PENDAHULUAN Peningkatan Kemampuan Kreativitas Mencipta Bentuk Benda Melalui Metode Bermain Dengan Bahan Alam Tanah Liat Pada Anak Kelompok B TK Pertiwi Lumbungkerep I Wonosari Tahun Ajaran 2013/2014.

BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Pendidikan anak usia dini sebagai pendidikan yang mendasar dan sangat
menentukan bagi perkembangan anak di kemudian hari. Usia dini merupakan
masa yang sangat penting dalam keseluruhan tahap perkembangan manusia.
Pada masa ini terjadi peningkatan perkembangan anak yang tidak akan
terulang pada usia selanjutnya, dimana tidak hanya aspek kecerdasan saja
yang berkembang tetapi semua aspek perkembangan yang mencakup moralspiritual, sosial-emasional, bahasa, kognitif, fisik-motorik serta kreativitas
anak.
Dalam Undang-undang RI Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem
Pendidikan Nasional, pasal 28, ayat 3 menyatakan bahwa Taman Kanakkanak (TK) merupakan pendidikan anak usia dini pada jalur pendidikan
formal, yang bertujuan membantu anak didik mengembangkan berbagai
potensi baik psikis dan fisik yang meliputi moral dan nilai agama, sosial
emosional, kemandirian, kognitif, fisik motorik, bahasa, dan seni untuk
kesiapan dalam memasuki sekolah dasar. Pendidikan anak usia dini berfungsi
untuk membina, menumbuhkan dan mengembangkan seluruh potensi anak
secara optimal sehingga terbentuk perilaku dan kemampuan dasar sesuai
dengan tahap perkembangan usia anak agar memiliki kesiapan dalam
memasuki jenjang pendidikan selanjutnya.


1

2

Kebutuhan akan kreativitas dalam penyelenggaraan pendidikan dapat
dikatakan sebagai kebutuhan setiap anak. Pada era globalisasi dan masa
pembangunan yang penuh dengan persaingan, setiap individu dituntut untuk
mempersiapkan diri supaya mampu menghadapi tantangan kehidupan di
masa depan. Pengembangan potensi anak dalam hal ini kreativitas akan
berkembang dengan baik jika orang tua serta pendidik memberikan
kebebasan dan mengarahkan anak untuk berkreasi. Ketrampilan, kreativitas
tidak akan diperoleh sekejap mata, melainkan dengan proses, adanya
keinginan, motivasi serta keberanian untuk mencoba secara berulang.
Potensi kreatif yang pada dasarnya setiap anak memiliki terlebih mereka
yang mempunyai kemampuan dan kecerdasan yang luar biasa, sehingga
kemampuan ini sangat perlu untuk diasah, digali dan dikembangkan secara
optimal mulai sejak usia dini, baik sebagai bentuk perwujudan diri secara
pribadi atau untuk kelangsungan kemampuan bangsa. Dengan kreativitas
anak akan lebih percaya diri untuk menghadapi kehidupan di kemudian hari,

anak akan lebih siap menghadapi dunianya dan mampu memecahkan
permasalahan dengan berbagai solusi, serta mempunyai banyak ide dan
gagasan yang cemerlang.
Tingkat Pencapaian Perkembangan khususnya pada anak usia 5-6 tahun
(kelompok B) dalam kemampuan kreativitas mencipta bentuk benda yaitu
anak mampu membuat atau mencipta berbagai bentuk, mampu berkomunikasi
untuk menjelaskan ide gagasan mengenai hasil karya yang telah dibuat,
bertanggungjawab terhadap tugas yang diberikan.

3

Untuk mengembangkan kemampuan kreativitas mencipta bentuk benda
pada anak diperlukan stimulasi, motivasi yang berkelanjutan dan metode
pembelajaran yang tepat dengan kegiatan yang menarik serta menyenangkan,
melalui bermain sambil belajar dan belajar seraya bermain. Melalui bermain
anak dapat melakukan banyak hal, anak mampu berkreasi sesuai dengan
imajinasinya, bisa menceritakan pengalamannya dengan teman main, anak
dapat membangun pengetahuannya sendiri. Bermain memungkinkan anak
bereksperimen dengan kemungkinan-kemungkinan baru (Tedjasaputra dalam
Astuti, 2011:7).

Bermain mempunyai arti penting bagi perkembangan dan pertumbuhan
anak. Bermain bukan hanya sekedar untuk mencari kesenangan saja, tetapi
sudah menjadi kebutuhan anak yang harus terpenuhi. Bagi anak-anak belajar
bisa dilakukan sambil bermain, bahkan aktivitas bermain merupakan aktivitas
belajar bagi anak.
Berdasarkan dari hasil observasi yang telah dilakukan oleh peneliti di TK
Pertiwi Lumbungkerep I, telah ditemukan beberapa permasalahan yang
muncul dalam perkembangan anak diantaranya kemampuan kreativitas
mencipta bentuk benda pada anak yang masih kurang. Hal ini disebabkan
karena guru menuntut anak untuk membuat suatu benda sesuai contoh yang
telah dibuat oleh guru, tanpa memberikan kesempatan bagi anak untuk
membuat menurut kreasi dan imajinasi anak, ada pula beberapa anak yang
segera mengatakan ‘Aku tidak bisa’ ketika anak diminta untuk melakukan
kegiatan pembelajaran dalam hal kreativitas.

4

Melihat berbagai faktor yang ada, peneliti mencoba mengambil tindakan
dalam upaya meningkatkan kemampuan kreativitas mencipta bentuk benda
pada anak melalui metode bermain dengan bahan alam tanah liat. Peneliti

mengambil bahan alam tanah liat sebagai media bermain karena tanah liat
aman bagi anak, mudah didapatkan, tidak mencemari lingkungan, dan di
sekitar daerah tempat penelitian banyak masyarakat yang dapat menghasilkan
suatu produk dari bahan tanah liat ini, seperti gerabah (berbagai macam
peralatan rumah tangga, pot bunga), genting dan batu bata.
Berdasarkan uraian latar belakang inilah yang kemudian peneliti
mengambil judul “Peningkatan Kemampuan Kreativitas Mencipta Bentuk
Benda Melalui Metode Bermain Dengan Bahan Alam Tanah Liat Pada Anak
Kelompok B TK Pertiwi Lumbungkerep I Wonosari Tahun Ajaran
2013/2014”.

B. Pembatasan Masalah
Supaya penelitian ini lebih efektif, efisien serta terarah, diperlukan
adanya pembatasan masalah sesuai dengan apa yang telah dikaji oleh peneliti.
Pembatasan masalah ini adalah :
1.

Kemampuan kreativitas mencipta bentuk benda pada anak yang perlu
ditingkatkan.


2.

Metode bermain dengan menggunakan bahan alam tanah liat.

5

C. Perumusan Masalah
Berdasarkan permasalahan yang diuraikan diatas, maka masalah yang
dapat dirumuskan adalah sebagai berikut :
Apakah melalui metode bermain dengan bahan alam tanah liat dapat
meningkatkan kemampuan kreativitas mencipta bentuk benda pada anak
kelompok B TK Pertiwi Lumbungkerep I Wonosari Tahun Ajaran
2013/2014?

D. Tujuan Penelitian
1.

Tujuan Khusus
Untuk meningkatkan kemampuan kreativitas mencipta bentuk
benda melalui metode bermain dengan menggunakan bahan alam tanah

liat pada anak kelompok B TK Pertiwi Lumbungkerep I.

2.

Tujuan Umum
a.

Meningkatkan kemampuan kreativitas mencipta bentuk benda pada
anak di TK Pertiwi Lumbungkerep I.

b.

Meningkatkan mutu pendidikan di TK Pertiwi Lumbungkerep I.

E. Manfaat Penelitian
1.

Manfaat Bagi Siswa
Anak


didik

termotivasi

untuk

meningkatkan

kreativitas mencipta bentuk benda melalui metode

kemampuan

bermain dengan

6

bahan alam tanah liat, serta anak dapat terlibat secara langsung dan aktif
selama proses pembelajaran.
2.


Manfaat Bagi Guru.
Dapat dijadikan sebagai bahan rujukan bagi guru dalam strategi
pembelajaran yang aktif dan inovatif untuk meningkatkan kemampuan
kreativitas mencipta bentuk benda pada anak TK.

3.

Manfaat Bagi Sekolah.
Membantu memperbaiki proses pembelajaran di kelas dan untuk
meningkatkan mutu pendidikan di tk.

Dokumen yang terkait

Kemampuan Kognitif Anak Usia Taman Kanak-Kanak Kelompok B (Usia 5-6 Tahun) dalam Konsep Bilangan di TK AT-TAQWA Kalisat Tahun Ajaran 2006/2007 ;

0 8 16

Meningkatkan Kemampuan Motorik Kasar Melalui Permainan Sunda Manda Pada Kelompok B TK Dharma Wanita Kelun Mariyati TK Dharma Wanita Kelun

0 1 8

Kemampuan Motorik Halus Anak Dalam Membuat Mainan (Realia) Dengan Teknik Menggunting, Melipat dan Menempel Melalui Metode Demontrasi di Kelompok B TK Bina Insan II Barabai Tahun Pelajaran 20162017

1 9 6

Kemampuan Kognitif Anak Kelompok B TK Rokhaniyah Muslimat NU Barabai Tahun Pelajaran 2016-2017 Dalam Mengenal Sains Melalui Metode Eksperimen

0 0 6

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Peningkatan Kemampuan Mengenal Bentuk Geometri, Ukuran dan Warna Melalui Metode Bermain Playdough pada Anak Usia Dini Kelompok A di TK Bangun Putra Tlogo,Tuntang

0 0 20

3.2. Subjek Penelitian - Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Peningkatan Kemampuan Mengenal Bentuk Geometri, Ukuran dan Warna Melalui Metode Bermain Playdough pada Anak Usia Dini Kelompok A di TK Bangun Putra Tlogo,Tuntang

0 0 10

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Peningkatan Kemampuan Mengenal Bentuk Geometri, Ukuran dan Warna Melalui Metode Bermain Playdough pada Anak Usia Dini Kelompok A di TK Bangun Putra Tlogo,Tuntang

0 0 19

BAB I PENDAHULUAN - Peningkatan Kemampuan Mengucapkan Konsonan Bilabial Anak Tuna Rungu Melalui Metode Oral Pada Siswa

0 0 77

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Meningkatkan Kemampuan Berbicara Anak TK B Usia 5-6 Tahun Melalui Digital Storytelling di TK Apple Kids Salatiga Semester 1 Tahun Ajaran 2017/2018

0 1 13

Institutional Repository | Satya Wacana Christian University: Meningkatkan Kemampuan Berbicara Anak TK B Usia 5-6 Tahun Melalui Digital Storytelling di TK Apple Kids Salatiga Semester 1 Tahun Ajaran 2017/2018

0 0 38