Sejarah Singkat PT. Wahana Ottomitra Multiartha, Tbk Visi dan Misi Struktur Organisasi

BAB III GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

A. Sejarah Singkat PT. Wahana Ottomitra Multiartha, Tbk

PT. Wahana Ottomitra Multiartha,Tbk didirikan di Jakarta dengan nama PT. Jakarta-Tokyo Leasing berdasarkan Akta No.179 tanggal 23 Maret 1982. Kemudian diubah dengan Akta Perubahan Naskah Pendirian No.96 tanggal 15 Desember 1982, keduanya dibuat di hadapan Kartini Muljadi,S.H., Notaris di Jakarta. Akta pendirian ini disahkan oleh Menteri Kehakiman Republik Indonesia dalam Surat Keputusan No.C2-3167-HT01.01.TH82 tanggal 23 Desember 1982. Nama perusahaan mengalami beberapa kali perubahan. Terakhir dengan Akta No.5 tanggal 15 Maret 2000 yang dibuat di hadapan Anna Wong,S.H., Notaris di Tangerang, dimana nama perusahaan diubah dari PT.Wahana Ometraco Multiartha menjadi PT.Wahana Ottomitra Multiartha. Perubahan nama ini telah disetujui oleh Menteri Hukum dan Perundang-undangan Republik Indonesia dalam surat keputusan No.C-7437.HT.01.04.Th.2000 tanggal 27 Maret 2000. Perusahaan memperoleh izin usaha sebagai lembaga pembiayaan dari Menteri Keuangan Republik Indonesia melalui Surat Keputusan No.135KMK.062001 tanggal 20 Maret 2001 yang merupakan kelanjutan dari izin usaha pembiayaan kepada PT.Jakarta-Tokyo Leasing yang telah beberapa kali diperpanjang. Perusahaan mulai memfokuskan kegiatannya pada pembiayaan konsumen untuk kendaraan bermotor roda dua sejak tahun 1997. Universitas Sumatera Utara

B. Visi dan Misi

1. Visi Perseroan Menawarkan solusi keuangan terbaik bagi para pelanggan secara individual. 2. Misi Perseroan a. Beroperasi secara lugas dengan tetap mengindahkan aspek kehati-hatian. b. Memenuhi harapan para pelanggan, karyawan, pemegang saham, kreditur dan pemerintah. c. Menawarkan produk yang terjangkau bagi pelanggan. d. Memanfaatkan infrastruktur untuk kredit mikro, pinjaman tanpa jaminan dan bisnis pegadaian.

C. Struktur Organisasi

Struktur organisasi perusahaan merupakan landasan bagi seluruh karyawan yang ada dalam suatu perusahaan. Dimana struktur organisasi ini pada pokoknya mengandung penerapan batas- batas tugas, wewenang dan tanggung jawab dari masing-masing karyawan perusahaan. Oleh sebab itu pimpinan sebagai orang yang bertanggung jawab atas kelangsungan organisasi haruslah mempu mengkoordinasi kantornya seoptimal mungkin, khususnya terhadap seluruh sumber daya manusia yang ada di dalam organisasinya, sehingga tercipta kerjasama yang efektif baik secara vertical maupun horizontal. Maka struktur organisasi PT. Wahana Ottomitra Multiartha,Tbk adalah sebagai berikut: Universitas Sumatera Utara Gambar 3.1 Gambar Struktur Organisasi PT.Wahana Ottomitra Multiartha,Tbk. Sumber : Bagian Umum PT.Wahana Ottomitra Multiartha,Tbk President Director Deputy President Director Director Sales and Operation Area Sales Collection Area Collection Director Credit risk management Credit Process Management Inventory Management Credit and Policy Credit Operation Remedial New Business Planning Corporate Finance Accounting GA IT Corporate planning Opr. Planning and Supervision HRM Organization Development People Development Personnel Management Corporate Risk Management Internal Audit Universitas Sumatera Utara

D. Variabel Kebijakan Hutang dan Return on Investment ROI