Pasar Modal Efisien TINJAUAN PUSTAKA

Van Horne dan Wachowicz, 1997:528. Fungsi keuangan dilakukan dengan menyediakan dana yang diperlukan oleh pihak borrowers dan para lenders menyediakan dana tanpa harus terlibat langsung dalam kepemilikan aktiva riil yang diperlukan untuk investasi tersebut. Pasar modal sendiri terdiri dari pasar primer dan pasar sekunder. Pasar primer adalah pasar untuk surat-surat berharga yang baru diterbitkan. Pada pasar ini dana berasal dari pembeli sekuritas kepada perusahaan yang menerbitkan sekuritas tersebut sektor investasi. Sedangkan dalam pasar sekunder terjadi jual beli sekuritas yang sudah ada sekuritas lama. Transaksi–transaksi pada pasar sekunder tidak memberikan tambahan dana bagi investasi modal keuangan. Pasar sekunder juga dikenal sebagai bursa efek. Mulai tanggal 1 Desember 2007, Bursa Efek Jakarta dan Bursa Efek Surabaya berganti nama menjadi Bursa Efek Indonesia. Sebelum bergabung menjadi satu, Bursa efek pasar modal yang terbesar di Indonesia adalah Bursa Efek Jakarta BEJ yang juga dikenal dengan nama asingnya sebagai Jakarta Stock Exchange JSX. Saham biasa mendominasi volume transakasi di BEJ. Bursa efek terbesar setelah BEJ adalah Bursa Efek Surabaya BES atau Surabaya Stock Exchange SSX. Sekuritas yang terdaftar di BEJ juga diperdagangkan di BES.

B. Pasar Modal Efisien

Menurut suad husnan 1998:261 pasar modal yang efisien adalah pasar yang harga sekuritas-sekuritasnya telah mencerminkan semua informasi yang relevan. Semakin cepat informasi baru tercermin pada harga sekuritas, semakin efisien pasar modal tersebut. Dengan demikianakan sangat sulit bagi para pemodal untuk memperoleh tingkat keuntungan diatas normal secara konsisten dengan melakukan transaksi perdagangan diatas bursa efek. Menurut jogiyanto 2003:370-373 pasar efisien ditinjau dari sudut informasi saja disebut dengan efisiensi pasar secara informasi. Tiga bentuk efisiensi pasar secara informasi itu adalah sebagai berikut: 1. Efisiensi pasar bentuk lemah. Dikatakan efisiensi bentuk lemah jika harga-harga dari sekuritas tercermin secarapenuh mengenai informasi masa lalu. Informasi masa lalu ini merupakaninformasi yang sudah terjadi. Bentuk efisien pasar lemah ini berkaitan degan teori langkah acak random walk theory yang menyatakan bahwa data masa lalu tidak berhubungan degan nilai sekarang. Jika pasar efisiensi bentuk lemah, maka nilai-nilai masa lalu tidak dapat digunakan untuk memperediksi harga sekarang. Ini berarti untuk pasar yang efisiensi bentuk lemah, investor tidak dapat menggunakan informasi masa lalu untuk mendapatkan keuntugan yang tidak normal. 2. Efisiensi pasar bentuk setengah kuat semi strong from. Pasar dikatakan jika harga-harga sekuritas secara penuh mencerminkan semua informasi yang dipublikasikan termasuk informasi yang berada dilaporan-laporan keuangan perusahaan emiten. Informasi yang dipublikasikan dapat berupa sebagai berikut : a. informasi yang dipublikasikan yang hanya mempengaruhi harga sekuritas dari perusahaan yang mempublikasikan informasi tersebut. Informasi yang diinformasikan ini merupakan informasi dalam bentuk pengumuman oleh perusahaan emiten. Informasi ini umumnya berhubungan dengan peristiwa yang terjadi di perusahaan emiten. Contoh informasi pengumuman laba dan pembagian dividen. b. Informasi yang dipiblikasikan yang mempengaruhi harga-harga sekuritas perusahaan sejumlah perusahaan. Informasi ini dipublikasikandapat berupa peraturan pemerintah atau peraturan regulator yang hanya berdampak pada harga-harga sekuritas yang terkena regulasi tersebut. c. Informasi yang dipublikasikan yang mempengaruhi harga-harga sekuritas semua perusahaan yang terdaftar di pasar saham. Informasi ini berupa peraturan pemerintah dan regulator yang berdampak kesemua perusahaan emiten. 3. Efisiensi pasar bentuk kuat strong from. Pasar dikatakan jika harga sekuritas seara penuh mencerminkan semua informasi yang tersedia termasuk ivormasi yang privat. Jika pasar efisiensi dalam bentuk ini, maka tidak ada individual atau grup dari investor yang dapat memperoleh keuntungan tidak normal abnormal return karena mempunyai informasi privat.

C. Saham