Model Pembelajaran Langkah Pembelajaran

2. Sumber Belajar : - Modul Memahami Prinsip-Prinsip Penyelenggaraan Administrasi Perkantoran untuk SMK dan MAK, karya Sri Endang, Sri Mulyani, dan Suyetty. - Buku referensi.

G. Penilaian

1. Tes lisan dan tertulis 2. Penugasan dan game 3. Penilaian diri

H. Soal

Jawablah pertanyaan berikut ini dengan singkat, jelas dan tepat 1. Jelaskan apa yang dimaksud pekerjaan kantor 2. Jelaskan pekerjaan kantor yang bersifat pelayanan 3. Sebutkan dan jelaskan jenis-jenis pekerjaan kantor 4. Sebutkan dan jelaskan ciri-ciri pekerjaan kantor 5. Jelasakan pekerjaan-pekerjaan kantor yang banyak dilakukan, menurut penelitian George R.Terry pada perusahaan di Amerika Serikat

I. Kunci Jawaban a.

Pilihan Ganda 1. b 11. a 2. a 12. b 3. c 13. e 4. b 14. b 5. d 15. a 6. a 16. b 7. d 17. b 8. b 18. e 9. a 19. d 10. e 20. b

b. Esai

1. Pekerjaan kantor adalah pekerjaan kantor adalah pekerjaan penunjang tugas utamapokok, yang berkaitan dengan pekerjaan di bidang tulis menulis, catat mencatat yang berhubungan dengan pekerjaan kertas, maupun pelayanan. Dengan perkataan lain, pekerjaan kantor berkaitan dengan kegiatan tata usaha yang dilakukan di setiap organisasiperusahaan dari mulai pucuk pimpinan tertinggi hingga tingkatan terendah. 2. Pekerjaan kantor yang bersifat pelayanan maksudnya, yaitu pekerjaan kantor berfungsi membantu pekerjaan lain pekerjaan utamapokok agar pekerjaantugas pokok tersebut dapat berjalan secara efektif dan efisien. Dalam suatu perusahaan, pekerjaan kantor memang tidak langsung mendatangkan keuntungan atau laba bagi perusahaan, tetapi pekerjaan kantor sangat membantu dan menunjang keberhasilan perusahaan dalam mencapai keuntungan terbaik. 3. Jenis-jenis pekerjaan kantor: a. Menghimpun Pekerjaan menghimpun merupakan kegiatan mencari dan mengusahakan tersedianya segala informasi yang belum ada atau informasi yang masih berserakan di mana-mana sehingga siap dipergunakan ketika diperlukan. Contohnya, mengumpulkan data, mencari informasi, membuat kliping, serta mengumpulkan berita dan menyusunnya. b. Mencatat Pekerjaan mencatat merupakan kegiatan tulis-menulis mengenai data-data yang diperlukan sehingga berwujud tulisan yang mempunyai arti, dapat dikirim, dan disimpan. Contohnya, membuat surat, membuat notula, mencatat kegiatan, dan membuat tulisan di berbagai media. c. Mengolah Pekerjaan mengolah merupakan berbagai macam kegiatan untuk mengerjakan data dan informasi agar dapat tersaji dalam bentuk laporan yang lebih berguna. Contohnya, membuat rekapitulasi data, membuat laporan tertulis, dan membuat laporan keuangan. d. Menggandakan Pekerjaan menggandakan merupakan kegiatan memperbanyak informasi dengan berbagai cara dan alat sebanyak jumlah yang diperlukan. Contohnya, memfotokopi surat, mencetak informasi dengan printer atau risograph.