Teknik Pengumpulan Data dan Instrumen Penelitian

41

E. Teknik Pengumpulan Data dan Instrumen Penelitian

1. Teknik Pengumpulan Data a. Angket kuesioner Metode angket adalah teknik pengumpulan data yang dilakukan dengan cara memberi seperangkat pertanyaan atau pernyataan tertulis kepada respoden untuk dijawabnya Sugiyono, 2011: 162. Angket diberikan kepada responden yang akan diteliti, kemudian lembar angket diisi pada setiap pernyataan sesuai petunjuk yang tercantum dalam angket. Angket dalam penelitian ini merupakan angket tertutup. Angket tertutup yaitu pertanyaan atau pernyataannya tidak memberikan kebebasan kepada responden, untuk memberikan jawaban dan pendapatnya sesuai dengan keinginan mereka responden. b. Dokumentasi Dokumentasi berasal dari kata dokumen, yang artinya barang-barang tertulis. Suharsimi Arikunto 2006: 156 menyatakan bahwa “di dalam melaksanakan metode dokumentasi dilakukan dengan menyelidiki benda-benda tertulis seperti buku-buku, majalah, dokumen, peraturan- peraturan, notulen rapat, catatan harian dan sebagainya.” Dokumentasi yang akan digunakan dalam penelitian ini berupa nilai yang diperoleh dari hasil uji kompetensi kejuruan siswa kelas XI kelas khusus Yamaha Tahun Ajaran 20122013. 42 2. Instrumen Penelitian Dalam mengembangkan suatu instrumen penelitian harus mengacu pada teori yang telah ditulis karena teori sebagai landasan untuk memecahkan permasalahan yang dihadapi. Instrumen penelitian yang dibuat harus sesuai dengan kajian teori dan kerangka berpikir yang telah ditulis. Menurut Suharsimi Arikunto dalam Iqbal Hasan 2002: 76 instrumen penelitian adalah alat atau fasilitas yang digunakan oleh peneliti dalam mengumpulkan data agar pekerjaannya lebih mudah dan hasilnya lebih baik, dalam arti lebih cermat, lengkap dan sistematis sehingga lebih mudah diolah. Berikut langkah-langkah dalam pembuatan instrumen yang isinya mengungkap faktor-faktor yang mempengaruhi minat siswa kelas khusus Yamaha melanjutkan ke perguruan tinggi SMK PIRI 1 Yogyakarta: a. Menyusun Kisi-Kisi Kisi-kisi intrumen penelitian disusun berdasarkan indikator dari variabel penelitian, dimana indikator tersebut dijabarkan menjadi item- item pernyataan. Berikut kisi-kisi instrumen penelitian yang dibuat: Tabel 6. Kisi-Kisi Instrumen Status Sosial Ekonomi Orang Tua Variabel Indikator No. Soal Jumlah Status Sosial Ekonomi Orang Tua X 1 a. Tingkat Pendidikan 1, 2, 3, 4 4 b. Pekerjaan 5, 6 2 c. Jabatan Sosial di Masyarakat 7, 8 2 d. Pendapatan 9, 10 2 e. Penyediaan Alat fasilitas 11, 12, 13, 14, 15, 16, 17, 18, 19, 20 Total Pernyataan 20 43 Tabel 7. Kisi-Kisi Instrumen Teman Sebaya Variabel Indikator No. Soal Jumlah Teman Sebaya X 2 a. Teman Sebaya Di Lingkungan Tempat Tinggal 1, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10 10 b. Teman Sebaya Di Lingkungan Sekolah 11, 12, 13, 14, 15, 16, 17, 18, 19, 20 10 Total Pernyataan 20 Keterangan: pernyataan negatif Tabel 8. Instrumen Prestasi belajar Variabel Instrumen Prestasi Belajar X 3 diperoleh dari hasil uji kompetensi kejuruan siswa kelas XI kelas khusus Yamaha Tahun Ajaran 20122013. Tabel 9. Kisi-Kisi Instrumen Minat Ke Perguruan Tinggi Variabel Indikator No. Soal Jumlah Minat Ke perguruan Tinggi Y a. Perasaan Senang 1, 2, 3, 4 4 b. Keinginan 5, 6, 7 3 c. Perhatian 8, 9, 10 3 d. Ketertarikan 11, 12, 13, 14 4 e. Kebutuhan 15, 16, 17 3 f. Harapan 18, 19, 20 3 g. Dorongan 21, 22, 23 3 h. Kemauan 24, 25, 26 3 Total Pernyataan 26 Keterangan: pernyataan negatif 44 b. Menetapkan skor Penilaian angket menggunakan skala likert. Skala likert merupakan jenis skala yang digunakan untuk mengukur variabel penelitian seperti: sikap, pendapat, dan persepsi sosial seseorang atau kelompok Iqbal Hasan, 2002: 72. Jawaban setiap item instrumen penelitian memiliki gradasi dari tertinggi sangat positif sampai pada terendah sangat negatif. Berikut penetapan skor pada pilihan ganda dengan memilih 1 jawaban dari 4 alternatif jawaban dan penilaian dapat dilihat dalam tabel sebagai berikut: Tabel 10. Penetapan Skor Pilihan Ganda No. Alternatif Jawaban Skor 1. A 1 2. B 2 3. C 3 4. D 4 Untuk penetapan skor pada pilihan pernyataan dengan memilih 1 jawaban dari 4 alternatif jawaban yaitu: sangat setuju SS, setuju S, tidak setuju TS, dan sangat tidak setuju STS dan dapat dilihat dalam tabel sebagai berikut: Tabel 11. Penetapan Skor Pernyataan No. Alternatif Jawaban Skor Pertanyaan Positif Pertanyaan Negatif 1. Sangat Setuju SS 4 1 2. Setuju S 3 2 3. Tidak Setuju TS 2 3 4. Sangat Tidak Setuju STS 1 4 45

F. Uji Instrumen

Dokumen yang terkait

FAKTOR â•fi FAKTOR YANG MEMPENGARUHI SISWA SMK NEGERI 1 BANDA ACEH MELANJUTKAN STUDI KE PERGURUAN TINGGI

0 4 1

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT SISWA MELANJUTKAN STUDI KE PERGURUAN TINGGI SISWA SMA NEGERI 1 TALANG PADANG TANGGAMUS TAHUN PELAJARAN 2012/2013

3 65 63

PENGARUH MINAT MELANJUTKAN KE PERGURUAN TINGGI, KONDISI SOSIAL EKONOMI ORANG TUA, DAN LINGKUNGAN SEKOLAH TERHADAP KEPUTUSAN SISWA MELANJUTKAN KE PERGURUAN TINGGI PADA JURUSAN EKONOMI KELAS XII DI

3 28 146

Faktor-faktor yang mempengaruhi minat siswa melanjutkan studi ke perguruan tinggi : studi kasus pada siswa kelas III SMK Katolik Klaten.

0 0 127

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMENGARUHI MINAT MELANJUTKAN PENDIDIKAN KE PERGURUAN TINGGI PADA SISWA KELAS XII AKUNTANSI SMK NEGERI 6 SURAKARTA TAHUN 2013.

0 0 11

analisis faktor-faktor yang mempengaruhi minat siswa smk melanjutkan studi ke perguruan tinggi pada siswa kelas III smk negeri 1 karanganyar tahun ajaran 2012/2013.

0 0 17

PENGARUH PENDAPATAN ORANG TUA TERHADAP MINAT MELANJUTKAN STUDI KE PERGURUAN TINGGI BAGI SISWA KELAS XII TEKNIK KENDARAAN RINGAN DI SMK PIRI 1 YOGYAKARTA.

0 2 109

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT UNTUK MELANJUTKAN STUDI KE PERGURUAN TINGGI SISWA KELAS XII JURUSAN TATA BOGA DI SMK NEGERI 4 DAN SMK NEGERI 6 YOGYAKARTA.

0 2 149

HUBUNGAN ANTARA MINAT MELANJUTKAN KE PERGURUAN TINGGI DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS XII JURUSAN OTOMOTIF SMKN2 WONOSARI.

1 4 115

ANALISIS DESKRIPTIF FAKTOR YANG MEMPENGARUHI RENDAHNYA MINAT MELANJUTKAN PEDIDIKAN KE PERGURUAN TINGGI PADA SISWA KELAS XII SMK NEGERI KARANGPUCUNG KABUPATEN CILACAP

0 0 48