MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN MENGGUNAKAN METODE PICTURE AND PICTURE PADA PELAJARAN IPA DI KELAS V SD NEGERI 064016 BILAL UJUNG KECAMATAN MEDAN TIMUR T.A 2014/2015.

(1)

Meningkatkan Hasil Belajar Siswa DenganMenggunakan

Metode Picture and Picture Pada Pelajaran IPA

Di Kelas V SD Negeri064016 BilalUjung

KecamatanMedan Timur

T.A 2014/2015

Diajukan untuk memenuhi Gelar Sarjana Pada Jurusan Pendidikan Pra Sekolah Dasar

OLEH

RIPKA SERPINTA BR SITEPU

NIM 1113311038

PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR

FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS NEGERI MEDAN


(2)

(3)

(4)

(5)

ii

KATA PENGANTAR

Dengan mengucapkan Puji dan syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berkat dan rahmat yang di berikanNya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul “Meningkatkan Hasil Belajar Siswa dengan Menggunakan Metode Picture and Picture Pada Pelajaran IPA di Kelas V SD Negeri 064016 Bilal Ujung Kecamatan Medan Timur T.A 2014/2015 “.

Penulisan skripsi ini diajukan untuk memenuhi salah satu syarat dalam memperoleh gelar sarjana Pendidikan Guru Sekolah Dasar Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Medan.

Penulis menyadari bahwa skripsi ini belum sempurna masih banyak kekurangan yang harus diperbaiki, hal ini disebabkan karena keterbatasan pengetahuan, kemampuan dan pengalaman yang dimiliki penulis. Maka dengan segala kerendahan hati penulis menerima segala masukan baik itu berupa sarana maupun kritik yang bersifat membangun demi menyempurnakan skripsi ini.

Dalam skripsi ini, penulis menyadari sepenuhnya banyak pihak-pihak yang telah mendukung penulis sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan skripsi ini. Penulis mengucapkan terimakasi kepada:

1. Bapak Prof. Dr. Ibnu Hajar Damanik, M.Si selaku rektor Universitas Negeri Medan.

2. Bapak Drs. Nasrun, M.S selaku Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan UNIMED.


(6)

iii

3. Bapak Prof. Dr. Yusnadi, M.Si selaku Pembantu Dekan I, Bapak Drs. Aman Simaremare, M.S selaku pembantu dekan II, dan Bapak Drs. Edidon, M.Pd selaku Pembantu Dekan III.

4. Bapak Drs. Ramli Sitorus, M.Ed selaku Ketua Jurusan Pendidikan Pra Sekolah dan Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan UNIMED, dan Bapak Drs. Khairul Anwar, M.Pd selaku sekretaris jurusan Pra Sekolah dan Sekolah Dasar.

5. Ibu Dra. Nurmayani, M.Ag, selaku Dosen Pembimbing Skripsi yang sangat banyak membantu penulis dalam penyelesaian skripsi ini. 6. Bapak Drs. Ramli Sitorus, M.Ed, Ibu Dra. Eva Betty Simanjuntak,

M.Pd, Ibu Dra. Risma, M.Pd selaku dosen penguji yang telah banyak memberi saran dan masukan bagi penulis.

7. Bapak dan ibu Dosen Fakultas Ilmu Pendidikan yang telah memberikan pengajaran selama penulis duduk sebagai mahasiswa di Fakultas Ilmu Pendidikan UNIMED.

8. Ibu Salmah SPd selaku Kepala Sekolah SD Negeri 064016 Bilal Ujung yang telah memberikan tempat di sekolahnya untuk peneliti melaksanakan penelitian.

9. Ibu Merry Rus Hutagalung selaku Guru Wali Kelas V SD Negeri 064016 Bilal Ujung yang telah membimbing penulis selama penelitian dan semua guru yang ada di SD Negeri 064016 Bilal Ujung.

10.Teristimewa untuk kedua orang tuaku tersayang Ayahanda Piher Sitepu dan Ibunda Erdina Br PA, yang selalu mendoakan,


(7)

iv

mendukung dan membimbing penulis setiap waktu serta memberikan segala kebutuhan yang penulis perlukan.

11.Semua saudara-saudara ku tersayang, adikku Elita Prisilia, Riska Natalia, Ezra Kristanta, k’ Nina, k’Santi yang selalu menyemangati, mendukung, mendoakan penulis setiap waktu.

12. Kelompok Kecilku “PBB”, PKK K’Nova yang selalu menyemangati dan mendoakan penulis serta teman-teman kelompok kecil ku Yusnita Sari Br Sembiring, Yana Mustika Sitepu, Topas Esti Aritonang yang juga selalu memberi semangat kepada penulis dan selalu mendoakan penulis.

13. Warga Sekret UKMKP FIP K’ valen, K’ Nova, Lena dan Ega yang selalu menghibur penulis dan memberi semangat serta memberi warna dalam keseharian penulis dalam menyelesaikan skripsi ini. 14.Buat sahabat-sahabat ku Yusnita, Yana, Topas yang selalu

memberikan motivasi dan semangat dalam keseharian penulis.

15.Teman satu kos Sukaria 117 tercinta yang selalu mendukung, mendoakan, serta memberikan semangat baru kepada penulis.

16.Terkhusus buat My Lovely Aden Jaya Ginting SP yang selalu membantu, mendukung, mendoakan dan memotivasi penulis dalam menyelesaikan skripsi ini.

17.Teman-teman seperjuangan PGSD B Ekstensi 2011 yang berjuang bersama untuk meraih gelar Sarjana dan yang memberi warna dalam hidup penulis.


(8)

v

18.Kepada seluruh pihak yang telah membantu dalam penulis skripsi ini dan tidak dapat disebut satu persatu atas doa dan dukungan yang telah diberikan kepada penulis.

Atas segala bantuan dan bimbingan yang telah penulis terima dari berbagai pihak, semoga Tuhan memberikan balasan atas kabaikan dari semuanya.

Akhir kata, penulis mengucapkan terima kasih, semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

Medan , Maret 2015 Penulis

RIPKA SERPINTA BR SITEPU


(9)

i

ABSTRAK

RIPKA SERPINTA BR SITEPU. NIM : 1113311038,

“Meningkatkan Hasil Belajar Siswa dengan Menggunakan Metode Picture

and Picture Pada Pelajaran IPA di Kelas V SD Negeri 064016 Bilal Ujung

Kecamatan Medan Timur T.A 2014/2015.

Masalah dalam penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi Pesawat Sederhana melalui metode Picture and Picture.

Penelitian ini terdiri dari dua siklus yaitu siklus I dan siklus II . Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V SD Negeri 064016 Bilal Ujung Kecamatan Medan Timur T.A 2014/2015 yang berjumlah 32 siswayang terdiri dari 14 orang perempuan dan 18 orang laki-laki. Alat yang digunakan untuk pengumpulan data adalah tes dan lembar observasi. Melakukan tahapan yaitu tahapan perencanaan , tindakan, refleksi dan evaluasi. Objek pengggunaan metode Picture and Picture dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA materi Pesawat Sederhana.

Dari hasil analisa data pre tes di peroleh nilai rata-rata 57,50 dengan ketuntasan klasikal sebesar 43,75%, nilai pada siklus I di peroleh nilai rata-rata 67,50 dengan ketuntasan klasikal sebesar 65,63% berarti terjadi peningkatan 21,88% pada postes siklus II diperoleh nilai rata-rata 84,37 dengan ketuntasan klasikal sebesar 90,62% terjadi peningkatan sebesar 24,99% dari hasil postes siklus I. Sedangkan di dalam observasi guru terdapat 67,50 % .

Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan metode Picture and Picture dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pelajaran IPA. Sehingga dapat dijadikan salah satu alternatif untuk meningkatkan hasil belajar siswa di kelas V pada pelajaran IPA khususnya pada materi Pesawat Sederhana.


(10)

vi

DAFTAR ISI

Halaman

Daftar Isi……… i

BAB I PENDAHULUAN……… 1

1.1 Latar Belakang Masalah ... 1

1.2 Identifikasi Masalah... 4

1.3 Batasan Masalah ... 5

1.4 Rumusan Masalah ... 5

1.5 Tujuan Penelitian ... 5

1.6 Manfaat penelitian ... 6

BAB II Kajian Pustaka ... 7

2.1 Kerangka Teoritis ... 7

2.1.1 Pengertian Belajar ... 7

2.1.2 Pengertian Hasil Belajar ... 9

2.1.3 Faktor-faktor yang mempengaruhi Hasil Belajar ... 11

2.1.4 Metode Pembelajaran Kooperatif ... 13

2.1.5 Penerapan Metode Pembelajaran Picture and picture ... 15

2.1.6 Pembelajaran Picture and Picture ……… ... 20

2.1.9. Hakikat Ilmu Pengetahuan Alam ( IPA ) Sekolah Dasar ... 21

2.2 Kerangka Berfikir ... 27


(11)

vii

BAB III METODE PENELITIAN ... 30

3.1 Jenis Penelitian ... 30

3.2 Subjek Penelitian ... 30

3.3 Tempat dan Waktu Penelitian... 30

3.4 Defenisi Operasional Variabel... 30

3.5 Desain Penelitian ……….... 31

3.6 Prosedur Penelitian……… 32

3.7 Alat pengumpulan data ... . 38

3.8 Teknik Analisis Data ……… 40

3.9 Jadwal Penelitian ……… ... 42

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ... 44

4.1 Hasil Penelitian ... 45

4.2 Deskripsi Siklus I ... 49

4.2.1.1 Perencanaan ... 49

4.2.1.2 Pelaksanaan ... 50

4.2.1.3 Observasi ………... 51

4.2.1.4 Analisis Data………... 52

4.2.1.5 Refleksi... ... 53

4.2.2 Deskripsi Siklus II ……… 55

4.2.2.1 Perencanaan Tindakan ……… ... 58

4.2.2.2 Pelaksanaan Tindakan ……… ... 59


(12)

viii

4.2.2.4 Analisis Data ……… ... 69

4.2.2.5 Refleksi ……… ... 70

4.2.3 Pembahasan ……… ... 72

BAB V PEMBAHASAN ……… 73

5.1Kesimpulan ... 73

5.2Saran ... 74


(13)

ix

DAFTAR TABEL

Halaman

3.2Tabel Jadwal Penelitian ... 42

4.1Tabel Nilai Hasil Siswa Pada Pre Tes ... 46

4.2Tabel Deskripsi Hasil Tes Awal ... 47

4.3Tabel Observasi Siswa Siklus I pertemuan I ... 52

4.4Tabel Observasi Siswa Siklus I pertemuan II ... 54

4.5Tabel Observasi Guru Siklus I pertemuan I dan II ... 56

4.6Tabel Nilai Siswa Pada Post Tes Siklus I ... 60

4.7Tabel Deskripsi Hasil Observasi Siswa Sikllus I ... 61

4.8Tabel Observasi Siswa Siklus II ... 66

4.9Tabel Observasi Guru Siklus I pertemuan I dan II ... 68

4.10 Tabel Hasil belajar Siswa Sikllus II ... 71

4.11 Tabel Deskripsi Hasil Tes Siklus II ... 72


(14)

x

DAFTAR GRAFIK

Halaman

4.1Grafik Hasil Belajar Siswa pada Pre Tes... 48 4.2Grafik Hasil Belajar Siswa pada Siklus I ... 62 4.3Grafik Belajar Siswa pada Siklus II ... 73


(15)

1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1Latar Belakang Masalah

Pendidikan merupakan sebuah proses kegiatan yang disengaja atas input siswa untuk menimbulkan suatu hasil yang diinginkan sesuai tujuan yang di tetapkan. Inti dari kegiatan pendidikan adalah pembelajaran, sebab tanpa adanya kegiatan atau proses pembelajaran maka pendidikan itu tidak akan terealisasikan. Pendidikan harus dilakukan secara terencana sehingga tujuan yang diinginkan dapat tercapai dengan baik.

Sekolah sebagai tempat proses pembelajaran mempunyai kedudukan yang sangat penting dalam dunia pendidikan. Oleh karena itu pendidikan di sekolah memegang peran penting dalam rangka mewujudkan tercapainya pendidkan nasional secara optimal seperti yang diharapkan yaitu untuk mencerdaskan kehidupan anak bangsa. Tujuan tersebut secara operasional telah dirumuskan pada setiap materi pokok dalam kegiatan pengajaran, tanpa terkecuali dalam mata pelajaran IPA.

IPA merupakan salah satu disiplin ilmu yang berhubungan dengan cara mencari tahu tentang alam secara sistematis. Sehingga IPA bukan hanya penguasaan kumpulan pengetahuan berupa fakta-fakta, konsep-konsep, ataupun prinsip-prinsip saja, tetapi juga merupakan suatu proses penemuan sehingga dapat membantu peserta didik memperoleh pengalaman langsung dan pemahaman untuk kompetensi siswa agar menjelajahi dan memahami


(16)

2

alam sekitar secara ilmiah. Sejalan dengan itu, kegiatan belajar merupakan suatu kegiatan yang dapat menunjang tercapainya tujuan pembelajaran. Hal ini berarti bahwa berhasil tidaknya pencapaian tujuan pembelajaran banyak tergantung pada bagaimana proses pelaksanaan kegiatan belajar mengajar yang dialami oleh siswa.

Dari hasil pengalaman PPL peneliti dengan guru kelas V SD Negeri 101897 Tanjung Morawa dalam PPL Mengemukakan antara lain, pengajaran mata pelajaran IPA belum secara optimal, serta masih banyak yang belum dapat mencapai hasil belajar yang diharapkan. Diketahui bahwa rata-rata nilai pada pelajaran IPA masih dibawah Kriteria Ketuntasan Minimum ( ). Dimana jumlah siswa keseluruhan 32 siswa, dari hasil tes diperoleh data sebagai berikut: dari 32 siswa yang terdiri 15 siswa perempuan dan 17 siswa laki-laki, hanya 30,23% (13 siswa) yang mencapai KKM, sedangkan 69,77% (19 siswa) lainnya tidak tuntas.

Hal ini menunjukkan kurang berminatnya siswa dalam belajar IPA, karena pembelajaran yang dilakukan oleh guru dilakukan dengan metode ceramah tanpa melibatkan siswa secara aktif di dalam pembelajaran IPA. Padahal IPA adalah pelajaran yang membutuhkan interaksi antara siswa dengan apa yang di pelajarinya sehingga siswa lebih memahami dan memaknai pelajaran yang sedang berlangsung.

Rendahnya hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA. Pemilihan model pembelajaran yang kurang tepat juga mangakibatkan rendahnya hasil belajar siswa. Misalnya siswa hanya belajar menghafal teori dalam konsep IPA dan tidak berupaya mamahami konsep IPA dalam kaitannya dengan kehidupan


(17)

3

seharu-hari. Dalam proses belajar mengajar alat peraga merupakan alat bantu untuk mempermudah siswa memahami suatu materi pelajaran. Namun kenyataannya guru merasa alat peraga belum begitu penting sehingga mengakibatkan siswa menjadi bosan dan kurang bergairah dalam mengikuti kegiatan pembelajaran IPA di kelas, siswa hanya untuk diminta membaca buku pelajaran kemudian mendengarkan penjelasan dari guru, sehingga keterlibatan siswa dalam proses belajar mengaajr sangat minim.

Selanjutnya ditemukan bahwa kurangnya minat belajar siswa pada mata pelajaran IPA karena pembelajaran masih disajikan secara verbal melalui kegiatan ceramah, interaksi dan komunikasi antara guru dan siswa kurang terjalin, siswa terkesan takut dengan gurunya. Sehingga guru tidak memahami tingkah laku peserta didik dan latar belakangnya. Disamping itu, siswa menjadi kurang aktif dan tidak kreatif dikarenakan kondisi dan suasana belajar yang kaku, disiplin dan otoritas guru yang menimbulkan rasa cemas dan khawatir pada diri siswa. padahal soerang pendidik harus dapat menciptakan suatu kondisi belajar yang kondusif, demokratis sehingga dapat menimbulkan keaktifan dan kreatifitas belajar siswa.

Dari permasalah diatas, perlu adanya usaha perbaikan untuk meningkatkan hasil belajar siswa. salah satunya adalah dengan cara memilih model pembelajaran yang sesuai dengan materi yang disampaikan, sehingga siswa dapat memahami materi tersebut dan dapat meningkatkan hasil belajarnya.

Maka salah satu usaha yang perlu dilakukan adalah dengan menggunakan model pembelajaran picture and picture. Model ini adalah model pembelajaran yang mengandalkan gambar sebagai media dalam proses


(18)

4

pembelajaran. Gambar-gambar ini menjadi faktor utama dalam proses pembelajaran. Sehingga sebelum proses pembelajaran guru sudah menyiapkan gambar yang akan di tampilkan baik dalam bentuk kartu atau dalam bentuk ukuran besar. Hasil belajar siswa akan meningkat apabila guru mrnggunakan pendekatan atau metode pembelajaran yang tepat dengan alasan bahwa menggunakan metode pembelajaran yang tepat dapat membentuk hasil belajar siswa sesuai dengan KKM yang sudah di tentukan.

Berdasarkan latar belakang di atas, maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian tindakan kelas dengan berjudul : “Meningkatkan Hasil Belajar

Siswa dengan Menggunakan Metode Picture and Picture Pada Pelajaran IPA di Kelas V SD Negeri 064016 Bilal Ujung Kecamatan Medan Timur T.A 2014/2015”.

1.2Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang masalah dan beberapa faktor yang mempengaruhi hasil belajar siswa pada pelajaran IPA dapat diidentifikasi seperti berikut:

1. Rendahnya hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA.

2. Kurangnya minat belajar siswa pada mata pelajaran IPA karena pembelajaran masih di sajikan secara verbal melalui kegiatan ceramah. 3. Guru tidak menggunakan alat peraga dalam kegiatan pembelajaran

sehingga pembelajaran IPA terasa sangat membosankan.

4. Kurang tepatnya model pembelajaran yang dipilih oleh guru dalam skenario pembelajaran.


(19)

5

5. Interaksi dan komunikasi antara guru dan siswa kurang terjalin.

1.3Batasan Masalah

Mengingat luasnya bidang permasalahan dan keterbatasan penelitian, maka penulis membatasi masalah penelitian pada aspek meningkatkan hasil belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran picture and picture pada pelajaran IPA materi pokok Pesawat Sederhana di kelas V SD Negeri 064016 Bilal Ujung Kecamatan Medan Timur Tahun Ajaran 2014/2015.

1.4Rumusan Masalah

Berdasarkan pembatasan masalah yang telah di kemukakan di atas, maka masalah dalam penelitian ini di rumuskan sebagai berikut : Apakah dengan Menggunakan Metode Pembelajaran Picture and Picture dapat meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada pelajaran IPA materi pokok Pesawat Sederhana kelas V SD Negeri 064016 Bilal Ujung Kecamatan Medan Timur Tahun Ajaran 2014/2015 ?

1.5Tujuan Penelitian

Adapun tujuan yang hendak di capai dalam penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menggunakan metode pembelajaran Picture and Picture akan meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada pelajaran IPA materi pokok Pesawat Sederhana kelas V SD Negeri 064016 Bilal Ujung Kecamatan Medan Timur Tahun Ajaran 2014/2015.


(20)

6

1.6Manfaat Penelitian

Adapun manfaat penelitian yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah: 1. Bagi siswa, memudahkan siswa memahami materi pelajaran dan dapat

menjadi pengalaman belajar. Guna meningkatkan aktivitas belajarnya, dan memberikan hasil belajar yang memuaskan.

2. Bagi guru, sebagai bahan pertimbangan dalam memilih model pembelajaran yang dapat mengoptimalkan kegiatan belajar mengajar IPA. 3. Bagi sekolah, sebagai masukan dalam memperluas pengetahuan dan

wawasan tentang model pembelajaran.

4. Bagi peneliti, menambah wawasan, pengetahuan, dan pengalaman yang sangat berguna tentang keterampilan mengajar dalam meningkatkan hasil belajar.


(21)

69 BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan temuan penelitian ini, maka dapat di simpulkan sebagai berikut :

1. Bahwa pembelajaran dengan menggunakan metode picture and picture dapat membuat siswa termotivasi dan bersemangat dalam proses pembelajaran yang pada akhirnya dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

2. Nilai rata-rata siswa pada hasil pre tes sebelum di berikan tindakan sebesar 57.50 dengan tingkat ketuntasan belajar 43.75% dan dinyatakan belum tuntas. Pada siklus I nilai rata-rata meningkat menjadi 67.50 dengan tingkat ketuntasan belajar 65.63%. Pada siklus II nilai rata-rata kelas semakin meningkat menjadi 84.37 dengan tingkat ketuntasan belajar sebesar 90.62%.

3. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa dari tes hasil belajar siklus I terhadap tes siklus II di peroleh peningkatan 24.99%. Hasil tes belajar inilah yang menunjukkan bahwa kemampuan siswa dalam pelajaran IPA pada materi Pesawat Sederhana mengalami peningkatan.

5.2. Saran

Berdasarkan kesimpulan diatas, maka peneliti memberikan saran agar :

1. Dalam pelajaran IPA pada materi pesawat sederhana sebaiknya menggunakan metode picture and picture dan hendaknya guru lebih memotivasi siswa yang berada didalam kelas agar terlibat aktif dalam proses pembelajaran.


(22)

70

70

2. Diharapkan kepada seluruh siswa untuk memaksimalkan potensinya sehingga kemampuan dalam menjawab pertanyaan akan timbul tanpa ada paksaan orang lain.

3. Diperlukan penelitian lebih lanjut pada pokok bahasan lain misalnya gaya agar dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam pelajaran IPA.


(23)

71

DAFTAR PUSTAKA

Agus Suprijono. 2009. Cooverative Learning. Surabaya : Pustaka Pelajar Anas Sudjono. 2011. Evaluasi Hasil Belajar. Bandung : Raja Grafindo Asep jihad. 2013. Evaluasi Pembelajaran. Yogyakarta : Multi Presindo Asri Budiningsih. 2012. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta : Rineka cipta. Istarani . 2012 . Model Pembelajaran Inovatif. Medan: Media Persada. Makmun. 2013. Psikologi Belajar. Jakarta: Rineka Cipta.

Nana Sudjana. 2009. Penilaian Hasil Belajar. Bandung : Remaja Rosdakarya Ngalimun. 2013. Strategi dan Model Pembelajaran. yogjakarta: Rineka Cipta.

Oemar Hamalik. 2009. Perencanaan Pengajaran Melalui PendekatanSistem. Jakarta: Bumi Aksara

Sandjaja. 2011. Panduan Penelitian. Jakarta : Prestasi Pustaka

Suharsimi Arikunto.2010. Prosedur Penelitian. Yogjakarta : Rineka Cipta. Supardi. 2012. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta : Bumi Aksara


(24)

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

1. Latar Belakang Keluarga

Nama : Ripka Serpinta Br Sitepu Nim : 1113311038

Tempat/T.Lahir : Bandar Sakti, 26 Oktober 1993 Anak ke : Satu (1)

Jenis Kelamin : Perempuan

Alamat : Jl. Sukaria No.117 Pancing Medan Agama : Kristen Protestan

Nama Orang Tua :

Ayah : Piher Sitepu Ibu : Erdina Br Pa Pekerjaan Orang Tua :

Ayah : Petani

Ibu : Ibu Rumah Tangga

Alamat Orang Tua : Jl. Jamin Ginting Dusun VI Bandar Sakti, Desa Tanjung Keriahan, Kec. Sirapit, Kab. Langkat, Prov. Sumatera Utara

2. Riwayat Pendidikan

Pendidikan Sekolah Dasar : SD Negeri 056586 Kuta Male, Tahun 1999- 2005

Pendidikan SMP : SMP Swasta Berdikari Tj Keriahan, Tahun 2006-2008

Pendidikan SMA : SMA Negeri 1 Selesai, Tahun 2009 - 2011 Pendidikan Tertinggi : UNIMED Jurusan PGSD S1, Tahun 2011-

2015

3. Kegiatan Ekstrakurikuler

Anggota UKMKP ( Unit Kegiatan Mahasiswa Kristen Protestan ) Universitas Negeri Medan


(1)

5. Interaksi dan komunikasi antara guru dan siswa kurang terjalin.

1.3Batasan Masalah

Mengingat luasnya bidang permasalahan dan keterbatasan penelitian, maka penulis membatasi masalah penelitian pada aspek meningkatkan hasil belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran picture and picture pada pelajaran IPA materi pokok Pesawat Sederhana di kelas V SD Negeri 064016 Bilal Ujung Kecamatan Medan Timur Tahun Ajaran 2014/2015.

1.4Rumusan Masalah

Berdasarkan pembatasan masalah yang telah di kemukakan di atas, maka masalah dalam penelitian ini di rumuskan sebagai berikut : Apakah dengan Menggunakan Metode Pembelajaran Picture and Picture dapat meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada pelajaran IPA materi pokok Pesawat Sederhana kelas V SD Negeri 064016 Bilal Ujung Kecamatan Medan Timur Tahun Ajaran 2014/2015 ?

1.5Tujuan Penelitian

Adapun tujuan yang hendak di capai dalam penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menggunakan metode pembelajaran Picture and Picture akan meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada pelajaran IPA materi pokok Pesawat Sederhana kelas V SD Negeri 064016 Bilal Ujung Kecamatan Medan Timur Tahun Ajaran 2014/2015.


(2)

1.6Manfaat Penelitian

Adapun manfaat penelitian yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah: 1. Bagi siswa, memudahkan siswa memahami materi pelajaran dan dapat

menjadi pengalaman belajar. Guna meningkatkan aktivitas belajarnya, dan memberikan hasil belajar yang memuaskan.

2. Bagi guru, sebagai bahan pertimbangan dalam memilih model pembelajaran yang dapat mengoptimalkan kegiatan belajar mengajar IPA. 3. Bagi sekolah, sebagai masukan dalam memperluas pengetahuan dan

wawasan tentang model pembelajaran.

4. Bagi peneliti, menambah wawasan, pengetahuan, dan pengalaman yang sangat berguna tentang keterampilan mengajar dalam meningkatkan hasil belajar.


(3)

69

BAB V

KESIMPULAN DAN SARAN

5.1. Kesimpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan temuan penelitian ini, maka dapat di simpulkan sebagai berikut :

1. Bahwa pembelajaran dengan menggunakan metode picture and picture dapat membuat siswa termotivasi dan bersemangat dalam proses pembelajaran yang pada akhirnya dapat meningkatkan hasil belajar siswa.

2. Nilai rata-rata siswa pada hasil pre tes sebelum di berikan tindakan sebesar 57.50 dengan tingkat ketuntasan belajar 43.75% dan dinyatakan belum tuntas. Pada siklus I nilai rata-rata meningkat menjadi 67.50 dengan tingkat ketuntasan belajar 65.63%. Pada siklus II nilai rata-rata kelas semakin meningkat menjadi 84.37 dengan tingkat ketuntasan belajar sebesar 90.62%.

3. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa dari tes hasil belajar siklus I terhadap tes siklus II di peroleh peningkatan 24.99%. Hasil tes belajar inilah yang menunjukkan bahwa kemampuan siswa dalam pelajaran IPA pada materi Pesawat Sederhana mengalami peningkatan.

5.2. Saran

Berdasarkan kesimpulan diatas, maka peneliti memberikan saran agar :

1. Dalam pelajaran IPA pada materi pesawat sederhana sebaiknya menggunakan metode picture and picture dan hendaknya guru lebih memotivasi siswa yang berada didalam kelas agar terlibat aktif dalam proses pembelajaran.


(4)

70

2. Diharapkan kepada seluruh siswa untuk memaksimalkan potensinya sehingga kemampuan dalam menjawab pertanyaan akan timbul tanpa ada paksaan orang lain.

3. Diperlukan penelitian lebih lanjut pada pokok bahasan lain misalnya gaya agar dapat meningkatkan hasil belajar siswa dalam pelajaran IPA.


(5)

DAFTAR PUSTAKA

Agus Suprijono. 2009. Cooverative Learning. Surabaya : Pustaka Pelajar Anas Sudjono. 2011. Evaluasi Hasil Belajar. Bandung : Raja Grafindo Asep jihad. 2013. Evaluasi Pembelajaran. Yogyakarta : Multi Presindo Asri Budiningsih. 2012. Belajar dan Pembelajaran. Jakarta : Rineka cipta. Istarani . 2012 . Model Pembelajaran Inovatif. Medan: Media Persada. Makmun. 2013. Psikologi Belajar. Jakarta: Rineka Cipta.

Nana Sudjana. 2009. Penilaian Hasil Belajar. Bandung : Remaja Rosdakarya Ngalimun. 2013. Strategi dan Model Pembelajaran. yogjakarta: Rineka Cipta.

Oemar Hamalik. 2009. Perencanaan Pengajaran Melalui PendekatanSistem. Jakarta: Bumi Aksara

Sandjaja. 2011. Panduan Penelitian. Jakarta : Prestasi Pustaka

Suharsimi Arikunto.2010. Prosedur Penelitian. Yogjakarta : Rineka Cipta. Supardi. 2012. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta : Bumi Aksara


(6)

1. Latar Belakang Keluarga

Nama : Ripka Serpinta Br Sitepu

Nim : 1113311038

Tempat/T.Lahir : Bandar Sakti, 26 Oktober 1993

Anak ke : Satu (1)

Jenis Kelamin : Perempuan

Alamat : Jl. Sukaria No.117 Pancing Medan

Agama : Kristen Protestan

Nama Orang Tua :

Ayah : Piher Sitepu

Ibu : Erdina Br Pa

Pekerjaan Orang Tua :

Ayah : Petani

Ibu : Ibu Rumah Tangga

Alamat Orang Tua : Jl. Jamin Ginting Dusun VI Bandar Sakti, Desa Tanjung Keriahan, Kec. Sirapit, Kab. Langkat, Prov. Sumatera Utara

2. Riwayat Pendidikan

Pendidikan Sekolah Dasar : SD Negeri 056586 Kuta Male, Tahun 1999- 2005

Pendidikan SMP : SMP Swasta Berdikari Tj Keriahan, Tahun 2006-2008

Pendidikan SMA : SMA Negeri 1 Selesai, Tahun 2009 - 2011 Pendidikan Tertinggi : UNIMED Jurusan PGSD S1, Tahun 2011-

2015

3. Kegiatan Ekstrakurikuler

Anggota UKMKP ( Unit Kegiatan Mahasiswa Kristen Protestan ) Universitas Negeri Medan


Dokumen yang terkait

PENINGKATAN HASIL BELAJAR BAHASA INDONESIA MATERI BERCERITA PADA SISWA KELAS V MELALUI PENGGUNAAN MODEL PICTURE AND PICTURE DI SDN 3 SURENLOR TRENGGALEK

0 7 18

PERBANDINGAN HASIL BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE DENGAN MODEL PEMBELAJARAN EXAMPLES NON EXAMPLES PADA MATA PELAJARAN IPS TERPADU KELAS VIII SMP NEGERI 2 KUTA BARO

0 7 1

PENERAPAN MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE PICTURE AND PICTURE UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN TEMATIK KELAS IVB SD N 8 METRO TIMUR TP. 2013/2014

1 16 238

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE PICTURE AND PICTURE UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS IV B SD NEGERI 10 METRO PUSAT TAHUN PELAJARAN 2014/2015

0 4 63

PENGARUH PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE PICTURE AND PICTURE TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPA KELAS 5 SEMESTER II SD N TEMPURSARI TAHUN PELAJARAN 20142015

0 0 17

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE PICTURE AND PICTURE SISWA KELAS III SD NEGERI BANDUNGAN 01 KABUPATEN SEMARANG SEMESTER II 20142015

0 0 18

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MENGGUNAKAN MODEL PICTURE AND PICTURE DI SEKOLAH DASAR

0 0 8

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MENGGUNAKAN MODEL PICTURE AND PICTURE DI SEKOLAH DASAR

0 0 8

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MENGGUNAKAN MODEL PICTURE AND PICTURE DALAM PEMBELAJARAN IPA SDN 06 JIRAK

0 0 11

PROPOSAL PENELITIAN TINDAKAN KELAS (PTK) MENINGKATKAN HASIL BELAJAR DALAM MENGENAL MEDIA JARINGAN KOMPUTER DENGAN MODEL PICTURE AND PICTURE PADA SISWA KELAS IXA MTs SHOLIHIYYAH TAHUN PELAJARAN 20112012

0 2 18