Pengaruh Motivasi Berkarier Sebagai Auditor terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi untuk Mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk): Studi Kasus pada Mahasiswa Akuntansi Universitas Kristen Maranatha Bandung.

(1)

vi

ABSTRACT

Accounting Profession ( PPAk ) is a further education in higher education to get a degree accounting profession , to be served after completion of his education or undergraduate degree program (S-1) economics to accounting majors . The program is expected to prepare learners to begin a professional career in the fields of accounting , so that with the Accounting Profession ( PPAk ) can create professional -quality workforce , able to compete and have a high competitive advantage .

In connection with this, the authors are interested to examine whether motivation to participate affect the interest of accounting students Maranatha Christian University utnk follow PPAk . This study aims to prove the influence of motivai the interest of students to follow PPAk . And to prove whether there are differences between the interests of students who have followed the accounting auditing courses with students who have followed the course of auditing . For the purpose of testing this hypothesis , the application used SPSS 20.0 . From the test results , it is concluded that the motivation of quality and costs, and length of education had an influence on students' interest to follow PPAk . the effect by 22 % . While the difference between the interest of the students who have mengiktui course auditing and auditing subjects who have not obtained a significant level of 0.054 which is smaller than the significance level of 0.10. This indicates that there was indeed a difference between the interests of students who have followed the course of auditing with students who have not followed the course of auditing .


(2)

vii

ABSTRAK

Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) adalah pendidikan lanjutan pada pendidikan tinggi untuk mendapatkan gelar profesi akuntan, yang harus dijalani setelah selesai menempuh pendidikan program sarjana atau strata satu (S-1) ilmu ekonomi pada jurusan akuntansi. Program tersebut diharapkan mampu mempersiapkan peserta didiknya untk memulai karier profesional dalam bidang akuntan, sehingga dengan adanya Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) tersebut dapat menciptakan tenaga kerja profesional yang berkualitas, mampu bersaing dan memiliki keunggulan kompetitif yang tinggi.

Sehubungan dengan hal tersebut, maka penulis tertarik untuk meneliti apakah motivasi ikut serta mempengaruhi minat mahasiswa akuntansi Universitas Kristen Maranatha utnk mengikuti PPAk. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan pengaruh dari motivai terhadap minat mahasiswa untuk mengikuti PPAk. Serta untuk membuktikan apakah terdapat perbedaan minat antara mahasiswa akuntansi yang telah mengikuti mata kuliah auditing dengan mahasiswa yang belum mengikuti mata kuliah auditing. Untuk tujuan pengujian hipotesis tersebut, digunakan aplikasi program SPSS 20.0. Dari hasil pengujian, diperoleh kesimpulan bahwa motivasi kualitas dan biaya serta lamanya pendidikan memiliki pengaruh terhadap minat mahasiswa untuk mengikuti PPAk. dengan pengaruh sebesar 22%. Sedangkan perbedaan minat antara mahasiswa yang telah mengiktui mata kuliah auditing dan yang belum mata kuliah auditing diperoleh tingkat signifikan 0,054 yang lebih kecil dari tingkat signifikansi 0.10. Hal ini mengindikasikan bahwa memang terdapat perbedaan minat antara mahasiswa yang telah mengikuti mata kuliah auditing dengan mahsiswa yang belum mengikuti mata kuliah auditing.


(3)

viii

DAFTAR ISI

Halaman

HALAMAN JUDUL ... i

HALAMAN PENGESAHAN ... ii

SURAT PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI ... iii

KATA PENGANTAR ... iv

ABSTRACT ... vi

ABSTRAK ... vii

DAFTAR ISI ... viii

DAFTAR GAMBAR ... xii

DAFTAR TABEL ... xiii

DAFTAR LAMPIRAN ... xiv

BAB I PENDAHULUAN ... 1

1.1Latar belakang penelitian ... 1

1.2Identifikasi Masalah ... 5

1.3Maksud dan Tujuan penelitian ... 6


(4)

ix BAB II TINJAUAN PUSTAKA, KERANGKA PEMIKIRAN, DAN

PENGEMBANGAN HIPOTESIS ... 8

2.1 Tinjauan Pustaka ... 8

2.1.1 Motivasi ... 8

2.1.1.1 Pengertian Motivasi ... 8

2.1.1.2 Faktor yang mempengaruhi Motivasi ... 11

2.1.2 Karier ... 14

2.1.2.1 Pengertian Karier ... 14

2.1.2.2 Faktor yang memepengaruhi Karier ... 15

2.1.3 Minat ... 18

2.1.3.1 Pengertian Minat ... 18

2.1.4 Perkembangan Profesi Akuntansi di Indonesia ... 20

2.1.5 Profesi Akuntansi ... 22

2.1.6 Faktor-faktor yang mempengaruhi Minat Mahasiswa Akuntansi untuk Mengikuti PPAk ... 30

2.1.7 Penelitian Terdahulu ... 31

2.2 Kerangka Pemikiran ... 34

2.3 Pengembangan Hipotesis ... 37


(5)

x

2.3.2 Hubungan X2(kualitas) dengan Y (minat) ... 39

2.3.3 Hubungan X3(karier) dengan Y (minat) ... 39

2.3.4 Hubungan X4(biaya & lamnya pendidikan) dengan Y (minat) ... 40

BAB III OBJEK DAN METODE PENELITIAN ... 42

3.1 Objek penelitian ... 42

3.2 Metode penelitian ... 43

3.2.1 Teknik Pengumpulan Data ... 43

3.2.2 Populasi dan Teknik Pengambilan Sampel ... 44

3.2.3 Operasional Variabel ... 45

3.2.4 Teknik Pengembangan Instrumen ... 50

3.2.5 Teknik Analisis Data ... 52

3.2.5.1 Pengujian Validitas ... 52

3.2.5.2 Pengujian Reliabilitas ... 54

3.2.5.3 Pengujian Beda (T-Test) ... 54


(6)

xi

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN ... 58

4.1 Hasil penelitian ... 58

4.1.1 Uji Validitas ... 58

4.1.2 Uji Reliabilitas ... 63

4.1.3 Pengujian Hipotesis ... 66

4.1.4 Uji Beda (t-test) ... 70

4.2 Pembahasan ... 71

BAB V SIMPULAN DAN SARAN ... 75

5.1 Simpulan ... 75

5.2 Saran ... 76

DAFTAR PUSTAKA ... 77

LAMPIRAN ... 79


(7)

xii

Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR GAMBAR

Halaman


(8)

xiii

Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel 4.1.1 Validitas ... 57

Tabel 4.1.1.1 Motivasi Ekonomi ... 57

Tabel 4.1.1.2 Motivasi Kualitas ... 58

Tabel 4.1.1.3 Motivasi Karier ... 59

Tabel 4.1.1.4 Biaya & Lamanya Pendidikan... 60

Tabel 4.1.1.5 Minat ... 61

Tabel 4.1.2 Reliabilitas ... 62

Tabel 4.1.2.1 Motivasi Ekonomi ... 62

Tabel 4.1.2.2 Motivasi Kualitas ... 63

Tabel 4.1.2.3 Motivasi Karier ... 63

Tabel 4.1.2.4 Biaya & Lamanya Pendidikan... 64

Tabel 4.1.2.5 Minat ... 64

Tabel 4.1.3 Regresi Berganda ... 65

Tabel 4.1.3.1 Model Summary ... 65

Tabel 4.1.3.2 Anova ... 65

Tabel 4.1.3.3 Coefficients ... 65

Tabel 4.1.4 Uji Beda (t-test) ... 68


(9)

xiv

Universitas Kristen Maranatha

DAFTAR LAMPIRAN

Halaman

Lampiran A Data Variabel Penelitian ... 75 Lampiran B Kuesioner ... 83


(10)

1 Universitas Kristen Maranatha

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Berkembangnya profesi akuntan publik telah diakui oleh berbagai kalangan. Kebutuhan dunia usaha, pemerintah dan masyarakat luas akan jasa akuntan inilah yang menjadi pemicu perkembangan tersebut, namun demikian masyarakat belum sepenuhnya menaruh kepercayaan terhadap profesi akuntan publik. Krisis atau menurunnya kepercayaan dari masyarakat terhadap mutu jasa yang diberikan oleh akuntan publik di Indonesia semakin terlihat jelas seiring dengan terjadinya krisis ekonomi di Indonesia serta fenomena kebangkrutan perusahaan, seperti kasus Bank Mega skandal Enron di USA, yang melibatkan salah satu big four, yaitu Athur Andersen CPA.

Profesi akuntan sangat berperan penting dalam dunia bisnis, di bidang bisnis profesi akuntan memiliki tempat yang istimewa karena seperti halnya profesi-profesi lainnya, profesi akuntan dituntut harus memiliki keahlian lebih dalam bidang akuntansi. Jika dicermati sudah banyak lembaga-lembaga pendidikan yang khusus mengajarkan teori mengenai akuntansi, seperti halnya kurikulum disekolah dan perguruan tinggi baik negeri maupun swasta, tidak hanya itu munculnya lembaga-lembaga kursus akuntansi di Indonesia kini sudah mulai banyak. Kondisi di dunia kerja pun seolah menyambut positif fenomena ini, hal ini ditandai dengan banyaknya peluang yang diberikan oleh perusahaan terhadap kebutuhan profesi akuntan.


(11)

PENDAHULUAN

2 Universitas Kristen Maranatha Akuntansi merupakan salah satu jurusan di bidang ekonomi yang paling banyak diminati oleh para mahasiswa pada saat ini. Hasil penelitian terdahulu yang dilakukan oleh Ariani (2004) mengatakan bahwa rata-rata mahasiswa memilih jurusan akuntansi karena didorong oleh keinginan mereka untuk menjadi profesional di bidang akuntansi. Selain itu, mereka juga termotivasi oleh anggapan bahwa akuntan di masa mendatang akan sangat dibutuhkan oleh banyak organisasi dan perusahaan, khususnya di Indonesia.

Namun menurut Yuliana (2009) dengan terjadinya kasus-kasus dalam profesi

akuntansi dapat menimbulkan keraguan atas keandalan pendidikan tinggi akuntansi dalam menghasilkan tenaga akuntan yang profesional di Indonesia. Tetapi itu tidak menghilangkan minat para mahasiwa untuk melanjutkan pendidikannya ke jenjang Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) dan termotivasi untuk menjadi seorang auditor.

Universitas Kristen Maranatha merupakan salah satu Perguruan Tinggi yang menyediakan program Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk). Menurut Maria (2011) idealnya suatu program dan pendidikan akuntansi diharapkan mampu mempersiapkan anak didiknya untuk memulai dan mengembangkan keanekaragaman karir profesional dalam bidang akuntansi tersebut, sehingga dengan adanya Pendidikan Profesi Akuntansi tersebut dapat menciptakan tenaga profesional yang berkualitas, mampu bersaing dan memiliki keunggulan kompetitif yang tinggi. Maria (2011) menyatakan bahwa Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) penting bagi mahasiswa akuntansi, karena PPAk dapat memberikan konstribusi besar untuk menjadi seorang yang profesional. Melihat pentingnya peran Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) bagi mahasiswa


(12)

PENDAHULUAN

3 Universitas Kristen Maranatha akuntansi, maka diperlukan motivasi dari dalam diri mahasiswa terhadap minat untuk mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk), yang nantinya diharapkan dapat membantu mahasiswa mencapai tujuan karir yang diinginkan mahasiwa tersebut.

Menurut Supardi dan Anwar (2004) motivasi adalah keadaan dalam pribadi seseorang yang mendorong keinginan individu untuk melakukan kegiatan-kegiatan tertentu guna mencapai tujuan. Motivasi yang ada pada seseorang akan mewujudkan suatu perilaku yang diarahkan pada tujuan mencapai sasaran kepuasan. Jadi, motivasi bukanlah yang dapat diamati tetapi adalah hal yang dapat disimpulkan karena adanya suatu perilaku yang tampak.

Sedangkan menurut Widyastuti,dkk. (2004), minat adalah keinginan yang timbul setelah seseorang melihat, mengamati dan membandingkan serta mempertimbangkan dengan kebutuhan yang diinginkannya. Karir itu merupakan suatu keahlian atau profesional seseorang di bidang ilmunya yang dinilai berdasarkan pengalaman kerja yang akan memberikan konstribusi kepada organisasi (Ariani, 2004). Pilihan karir merupakan ungkapan diri seseorang, karena pilihan menunjukan motivasi seseorang, ilmu, kepribadian dan seluruh kemampuan yang dimiliki.

Profesi akuntan publik atau auditor merupakan salah satu pilihan karir yang banyak diminati oleh mahasiswa akuntansi. Hal ini dibuktikan oleh

penelitian Wijayanti, (2000) dalam Ariani, (2004) yang menyatakan bahwa

mahasiswa akuntansi yang memilih karir sebagai akuntan publik atau auditor mengharapkan gaji awal yang tinggi, memperoleh kesempatan berkembang yang


(13)

PENDAHULUAN

4 Universitas Kristen Maranatha lebih baik dibandingkan dengan karir yang lain serta memperoleh pengakuan atas prestasi yang telah diraih.

Hal tersebut sejalan dengan hasil penelitian Yuliana (2009) yang

menyimpulkan bahwa motivasi mahasiswa untuk berkarir sebagai auditor itu selain mengharapkan gaji awal yang tinggi, juga ingin mendapatkan kesempatan berkembang yang lebih baik dibandingkan dengan karir yang lain, serta ingin mendapatkan pengakuan atas prestasi yang diraih. Tetapi harapan mereka tidaklah dapat terwujud tanpa didasari oleh adanya minat yang timbul dalam diri mereka sendiri, yang secara langsung ataupun tidak langsung dapat membantu mereka untuk menjadi auditor yang kompeten dan profesional.

Penelitian terdahulu yag dilakukan oleh Yuliana (2009) menunjukkan bahwa motivasi berkarir untuk menjadi seorang auditor yang kompeten dan profesional pun tidak akan dapat terlaksana tanpa adanya minat dan kemauan keras untuk mau mengikuti PPAk. Karena sekarang ini agar dapat menjadi auditor yang kompenten dan profesional harus mau menempuh jenjang PPAk terlebih dahulu yang tentu saja membutuhkan tambahan waktu dan biaya. Namun, lulusan dari Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) nantinya merupakan akuntan yang berhak mendapatkan Regrister Negara dan boleh mengikuti Ujian Sertifikasi Akuntansi Publik (UASP), sebagai syarat penting untuk menperoleh ijin praktik sebagai akuntan publik atau auditor. Dan diharapkan lulusan Pendidikan Profesi Akuntansi itu akan mempunyai daya saing yang lebih tinggi sebagai auditor dibandingkan dengan para sarjana yang tidak memiliki predikat akuntan.


(14)

PENDAHULUAN

5 Universitas Kristen Maranatha Dengan penelitian ini, penulis ingin melakukan pengujian kembali mengenai Pengaruh Motivasi Berkarir Sebagai Auditor Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi Untuk Mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk), khususnya di Universitas Kristen Maranatha yang ada di Bandung, Jawa Barat. Selain itu, penulis ingin mengetahui apakah faktor biaya pendidikan dan lamanya waktu pendidikan ikut serta memotivasi mahasiswa akuntansi dalam minat untuk mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk). Serta menguji kemungkinan adanya perbedaan minat antara mahasiswa yang belum mengikuti mata kuliah auditing dengan mahasiswa yang sudah mengikuti mata kuliah auditing, karena diperkirakan mahasiswa yang telah mengikuti mata kuliah auditing akan mempunyai pemahaman yang lebih baik mengenai sifat, sikap, dan karakteristik profesi akuntan yang seharusnya dimiliki dan ditegakkan oleh semua anggota profesi akuntan.

1.2 Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang penelitian diatas tersebut, maka terdapat beberapa masalah yang perlu diidentifikasi sebagai berikut :

1. Apakah faktor motivasi dan biaya serta lamanya mengikuti PPAk

berpengaruh terhadap minat mahasiswa akuntansi untuk mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) ?

2. Apakah terdapat perbedaan minat antara mahasiswa yang telah mengikuti

mata kuliah auditing dengan mahasiswa yang belum mengikuti mata kuliah auditing mengenai Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) ?


(15)

PENDAHULUAN

6 Universitas Kristen Maranatha

1.3 Maksud dan Tujuan Penelitian

Maksud dan tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini adalah untuk:

1. Mengetahui dan menganalisis seberapa besar faktor motivasi mempengaruhi

minat mahasiswa akuntansi untuk mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk).

2. Mengetahui dan menganalisis apakah terdapat perbedaan minat antara

mahasiswa yang telah mengikuti mata kuliah auditing dengan mahasiswa yang belum mengikuti mata kuliah auditing mengenai Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk).

1.4 Manfaat Penelitian

Penulis mengharapkan dengan dilakukannya penelitian ini dapat memberikan manfaat dan sumbangan pikiran baik secara langsung maupun tidak langsung bagi pihak:

1. Penulis

Penelitian ini merupakan salah satu syarat dalam menyelesaikan program studi S1 (Strata 1) akuntansi di Universitas Kristen Maranatha.

2. Pihak lain

Penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan referensi dan titik tolak bagi mahasiswa lain dalam melakukan penelitian selanjutnya.


(16)

PENDAHULUAN

7 Universitas Kristen Maranatha Diharapkan dapat memberikan pandangan dan pemikiran yang lebih luas kepada mahasiswa mengenai Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk), baik itu mahasiswa yang telah mengikuti mata kuliah Auditing maupun yang belum mengikuti mata kuliah Auditing.


(17)

75

BAB V

SIMPULAN DAN SARAN

5.1 Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian di atas maka ditemukan hasil untuk menjawab identifikasi masalah yang telah diuraikan antara lain :

1) Apakah motivasi ekonomi, motivasi kualitas, morivasi karier dan biaya serta

lamanya menikuti PPAk berpengaruh terhadap minat mahasiswa akuntansi untuk mengikuti PPAk?

Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi kualitas dan biaya serta lamanya mengikuti PPAk berpengaruh terhadap minat mahasiswa untuk mengikuti PPAk, sedangkan motivasi ekonomi dan motivasi karier tidak berpengaruh secara signifikan terhadap minat mahasiswa untuk mengikuti PPAk.

2) Apakah terdapat perbedaan minat antara mahasiswa yang telah mengikuti

mata kuliah auditing dengan mahasiswa yang belum mengikuti mata kuliah auditing mengenai Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk)?

Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi perbedaan minat antara mahasiswa yang telah mengikuti mata kuliah auditing dengan mahasiswa yang belum mengikuti mata kuliah auditing mengenai PPAk. Hal ini dapat terlihat dari hasil t-hitung dengan tingkat signifikansi 0,054 lebih kecil dari 0,10. Hal ini disebabkan karena mahasiswa yang belum mengikuti mata


(18)

SIMPULAN DAN SARAN

76

kuliah auditing belum memiliki wawasan dan pemahaman yang lebih baik mengenai Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) dibanding mahasiswa yang sudah menempuh mata kuliah auditing telah mengerti dan memahami PPAk.

5.2 Saran

Saran yang dapat diberikan penulis kepada mahasiswa yang berminat mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) agar tetap mempertahankan motivasi kualitas dan mempertimbangkan biaya serta lamanya mengikuti PPAk sebagai motivasi dasar untuk mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi. Mahasiswa diharapkan menempatkan motivasi ekonomi dan motivasi karier sebagai motivasi tambahan.

Penyelenggara program Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) diharapkan dapat memeberikan informasi yang sangat jelas dan lebih mempromosikan program PPAk terhadap mahasiswa akuntansi, sehingga mahasiswa akuntansi dapat lebih percaya diri dalam menentukan pilihan karier mereka. Penulis sangat mengharapkan penyelengara program PPAk dapat memberikan penawaran biaya yang terjangkau sehingga mahasiswa tidak ragu oleh biaya yang tinggi dalam mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk).


(19)

77

DAFTAR PUSTAKA

Aditya. (2006). Pengaruh Motivasi Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi Untuk

Menguikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk). Fakultas Ekonomi,

Universitas Pajajaran, Bandung.

Ariani, Rika. (2004). Metodologi Penelitian Ekonomi. Edisi Pertama , Penerbit

Universitas Indonesia (UI-PRESS), Jakarta.

Benny, Yuskar. (2006). Pengaruh Motivasi Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi Untuk Mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk). Simposium Nasional Akuntansi ix.

Ikbal, Muhamad. (2011). Pengaruh Motivasi Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi Untuk Mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk). Skripsi, Fakultas Ekonomi, Universitas Diponegoro, Semarang.

Jogiyanto. (2007). Metodologi Penelitian Bisnis Salah Kaprah dan Pengalaman-Pengalaman. Universitas Gadjah Mada : Yogyakarta.

Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI No. 179/U/2001 tertanggal 21 November 2001 Tentang Penyelenggaraan Pendidikan Akuntansi.

Luthans, Fred. (2006). Perilaku Organisasi, Edisi Sepuluh, Penerbit Andi, Jakarta.

Mulyadi. (2002). Auditing. Edisi 6, Jakarta : Salemba Empat.


(20)

DAFTAR PUSTAKA

78 Nugroho, B.A. (2005). Strategi Jitu Memilih Metode Statistik Penelitian Dengan

SPSS. CV. Andi Offset, Yogyakarta.

Regar, Moenaf H. (2003). Kilas Sorot Perkembangan Akuntansi di Indonesia di Tengah Kancah Perubahan. Pustaka LP3ES, Jakarta.

Sasongko, Nanang.(2002). “Profesi Akuntansi: Masa Kini Dan Tantangan Masa Depan”, Jurnal Ilmiah Akuntansi, Volume I No. 2.

Sekaran, V. (2000). Research Methods For Business: A Skill-Building Appoarch. 3rd

Edition, John Wiley & Sons, Inc, New York.

Sugiyono. (2005). Metode Penelitian Bisnis, Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. (2006). Statistika Untuk Penelitian, Bandung: Alfabeta.

Tim Penyusun Kamus Besar Bahasa Indonesia,(1998). Kamus Besar Bahasa Indonesia. Edisi Pertama, Balai Pustaka, Jakarta.

Umar, Husein.(2001). Metode Penelitian Untuk Skripsi Dan Tesis Bisnis. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Widyastuti Sri Wahyuni, Sri Suryaningrum, dan Kiki Juliana. (2004). Pengaruh Motivasi Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi Untuk Mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (Ppak). Simposium Nasional Akuntansi, VII, hal 320-339.


(1)

PENDAHULUAN

1.3 Maksud dan Tujuan Penelitian

Maksud dan tujuan yang ingin dicapai dari penelitian ini adalah untuk:

1. Mengetahui dan menganalisis seberapa besar faktor motivasi mempengaruhi minat mahasiswa akuntansi untuk mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk).

2. Mengetahui dan menganalisis apakah terdapat perbedaan minat antara mahasiswa yang telah mengikuti mata kuliah auditing dengan mahasiswa yang belum mengikuti mata kuliah auditing mengenai Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk).

1.4 Manfaat Penelitian

Penulis mengharapkan dengan dilakukannya penelitian ini dapat memberikan manfaat dan sumbangan pikiran baik secara langsung maupun tidak langsung bagi pihak:

1. Penulis

Penelitian ini merupakan salah satu syarat dalam menyelesaikan program studi S1 (Strata 1) akuntansi di Universitas Kristen Maranatha.


(2)

PENDAHULUAN

Diharapkan dapat memberikan pandangan dan pemikiran yang lebih luas kepada mahasiswa mengenai Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk), baik itu mahasiswa yang telah mengikuti mata kuliah Auditing maupun yang belum mengikuti mata kuliah Auditing.


(3)

BAB V

SIMPULAN DAN SARAN

5.1 Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian di atas maka ditemukan hasil untuk menjawab identifikasi masalah yang telah diuraikan antara lain :

1) Apakah motivasi ekonomi, motivasi kualitas, morivasi karier dan biaya serta lamanya menikuti PPAk berpengaruh terhadap minat mahasiswa akuntansi untuk mengikuti PPAk?

Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi kualitas dan biaya serta lamanya mengikuti PPAk berpengaruh terhadap minat mahasiswa untuk mengikuti PPAk, sedangkan motivasi ekonomi dan motivasi karier tidak berpengaruh secara signifikan terhadap minat mahasiswa untuk mengikuti PPAk.

2) Apakah terdapat perbedaan minat antara mahasiswa yang telah mengikuti mata kuliah auditing dengan mahasiswa yang belum mengikuti mata kuliah auditing mengenai Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk)?


(4)

SIMPULAN DAN SARAN

kuliah auditing belum memiliki wawasan dan pemahaman yang lebih baik mengenai Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) dibanding mahasiswa yang sudah menempuh mata kuliah auditing telah mengerti dan memahami PPAk.

5.2 Saran

Saran yang dapat diberikan penulis kepada mahasiswa yang berminat mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) agar tetap mempertahankan motivasi kualitas dan mempertimbangkan biaya serta lamanya mengikuti PPAk sebagai motivasi dasar untuk mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi. Mahasiswa diharapkan menempatkan motivasi ekonomi dan motivasi karier sebagai motivasi tambahan.

Penyelenggara program Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) diharapkan dapat memeberikan informasi yang sangat jelas dan lebih mempromosikan program PPAk terhadap mahasiswa akuntansi, sehingga mahasiswa akuntansi dapat lebih percaya diri dalam menentukan pilihan karier mereka. Penulis sangat mengharapkan penyelengara program PPAk dapat memberikan penawaran biaya yang terjangkau sehingga mahasiswa tidak ragu oleh biaya yang tinggi dalam mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk).


(5)

DAFTAR PUSTAKA

Aditya. (2006). Pengaruh Motivasi Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi Untuk Menguikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk). Fakultas Ekonomi, Universitas Pajajaran, Bandung.

Ariani, Rika. (2004). Metodologi Penelitian Ekonomi. Edisi Pertama , Penerbit Universitas Indonesia (UI-PRESS), Jakarta.

Benny, Yuskar. (2006). Pengaruh Motivasi Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi Untuk Mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk). Simposium Nasional Akuntansi ix.

Ikbal, Muhamad. (2011). Pengaruh Motivasi Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi Untuk Mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk). Skripsi, Fakultas Ekonomi, Universitas Diponegoro, Semarang.

Jogiyanto. (2007). Metodologi Penelitian Bisnis Salah Kaprah dan Pengalaman-Pengalaman. Universitas Gadjah Mada : Yogyakarta.

Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI No. 179/U/2001 tertanggal 21 November 2001 Tentang Penyelenggaraan Pendidikan Akuntansi.


(6)

DAFTAR PUSTAKA

Nugroho, B.A. (2005). Strategi Jitu Memilih Metode Statistik Penelitian Dengan SPSS. CV. Andi Offset, Yogyakarta.

Regar, Moenaf H. (2003). Kilas Sorot Perkembangan Akuntansi di Indonesia di Tengah Kancah Perubahan. Pustaka LP3ES, Jakarta.

Sasongko, Nanang.(2002). “Profesi Akuntansi: Masa Kini Dan Tantangan Masa Depan”, Jurnal Ilmiah Akuntansi, Volume I No. 2.

Sekaran, V. (2000). Research Methods For Business: A Skill-Building Appoarch. 3rd Edition, John Wiley & Sons, Inc, New York.

Sugiyono. (2005). Metode Penelitian Bisnis, Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. (2006). Statistika Untuk Penelitian, Bandung: Alfabeta.

Tim Penyusun Kamus Besar Bahasa Indonesia,(1998). Kamus Besar Bahasa Indonesia. Edisi Pertama, Balai Pustaka, Jakarta.

Umar, Husein.(2001). Metode Penelitian Untuk Skripsi Dan Tesis Bisnis. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Widyastuti Sri Wahyuni, Sri Suryaningrum, dan Kiki Juliana. (2004). Pengaruh Motivasi Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi Untuk Mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (Ppak). Simposium Nasional Akuntansi, VII, hal 320-339.


Dokumen yang terkait

Pengaruh Intelligent Quotient, Emotional Quotient, Dan Spiritual Quotient terhadap Pemahaman Akuntansi Pada Mahasiswa Akuntansi S-1 Di Universitas Sumatera Utara

3 58 117

Perbedaan Persepsi Mahasiswa Akuntansi Senior Dan Junior Di Program S-1 Ekstensi Akuntansi Mengenai Profesi Akuntan, Studi Empiris Di Fakultas Ekonomi Universitas Sumatera Utara

7 82 91

Pengaruh Motivasi Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi Untuk Mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk)

2 71 67

Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Minat Mahasiswa Akuntansi Berkarir Sebagai Akuntan Publik (Studi Pada Mahasiswa Akuntansi Perguruan Tinggi Negeri Di Medan)

48 233 241

Pengaruh Motivasi dan Pengetahuan tentang Profesi Akuntan Publik terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi untuk Mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (Studi Empiris Mahasiswa Akuntansi Angkatan 2011-2012 Universitas Sumatera Utara)

0 49 109

Perbedaan Persepsi Mahasiswa Akuntansi Senior dan Junior di Program S-1 Akuntansi FEB USU dan Mahasiswa Swasta STIE Harapan Medan Mengenai Profesi Akuntan

3 58 88

ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI INDEPENDENSI PENAMPILAN AKUNTAN PUBLIK (Studi Empiris Persepsi Mahasiswa Program Pendidikan Profesi Akuntansi Fakultas Ekonomi Universitas Brawijaya Malang)

0 9 9

Faktor-Faktor yang Berpengaruh Terhadap Prestasi Mahasiswa Akuntansi Universitas Jember

0 3 8

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Perilaku Etis Mahasiswa Akuntansi Universitas Jember

0 6 6

Pengaruh Motivasi, Persepsi Biaya Pendidikan dan Lama Pendidikan Terhadap Minat Mahasiswa Akuntansi untuk Mengikuti Pendidikan Profesi Akuntansi (PPAk) (Studi Kasus Pada Perguruan Tinggi di Bandar Lampung)

2 12 18