Perubahan Politik Golongan Karya (Studi Interaksi Pengurus Partai Golkar Kota Bandung Di Era Reformasi).

iv

ABSTRAK

Setiap partai politik akan berubah dipengaruhi oleh faktor-faktor
eksternal dan internalnya. Perubahan terjadi pada proses dan mekanisme
politiknya, yang kemudian menuju pada arah dan memberi dampak terhadap
lingkungannya baik pada tataran internal maupun eksternal organisasinya. Salah
satu perubahan yang signifikan adalah terjadi pada Golkar dalam menghadapi
gerakan reformasi di Indonesia. Penelitian dilakukan untuk mengetahui gambaran
tentang perubahan politik Golkar pada determinan eksternal dan internal, proses
dan mekanisme, serta arah dan dampaknya.
Objek penelitian ini berfokus pada interaksi dan struktur Golkar yang
berubah. Penelitian dilakukan di Kota Bandung pada Partai Golkar dan para
informannya. Penelitian menggunakan studi sosiologi politik, pendekatan
kualitatif, dan metode deskriptif. Teknik-teknik pengumpulan data menggunakan
studi dokumentasi dan kepustakaan serta penelitian lapangannya meliputi
observasi dan wawancara-mendalam dengan triangulasi sumber.
Dari hasil penelitian ditemukan bahwa Golkar di era Reformasi sedang
mengalami perubahan pada proses dan mekanismenya, khususnya pada interaksi
dan struktur politiknya. Hal ini ditemukan oleh adanya faktor-faktor eksternal

(gerakan reformasi) dan internalnya (tuntutan demokratisasi). Perubahan politik
ini mengarah pada adaptasi, modernisasi, demokratisasi, dan desentralisasi serta
memberi dampak kepada para purnawirawan ABRI, pensiunan PNS, dan warga
masyarakat dalam mendirikan dan mengelola partai politik baru. Kenyataan ini
terjadi di Kota Bandung.
Untuk menjalankan perubahan politiknya yang semakin modern di era
Reformasi, Partai Golkar di Kota Bandung harus mempertahankan komitmen,
konsistensi, dan adaptasi politiknya terhadap perkembangan bangsa dan dinamika
daerah di Kota Bandung secara berkelanjutan.

v

ABSTRACT

Each political party will change as influenced by their external and
internal factors. The change is ongoing at their political process and mechanism,
then toward to their objective and give an impact to the environment both to
internal and external sphere of the party. One of significant change occurred is a
political change of Golkar in facing reformation movement and agenda in
Indonesia. The research affords to describe how Golkar’s political change have

been going on, trough the external and internal determinants, process and
mechanism, and also objective and impact.
The object of the research is its interaction and structure that changing.
The research has done in Bandung City to get from Golkar Party itself and its
informants. The research uses political sociology study, qualitative approach, and
descriptive method. Meanwhile, the techniques of collecting the data used
document and literature studies and also field research which included
observation and indepth interview using triangulation of resource.
As a result of the research found that Golkar in Reformation era face not
only process but also mechanism change, particularly on the political interaction
and structure. It determined by external (reformation movement) and internal
(democration demand) factors. It also leads to the objective (adaptating,
modernizing, democrating, and desentralizing) and impact (to the retired
members of ABRI and PNS and also the people to make and to manage new
political party). Empirically it occurred at Golkar in Bandung City.
To be able to do its changed to be modern properly in Reformation era,
Golkar Party in Bandung City should to advance the commitment, consistency,
and adaptation continuously to the nation development and local dynamic in
Bandung City.


Dokumen yang terkait

Peran Partai Politik Dalam Pemenangan Pilkada (Studi Analisis Partai Golkar Sebagai Kendaraan Politik dalam Pilkada Kabupaten Rokan Hilir 2006)

2 42 102

EKSISTENSI DAN HEGEMONI PARTAI GOLKAR DI INDONESIA (Studi Pustaka Perjalanan Politik Partai Golkar Pada Era Kepemimpinan 1964-2012)

1 19 66

IMPLIKASI KONFLIK INTERNAL PARTAI GOLONGAN KARYA (GOLKAR) TERHADAP DEWAN PIMPINAN DAERAH (DPD) PARTAI GOLONGAN KARYA PROVINSI LAMPUNG

1 32 115

POLITIK KEKERABATAN DALAM POLITIK LOKAL DI SULAWESI SELATAN PADA ERA REFORMASI (STUDI TENTANG REKRUTMEN POLITIK PADA PARTAI GOLKAR, PARTAI AMANAT NASIONAL DAN PARTAI DEMOKRAT SULAWESI SELATAN TAHUN 2009)

2 23 90

PERAN PARTAI POLITIK GOLKAR DALAM PENDIDIKAN POLITIK (Studi Kasus di DPD Partai GOLKAR Kabupaten Sragen) Peran Partai Politik Golkar Dalam Pendidikan Politik (Studi Kasus di DPD Partai GOLKAR Kabupaten Sragen).

0 1 17

PENDAHULUAN Peran Partai Politik Golkar Dalam Pendidikan Politik (Studi Kasus di DPD Partai GOLKAR Kabupaten Sragen).

2 11 6

PERAN PARTAI POLITIK GOLKAR DALAM PENDIDIKAN POLITIK (Studi Kasus di DPD Partai GOLKAR Kabupaten Sragen) Peran Partai Politik Golkar Dalam Pendidikan Politik (Studi Kasus di DPD Partai GOLKAR Kabupaten Sragen).

0 1 12

PENGARUH PERAN KEPEMIMPINAN DAN PERILAKU ORGANISASI TERHADAP PEMANTAPAN MILITANSI KADER PARTAI POLITIK :Studi Deskriptif Terhadap DPD Partai Golongan Karya Kota Bandung.

0 0 48

Pendidikan Politik Pada Partai Golongan Karya Di Jawa Barat.

0 1 2

PEMASARAN POLITIK (POLITICAL MARKETING) PARTAI GOLONGAN KARYA DAN PARTAI DEMOKRAT (Studi Tentang Perbandingan Pemasaran Politik Partai Golkar dan Partai Demokrat Dalam Rangka Menarik Massa Pada Pemilihan Umum Legislatif Tahun 2009 di Daerah Pilihan II Kab

0 0 150