Tinjauan Neo Vernakular

2.4.3 Preseden Galeri Pariwisata dan Kebudayaan yang menggunakan pendekatan arsitektur Neo Vernakular

Dengan tetap menggunakan pola-pola bangunan lokal dalam merancang sebuah bangunan merupakan salah satu bentuk peran arsitek untuk turut melestarikan kebudayaan setempat. Salah satu contoh bangunan yang juga berfungsi sebagai lembaga seni budaya nasional yang menggunakan arsitektur Neo Vernakular adalah Bentara Budaya Jakarta.

Bentara Budaya Jakarta berlokasi di Jalan Palmerah Selatan 17, Jakarta, hasil karya arsitek terkenal Romo Mangunwijaya. Terlihat keunikan dan keindahan bangunan yang mencerminkan cita rasa berkesenian yang tinggi, anggun dan tradisional. Mengoleksi karya dan merepresentasikan karya seni merupakan sebuah momentum pelestarian budaya, sekaligus menjadi tugas untuk mewartakan penggalan sejarah yang telah memberi aneka warna dalam perjalanan sejarah seni budaya Indonesia. Salah satu koleksi yang paling membanggakan dan menakjubkan dari Bentara Budaya Jakarta yaitu rumah tradisional Kudus yang dibawa langsung dari Kudus, Jawa Tengah.

commit to user

Gambar 2.4 Bentara Budaya Jakarta Sumber : http://www.kompasgramedia.com/ , diakses 4 Juni 2012 pukul 22.15 WIB

commit to user