima obat antidiabetes di Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta periode Juni – Juli 2009 meliputi jumlah,

  3. Mengevaluasi Drug Therapy Problems yang terjadi pada profil terapi pasien rawat jalan yang menerima obat antidiabetes di Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta periode Juni – Juli 2009.

  4. Mengamati perbedaan ketaatan penggunaan obat antidiabetes pasien rawat jalan di Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta periode Juni – Juli 2009 antara pasien yang diberi informasi versus pasien yang diberi informasi plus alat bantu ketaatan.

BAB II PENELAAHAN PUSTAKA A. Pharmaceutical Care Pharmaceutical care merupakan tanggung jawab apoteker terhadap terapi

  obat dengan tujuan mencapai outcomes yang diinginkan untuk meningkatkan kualitas hidup pasien (Wibowo, 2008). Tanggung jawab tersebut dapat dikelompokkan menjadi 2 bagian, yaitu: 1) menjamin semua terapi yang diterima individu pasien sesuai (appropriate), paling efektif (the most effective possible), paling aman (the safest available), dan praktis (convenient enough to be taken as

  

indicated ); 2) mengidentifikasi, memecahkan, dan mencegah permasalahan yang

  berhubungan dengan terapi obat yang dapat menghambat pelaksanaan tanggung jawab yang pertama (Cipolle and Strand, 2004 dan Rovers, Currie, Hagel, McDonough, Sobotka, 2003).

  Program pharmaceutical care dapat menurunkan kejadian merugikan pada penggunaan obat, terutama obat untuk penyakit jangka panjang seperti diabetes melitus. Dilaporkan pharmaceutical care meningkatkan kesadaran pasien akan efek merugikan dari obat (Fischer et.al., 2002)

  Pharmaceutical care menuntut farmasis memiliki kemampuan untuk

  meningkatkan dampak pengobatan dan meningkatkan kualitas hidup pasien melalui pemberian informasi yang benar kepada pasien (Daris, 2006).

  B.

  

Drug Therapy Problems

Tabel I. Kategori dan Penyebab Drug Therapy Problems (DTP) (Cipolle and

Strand, 2004)

  No Jenis DTP Contoh Penyebab DTP

  

1 Ada obat tanpa indikasi • Tidak ada indikasi obat yang tepat untuk terapi obat saat

itu (unnecessary drug

  • Polifarmasi yang seharusnya cukup terapi tunggal

  therapy )

  • Kondisi medis lebih baik jika diterapi tanpa obat (non farmakologi)
  • Terapi efek samping akibat suatu obat yang sebenarnya dapat digantikan obat yang lebih aman
  • Penyalahgunaan obat, penggunaan alkohol, atau merokok

    menimbulkan masalah

  2 Ada indikasi tanpa obat

  • Kondisi medis yang memerlukan obat tertentu
  • Terapi pencegahan dengan obat diperlukan untuk (need for additional mengurangi resiko timbul kondisi medis baru

  therapy )

  • Perlu tambahan obat untuk mencapai efek sinergis atau tambahan

  3 Obat tidak efektif • Obat bukan yang paling efektif

  • Kondisi medis sukar disembuhkan dengan obat tersebut (ineffective drug)
  • Bentuk sediaan obat tidak tepat
  • Obat tidak efektif untuk indikasi yang sedang ditangani

  4 Dosis terlalu rendah

  • Dosis terlalu rendah untuk menghasilkan efek yang diharapkan (dosage too low)
  • Interval dosis terlalu panjang untuk menghasilkan efek
  • Interaksi obat mengurangi jumlah zat aktif obat
  • Durasi terapi obat terlalu pendek untuk menghasilkan efek yang diharapkan

  5 Efek obat merugikan

  • Obat menimbulkan reaksi yang tidak diinginkan yang tidak berhubungan dengan obat yang diberikan

  (adverse drug reaction )

  • Interaksi obat menyebabkan reaksi yang tidak diinginkan
  • Obat diberikan atau diubah terlalu cepat
  • • Obat menimbulkan alergi

  • Obat kontraindikasi

  6 Dosis terlalu tinggi

  • Dosis terlalu tinggi
  • • Frekuensi obat terlalu cepat

    (dose too high)
  • • Durasi obat terlalu panjang

  • Interaksi obat menyebabkan reaksi toksik pada produk obat
  • Obat diberikan terlalu cepat

  7 Ketidaktaatan

  • Pasien tidak mengerti instruksi yang diberikan
  • Pasien memilih tidak mengkonsumsi obat (noncompliance )
  • • Pasien lupa minum obat

  Drug Therapy Problems (DTP) merupakan beberapa kejadian yang tidak diinginkan yang terjadi pada pasien dan mengganggu tercapainya tujuan terapi.

  Identifikasi drug therapy problems yang mungkin terjadi pada pasien terdiri atas 7 kategori dan penyebab umum yang dapat digunakan sebagai acuan untuk membantu pasien mencapai tujuan terapi yang diinginkan (Cipolle and Strand, 2004).

  C.

  

Ketaatan Pasien (Patient Compliance)

  Ketaatan (compliance; adherence) merupakan suatu kondisi tingkat kepatuhan pasien dalam melaksanakan segala instruksi pengobatannya.

  Ketidaktaatan dapat mengakibatkan kesalahan medikasi. Empat jenis ketidaktaatan mencakup beberapa situasi antara lain:

  1. Pasien gagal mendapatkan medikasi. Beberapa pasien tidak menebus resep obat karena tidak merasa memerlukan obat atau tidak menghendaki mengambilnya. Beberapa pasien tidak menebus obat karena tidak mampu menanggung biaya obat.

  2. Pasien gagal melakukan medikasi sesuai dengan yang diresepkan. Hal ini meliputi dosis yang salah, pengaturan waktu atau urutan pemberian yang tidak tepat, frekuensi pemberian yang keliru, cara atau teknik pemberian yang salah,

  3. Pasien menghentikan medikasi secara dini. Pasien menganggap bahwa pengobatan tidak lagi diperlukan karena obat sudah habis atau karena telah terjadi kemajuan pada gejala.

  4. Pasien atau orang lain menggunakan medikasi secara tidak tepat. Sebagai contoh, pasien berbagi medikasi dengan orang lain karena satu atau berbagai alasan (Katzung, 2004).

  Dalam banyak hal, ketidaktaatan dapat mengakibatkan penggunaan obat yang kurang sehingga pasien kehilangan manfaat terapi yang diinginkan. Tujuan terapi yang tidak tercapai dapat memperburuk kondisi pasien. Ketidaktaatan juga dapat menyebabkan penggunaan obat berlebih. Beberapa pasien menggunakan obat lebih sering daripada yang dianjurkan untuk meringankan gejalanya (Siregar, 2006).

  Apoteker bertanggung jawab dalam meningkatkan ketaatan pasien. Keefektifan komunikasi antara apoteker dan dokter maupun apoteker dan pasien dapat menjadi penentu utama ketaatan pasien. Peran apoteker dalam menghadapi masalah ketidaktaatan yang biasa terjadi pada proses pengobatan antara lain : 1) identifikasi faktor resiko; 2) pengembangan rencana pengobatan; 3) alat bantu kepatuhan; 4) pemantauan terapi; dan 5) komunikasi apoteker dengan pasien (Siregar, 2006). penggunaan obat pada penderita diabetes melitus antara lain: 1) usia makin muda atau makin tua; 2) makin lama penyakit berlangsung; 3) makin banyak macam obat; 4) adanya gejala depresi (rasa tertekan) dan masalah psikososial (Darmono, 2005).

D. Interaksi Obat

  Interaksi obat didefinisikan sebagai fenomena yang terjadi ketika efek farmakokinetika dari suatu obat berubah karena adanya pemberian obat yang lain.

  Pembatasan tentang interaksi obat bervariasi. Sebagian membatasi pada efek yang tidak dikehendaki, sementara sebagian yang lain memiliki pembatasan yang luas dengan memasukkan interaksi antara obat dengan obat, obat dengan makanan, obat dengan substansi endogen, obat dengan senyawa kimia, baik interaksi yang bermanfaat maupun yang merugikan (Tatro, 2006).

  Tabel II. Tingkat Signifikansi Interaksi Obat (Tatro, 2006)

  Tingkat signifikansi Kekuatan Dokumentasi 1 berat terbukti 2 sedang terbukti 3 ringan terbukti 4 berat sedang mungkin terjadi ringan mungkin terjadi 5 tidak ada tidak mungkin terjadi

E. Diabetes Melitus

1. Definisi

  Diabetes melitus (DM) merupakan sekelompok gangguan metabolisme kronis meliputi microvascular, macrovascular, dan neuropati (Triplitt, Reasner, and Isley 2008).

2. Klasifikasi

  Berdasarkan etiologi, penyakit diabetes melitus dibagi menjadi 4 macam tipe yaitu:

a. Diabetes Melitus tipe 1

  Penyakit diabetes melitus tipe 1 merupakan tipe diabetes yang terjadi karena rusaknya autoimun sel-sel β pankreas. Diabetes tipe 1 sering terjadi pada anak-anak dan remaja, namun dapat juga terjadi pada berbagai usia. Individu yang lebih muda memiliki laju destruksi sel

  β yang cepat dan ditunjukkan dengan adanya ketoasidosis (Triplitt et.al., 2008).

  b.

  Diabetes Melitus tipe 2 Diabetes melitus tipe 2 merupakan tipe penyakit diabetes yang ditandai dengan resistensi insulin dan sekresi insulin yang relative kurang. Sebagian besar penderita penyakit diabetes tipe 2 menunjukkan obesitas abdomen yang dapat menyebabkan resistensi insulin. Hipertensi, dislipidemia (level trigliserid yang tinggi dan level HDL-kolesterol yang rendah) dan peningkatan level inhibitor

  

plasminogen activator tipe 1 (PAI-1) sering ditunjukkan pada penderita diabetes c.

  Diabetes Gestasional (GDM) Diabetes gestasional didefinisikan sebagai intoleransi glukosa yang terjadi selama masa kehamilan. Kejadian diabetes gestasional mencapai kira-kira 7% dari total kehamilan. Morbiditas dan mortalitas perinatal dapat dikurangi dengan deteksi klinis (Triplitt et.al., 2008).

  d.

  Diabetes tipe lain

  Maturity onset diabetes of youth (MODY) ditandai adanya gangguan

  sekresi insulin disertai dengan sedikit atau tanpa resistensi insulin. Pasien menunjukkan hiperglikemia ringan pada usia dini. Ketidakmampuan genetik mengubah proinsulin menjadi insulin. Ketidakmampuan ini menyebabkan terjadinya hiperglikemia ringan dan diturunkan dengan pola autosomal yang dominan (Triplitt et.al., 2008).

  3. Diagnosis diabetes American Diabetes Association (ADA) merekomendasikan penggunaan

  uji gula darah puasa sebagai pengukuran utama untuk mendiagnosis diabetes melitus pada orang dewasa yang tidak hamil (Triplitt et.al., 2008).

  

Tabel III. Kriteria untuk Diagnosis Diabetes Melitus (Triplitt et.al., 2008).

  Gejala diabetes disertai konsentrasi gula darah sewaktu ≥ 200 mg/dl

  Glukosa darah puasa ≥ 126 mg/dl

  Glukosa 2 jam setelah makan ≥ 200 mg/dl

  4. Patogenesis yang ditandai oleh adanya penanda imun ketika kerusakan sel β terjadi; 2) hiperglikemia ketika 80% - 90% sel-sel

  β rusak; 3) remisi sementara (disebut juga fase honeymoon); 4) penyakit yang berhubungan dengan risiko komplikasi dan kematian (Triplitt et.al., 2008).

  Proses autoimun diperantarai oleh makrofag dan limfosit T dengan mensirkulasi autoantibodi ke berbagai sel β antigen. Antibodi yang paling umum terdeteksi pada diabetes tipe 1 adalah antibodi sel islet. Pengukuran antibodi lainnya meliputi autoantibodi insulin, antibodi yang langsung melawan asam glutamate dekarboksilase, dan antibodi insulin melawan tirosin fosfat islet (Triplitt et.al., 2008).

  b.

  Diabetes Melitus tipe 2 Pada penderita DM tipe 2 dapat dideteksi jumlah insulin yang cukup di dalam darah. Hal ini menandakan pada DM tipe 2 terjadi resistensi insulin yaitu sel-sel sasaran insulin gagal atau tidak mampu merespon insulin secara normal. Disamping resistensi insulin, produksi glukosa hepatik terganggu sehingga produksinya berlebih. Apabila tidak ditangani dengan baik, pada perkembangan penyakit selanjutnya penderita DM tipe 2 akan mengalami kerusakan sel-sel

  β pankreas yang terjadi secara progresif (Muchid, 2005).

F. Penatalaksanaan Terapi 1.

   Outcome terapi b. memperbaiki simptom

  c. mengurangi kematian d. meningkatkan kualitas hidup (Triplitt et.al., 2008).

  2. Tujuan terapi Tabel IV. Tujuan Terapi (Triplitt et.al., 2008) Daftar Biokimia ADA* ACE dan AACE**

  Hemoglobin A <7%

Dokumen yang terkait

Kajian interaksi obat pada peresepan pasien rawat jalan diabetes melitus di Rumah Sakit Panti Nugroho Yogyakarta periode Januari-Juni 2016.

0 1 41

Kajian interaksi obat pada peresepan pasien rawat jalan diabetes melitus di Rumah Sakit Panti Nugroho Yogyakarta periode Januari Juni 2016

0 0 39

Gambaran penggunaan obat untuk pasien rawat jalan di Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta periode 2007 berdasarkan indikator peresepan WHO [1993].

0 0 2

Kajian interaksi obat pada pasien penyakit jantung koroner di instalansi rawat inap Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta periode 2005 - USD Repository

0 0 94

Gambaran penggunaan obat untuk pasien rawat jalan di Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta periode 2007 berdasarkan indikator peresepan WHO [1993] - USD Repository

0 0 128

Evaluasi ketaatan antara pasien yang diberii informasi vs informasi plus alat bantu ketaatan serta dampak terapinya pada pasien rawat jalan RS Panti Rini Yogyakarta periode Juni-Juli 2009 (kajian penggunaan obat saluran cerna) - USD Repository

0 0 133

Perbedaan ketaatan pasien rawat jalan RS Panti Rini Yogyakarta antara pasien yang diberi informasi vs informasi plus alat bantu ketaatan periode Juni-Juli 2009 (kajian terhadap penggunaan obat golongan antiinfeksi) - USD Repository

0 1 131

Pengaruh pemberian alat bantu ketaatan dan informasi terhadap perilaku (pengetahuan, sikap, dan tindakan) pasien rawat jalan RS Panti Rini Yogyakarta periode Juni-Juli 2009 - USD Repository

0 0 126

Pengaruh perbedaan karakteristik pasien dan karakteristik obat terhadap ketaatan penggunaan obat pada pasien rawat jalan Rumah Sakit Panti Rini Yogyakarta periode Juni-Juli 2009 - USD Repository

0 0 159

Perbedaan ketaatan pasien rawat jalan RS Panti Rini Yogyakarta antara pasien yang diberi informasi vs informasi plus alat bantu ketaatan periode Juni-Juli 2009 (kajian terhadap penggunaan obat golongan neuromuskular) - USD Repository

0 0 128