Prasyarat Tujuan Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar

A. DESKRIPSI

Pembahasan tentang Persamaan dan Pertidaksamaan terdiri atas 3 bagian proses pemelajaran yang meliputi : 1. Pengantar persamaan, yaitu terdiri atas dua kegiatan belajar. Kegiatan belajar 1: Membahas tentang pengertian persamaan, macam-macam dan bentuk umum persamaan, sifat umum persamaan serta cara menyelesaikan persamaan linear dengan satu peubah, dua peubah, persamaan kuadrat, dan persamaan linear dengan tiga peubah. Kegiatan belajar 2: Membahas tentang menentukan jenis akar persamaan kuadrat, jumlah dan hasil kali persamaan kuadrat dan menyusun persamaan kuadrat bila sudah diketahui akarnya atau akarnya berhubungan dengan persamaan kuadrat lainnya. 2. Sistem persamaan, terdiri atas satu kegiatan belajar, yaitu kegiatan belajar 3. Kegiatan belajar 3 membahas: Bentuk umum sistem persamaan linear dengan dua peubah, bentuk umum sistem persamaan linear dengan tiga peubah, bentuk umum sistem persamaan dengan dua variabel satu linear dan satu kuadrat, serta masing-masing bentuk sistem persamaan. Pemelajaran untuk sistem persamaan dialokasikan 8 jam pelajaran. 3. Pertidaksamaan, terdiri atas satu kegiatan belajar yaitu kegiatan belajar 4 yang membahas pengertian pertidaksamaan, macam-macam pertidaksamaan dan bentuk umumnya, sifat umum pertidaksamaan dan cara menyelesaikan pertidaksamaan linear dan kuadrat. Pemelajaran pertidaksamaan ini dialokasikan 10 jam pelajaran. 4. Evaluasi untuk kompetensi, mengaplikasikan konseppersamaan dan pertidaksamaan. Setelah mempelajari persamaan dan pertidaksamaan ini, kompetensi yang diharapkan adalah mahasiswa dapat mengaplikasikan persamaan dan pertidaksamaan dalam memecahkan masalah yang berhubungan dengan kehidupan sehari-hari. Pendekatan yang digunakan dalam model ini menggunakan pendekatan sistem aktif melalui metode: pemberian tugas, diskusi pemecahan masalah, serta presentasi. Guru merancang pembelajaran, yang memberikan kesempatan seluas-luasnya pada mahasiswa untuk berperan aktif dalam membangun konsep secara mandiri atau bersama-sama.

B. Prasyarat

Kemampuan awal yang diperlukan untuk mempelajari materi ini mahasiswa telah mempelajari dan menguasai materi tentang operasi bilangan real. 2

C. Tujuan

Spesifikasi kerja yang diharapkan dikuasai mahasiswa setelah mengikuti seluruh kegiatan belajar adalah mahasiswa dapat: 1. Mendefinisikan pengertian persamaan. 2. Membedakan suatu kalimat persamaan dan bukan persamaan. 3. Menyebutkan macam-macam persamaan. 4. Menuliskan bentuk umum suatu persamaan dengan peubah tertentu. 5. Menyebutkan sifat umum persamaan. 6. Menyelesaikan persamaan. 7. Menentukan jenis akar persamaan kuadrat. 8. Menghitung jumlah dan hasil kali akar tanpa menghitung akar-akar persamaan kuadrat. 9. Menyusun persamaan kuadrat bila sudah diketahui akar-akarnya. 10. Menyusun persamaan kuadrat baru, yang akarnya berhubungan dengan akar persamaan kuadrat lain. 11. Menuliskan bentuk umum sistem persamaan linear dengan dua peubah. 12. Menuliskan bentuk umum sistem persamaan linear dengan tiga peubah. 13. Menuliskan bentuk umum sistem persamaan dengan satu peubah, dua peubah, satu linear satu kuadrat. 14. Menyelesaikan sistem persamaan 15. Menyebutkan pengertian pertidaksamaan. 16. Menyebutkan macam-macam pertidaksamaan. 17. Menuliskan bentuk umum macam-macam pertidaksamaan. 18. Menuliskan sifat umum pertidaksamaan. 19. Menyelesaikan pertidaksamaan. Berdasarkan spesifikasi kinerja di atas, kemungkinan aplikasi konsep persamaan dan pertidaksamaan secara mendalam di dunia kerja diantaranya untuk menyelesaikan persoalan program linear, ekonometri, statistika, dan metode-metode yang mempelajari hubungan- hubungan interrelationship antara peubah atau faktor-faktor. Pengetahuan mengenai peramaan dan pertidaksamaan merupakan syarat pokok untuk dapat memahami teori analisis ekonomi modern yang bersifat kualitatif . Misalnya di dalam menganalisa babel input-output, penggunaan persamaan dan pertidaksamaan dimungkinkan selain hubungan yang saling kait mengkait antara sektor yang satu dengan sektor lainnya, juga dapat dipergunakan, juga dapat digunakan untuk meramalkan output setiap sektor apabila permintaan akhir dari setiap sektor sudah diketahui. 3 4

D. Glossary ISTILAH