Jenis Data TATA CARA PENELITIAN

percobaan-percobaan sebelumnya dan buku-buku literatur lainnya. Penyajian jenis data secara lengkap dapat dilihat pada Tabel 10 berikut: Tabel 1.Jenis Data Penelitian No. Jenis data Lingkup Bentuk data Sumber 1. Temperatur Rata-rata temperatur C Hard soft copy Bagian Tata Pemerintahan Dan BMKG Badan Meteorologi Klimatolgi Dan Geofisika 2. Ketersediaan air Curah hujanpertahun mm Hard soft copy Dinas Pertanian Dan Kehutanan Gunungkidul Lama masa kering 75 mm Hard soft copy Dinas Pertanian Dan Kehutanan Gunungkidul 3. Media perakaran Tekstur kedalaman tanah cm Hard soft copy Survei Lapangan 4. Bahaya erosi Lereng atau kemiringan tanah Hard soft copy Survei Lapangan 5. Hara tersedia Total N Hard soft copy Analisis laboraturium P 2 O 5 Analisis laboraturium K 2 O Analisis laboraturium

D. Luaran Penelitian

Bentuk luaran penelitian berupa laporan penelitian, serta naskah akademik yang nantinya akan dipublikasikan melalui jurnal ilmiah. 36

V. HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Karakteristik Fisiografi Wilayah

Karakteristik daerah penelitian yang dikaji terdiri atas karakteristik kondisi fisik daerah penelitian, karakteristik kondisi demografis daerah penelitian dan karakteristik kondisi sosial ekonomi daerah penelitian. Karakteristik kondisi daerah penelitian meliputi letak, luas, dan batas penelitian, kondisi topografi, kondisi jenis tanah, kondisi hidrologi, dan iklim. Karakteristik demografis daerah penelitian meliputi jumlah penduduk sedangkan karakteristik kondisi sosial ekonomi daerah penelitian meliputi tingkat pendidikan dan mata pencaharian. Kecamatan Patuk merupakan bagian wilayah dari Kabupaten Gunungkidul yang berada dizona utara atau disebut sebagai wilayah Batur Agung dengan ketinggian 200m-700m diatas permukaan laut. Luas wilayah kecamatan Patuk 72,04 km 2 , terbagi kedalam 11 kelurahan. Kecamatan Patuk secara geografis terletak dibagian utara wilayah Kabupaten Gunungkidul pada 07 55’ 11 , 4” Lintang Selatan dan 110 31’ 11 , 0” Bujur Timur. Wilayah Kecamatan Patuk termasuk daerah beriklim tropis dengan topografi wilayah yang didominasi dengan daerah kawasan perbukitan karst. Kondisi topografi adalah gambaran yang menjelaskan tentang tingkat kemiringan lereng dan ketinggian tempat yang diukur dari permukaan air laut. Hasil survei lapangan pada tabel 11 di empat desa di Kecamatan Patuk, bahwa daerah penelitian memiliki topografi yang beragam yaitu desa Patuk berbukit, desa Ngoro-oro berombak, desa Beji berombak dan desa Putat bergunung.