Maksud dan Tujuan Proyek . Perumusan Masalah dan Batasan Proyek .

22 Agustus 2009 4 . Mahasiswa Seni Rupa UNIMED Kampus UNIMED 1. Syahrudin Hrp. 2. Heru Maryono 3. Tetty Mirwa Urban Arts Festival 2008 Kampus UNIMED, 29 Maret – 28 Juni 2008 5 . TO2 Art Gallery Grand Palladium Mall Bagasaringin Art and PhotographyExhibi tion Atrium Grand Palladium Mall, 8 Januari 2009 6 . Rumah Seni Payung Teduh 1. Jhonson Pasaribu 2. Togu Sinambela 3. Arifin 4. Topan 7 . Rumah Seni Habitat LakLak 8 . Rumah Seni Rajawali 9 . Tondy Gallery Galeri-galeri tersebut memamerkan karya-karya seni lukis. Merka juga mengadakan pameran ditempat lain seperti misalnya mall dan tempat berbelanja lainnya. Hal ini mengurangi nilai dari seni lukis itu sendiri. Hasil karya tersebut hendaknya dipamerkan di tempat yang mempunyai fasilitas dan memenuhi standart untuk menyeleggarakan pameran. Galeri yang ada sekarang juga belum memenuhi kebutuhan. Disamping jumlah pelaku seniman yang bertambah seirng waktu juga produk yang dihasilkan oleh seniman itu sendiri membutuhkan suatu wadah baru yang dapat memenuhi itu semua.

I.2 Maksud dan Tujuan Proyek .

Maksud dan tujuan dilaksanakannya studi kasus proyek Medan Art Gallery ini adalah:  Sebagai tempat pergelaran atau pameran seni lukis berskala nasional di Medan.  Sarana untuk mensosialisasikan seni lukis kepada masyarakat .  Memberikan wadah bagi seniman lukis di kota Medan khususnya untuk memamerkan karyanya.  Mengenalkan seni rupa kepada semua kalangan dan golongan masyarakat sehingga seni rupa dapat dinikmati semua kalangan dan golongan. Universitas Sumatera Utara  Menjadi tempat untuk memamerkan dan memasarkan produk-produk para seniman seni rupa.  Menigkatkan penghasilan para seniman melalui pemasaran produk mereka.  Memberikan alternatif tempat rekreasi edukasi non-formal pada masyarakat Medan.

I.3 Perumusan Masalah dan Batasan Proyek .

Pada kasus proyek ini memiliki batasan dalam fungsi bangunan yaitu sebagai tempat memamerkan an memajang asil karya seniman Sumatera Utara dan Medan khususnya. Wadah ini juga brfungsi sebagai tempat bagi masyarakat untuk mengenal dan menikmati hasil karya lukis seniman. Sedangkan permasalahan yang dihadapi pada kasus ini diantaranya: • Bagaimana mewujudkan desain bangunan pada judul proyek ini sehingga sesuai dengan peruntukkan fungsi bangunan dan kelayakan studi proyek sesuai dengan kebutuhan pada lokasi proyek. • Bagaimana menerapkan prinsip-prinsip tema yang diambil untuk diterapkan dalam desain bangunan agar sesuai dengan fungsi bangunan dan prinsip-prinsip estetika dalam teori arsitektur. • Pemilihan lokasi proyek agar sesuai dengan peruntukan fungsi bangunan berdasarkan literatur dan tata ruang pada kawasan lokasi. Lingkup batasan proyek yang menjadi batasan perancangan dalam proyek ini adalah : • Menyangkut masalah pemilihan lokasi site , dan peraturan pemerintah yang berlaku disekitar site. • Fokus perancangan dikaitkan dengan aspek fisik dan non fisik perancangan yang menyangkut pemakai, pemgunjung, struktur, kebutuhan ruang, sirkulasi dalam dan luar. Perancangan tapak, massa bangunan, serta potensi pada lokasi. • Secara umum akan memadukan perancangan bangunan edukatif dan rekreatif .

I.4. Pendekatan.