Tingkat pancang Struktur dan Komposisi Pohon pada Habitat Orangutan Sumatera (Pongo abelii) di Pusat Pengamatan Orangutan Sumatera (PPOS), Bukit Lawang

kelestariannya berpengaruh terhadap kelestarian ekosistem dimana spesies tersebut ditemukan dan menyebarkan biji - biji dari sisa makanan yang dikonsumsinya.

b. Tingkat pancang

Indeks nilai penting komunitas tingkat pancang pada habitat Orangutan Sumatera Pongo abelii di PPOS, Bukit Lawang dapat dilihat pada Tabel 7, sedangkan data hasil penghitungan INP disajikan pada Lampiran 9, 10 dan 11. Tabel 7.Indeks nilai penting pada tingkat pancang yang terdapat pada lokasi penelitian di PPOS Bukit Lawang. No Jenis Pohon Trail Utama Trail Sebelas Trail Satu 1. Shorea pinanga 33,804 26,152 25,649 2. Eugenia sp. 30,987 16,281 49,258 3. E. sphaericusshum 7,043 11,932 15,213 4. Shorea balanocarposides 9,155 6,300 5,334 5. Syzygium sp. 2,113 - - 6. Petugah spp. 2,113 6,914 4,314 7. Knema sp. 8,451 8,809 11,920 8. Pometia pinnata 7,043 12,545 3,293 9. Nephelium mutabile 2,113 4,405 - 10. Calophyllum inophyllum L. 7,747 - - 11. Milletia atropurpurea 14,085 - 4,314 12. Paropsida vareciformis 11,972 1,896 5,334 13. Garcinea dioica 5,634 24,367 10,668 14. Sterculia foetida 4,226 10,036 - 15. Ricinus communis 8,451 23.753 19,527 16. Diospyros celebica 4,930 - - 17. Artocarpus elastic 3,521 - - 18. Cratoxylon arborescens Bl 3,521 - - 19. Styrax benzoin 2,113 - 4,314 20. Dipterocarpus haseltii 2,113 3,123 7,375 21. Litsea sp. 8,451 4,405 6,586 22. Quercus spiciata 6,338 - - 23. Ochanostachys sp. 2,113 4,405 - 24. Pithecellobium jiringa 2,817 5,018 10,436 25. Mezzetia parviflora 2,113 - - 26. Vatica wallichii 2,817 - - 27. Shorea maroptera 4,225 - - 28. Mangifera indica. - - 3,293 29. Cinnamomum sp. - 9,478 6,586 30. Baccaurea brevipes - - 6,586 31. Mangifera sp. - 2.509 - 32. Diospiros malam - 5,687 - 33. Podocarpus spp. - 1.896 - 34. Sandoricum koetjape - 1,896 - 35. Macaranga sp. - 6,300 - Total 200 200 200 Universitas Sumatera Utara Hasil identifikasi jenis pohon tingkat pancang pada Tabel 7 di atas, diketahui jumlah jenis yang ditemukan di habitat Orangutan Sumatera Pongo abelii tercatat 35 jenis. Jenis yang mendominasi tingkat pancang pada lokasi Trail Utama adalah jenis meranti merah Shorea pinanga dengan INP sebesar 33,804 , sedangkan jenis yang sedikit ditemukan adalah kopi-kopi Petugah spp., kelat Syzygium sp., rambutan hutan Nephelium mutabile, gerunggang Cratoxylon arborescens Bl, kemenyan Styrax benzoin, keruing Dipterocarpus haseltii, petaling Ochanostachys sp., dan mempisang Mezzetia parviflora dengan masing-masing INP sebesar 2,113 . Pada lokasi Trail Sebelas jenis yang mendominasi adalah jenis meranti merah Shorea pinanga dengan INP sebesar 26,152 , sedangkan jenis yang sedikit dijumpai adalah jenis halban Paropsida vareciformis, melur Podocarpus spp. dan sentul Sandoricum koetjape dengan INP masing-masing sebesar 1,896 . Pada lokasi Trail Satu, jenis yang banyak dijumpai adalah jenis jambu hutan Eugenia sp. dengan INP terbesar yakni 49,258 sedangkan jenis yang sedikit jumlahnya adalah jenis pakam gunung Pometia pinnata, mangga hutan Mangifera sp. dengan INP 3,293 . Hasil pemaparan di atas dapat diketahui bahwa pada tiga lokasi tersebut meranti merah Shorea pinanga dan jambu hutan Eugenia sp. merupakan pohon penting untuk kelestarian orangutan. Hal ini berbanding lurus dengan kebutuhan orangutan dalam habitatnya karena meranti merah Shorea pinanga merupakan pohon penting yang dimanfaatkan orangutan sebagai sumber makanan, sarang dan jambu hutan Eugenia sp. juga dimanfaatkan sebagai sumber makanan. Hal ini membuktikan bahwa ketersediaan akan pohon penting untuk kelestarian Universitas Sumatera Utara Orangutan Sumatera Pongo abelii yang terdapat di PPOS Bukit Lawang untuk kedepannya akan tetap terpenuhi.

c. Tingkat tiang