Sampel Populasi dan Sampel Penelitian .1 Populasi

22 3.3 Populasi dan Sampel Penelitian 3.3.1 Populasi Sugiyono 2011:90 mengemukakan populasi adalah wilayah generelisasi yang terdiri dari atas objeksubjek yang mempunyai kualitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Populasi dalam penelitian ini adalah data seluruh penduduk Kampung Nelayan Seberang Kecamatan Medan Belawan yang bekerja sebagai nelayan. Jumlah penduduk yang bekerja sebagai nelayan adalah 2.200 orang.

3.3.2 Sampel

Sampel adalah bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki oleh populasi tersebut. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode random sampling, yaitu pengambilan anggota sampel dari populasi dilakukan secara acak dan dimana tiap unsur yang membentuk populasi diberi kesempatan yang sama untuk terpilih menjadi sampel. Sugiyono, 2011:93 Dalam penarikan sample maka jumlahnya harus representive untuk nantinya hasil bisa digeneralisasi. Untuk memenuhi persyaratan tersebut diambil menggunakan rumus Slovin, yaitu: n = � 1+ �� 2 Keterangan: n = Besar Sampel N = Jumlah nelayan di Kampung Nelayan Seberang e = Persen kelonggaran ketidaktelitian karena kesalahan pengambilan sampel yang masih dapat ditolerir tolerance degree of error sampling yaitu 10 Universitas Sumatera Utara 23 Dengan menggunakan rumus Slovin tersebut maka : n = � 1+ �� 2 n = 2200 1+ 2200 0,1 2 n = 2200 1+2200 0,01 n = 96 responden Dari perhitungan tersebut didapat 96 orang. Dengan demikian sampel yang diambil dalam penelitian ini sebanyak 96 responden. Penentuan jumlah sampel penelitian menggunakan teknik pengambilan sampel secara teknik sampel random sampling, yaitu suatu tipe sampling probabilitas. Teknik ini sangat populer dan banyak dianjurkan penggunaannya dalam proses penelitian. Pada teknik acak ini, secara teoritis, semua anggota dalam populasi mempunyai probabilitas atau kesempatan yang sama untuk dipilih menjadi sampel. Teknik ini merupakan teknik yang paling objektif, dibandingkan dengan teknik-teknik sampling yang lain.

3.4 Metode pengumpulan Data