2. Digunakan semata-mata untuk kepentingan umum dibidang ibadah, social, kesehatan,
pendidikan, dan kebudayaan social yang tidak dimaksudkan untuk memperoleh keuntungan.
3. Perkuburan, peninggalan purbakala, dan lain-lain yang sejenis.
4. Hutan lindung, hutan suaka alam, hutan wisata, taman nasional, tanah pengembalaan yang
dikuasai oleh desa, dan tanah negara yang belum dibebani suatu hak. 5.
Digunakan oleh perwakilan diplomatik, konsulat berdasarkan asas perlakuan timbal balik. 6.
Digunakan oleh badan atau perwakilan organisasi internasional yang ditentukan oleh menteri keuangan.
Yang menjadi Subjek Pajak adalah mereka orang atau badan yang: 1.
Mempunyai hak atas bumi atau tanah. 2.
Memperoleh manfaat atas bumi atau tanah. 3.
Memiliki, meguasai, atas bangunan. 4.
Memperoleh manfaat atas bangunan.
B. Pendataan Objek dan Subjek Pajak Bumi dan Bangunan
Pendataan objek dan subjek pajak bumi dan bangunan dilakukan oleh petugas mengingat besarnya jumlah objek pajak dan beragamnya tingkat pendidikan dan pengetahuan
wajib pajak, maka belum seluruhnya wajib pajak dapat melaksanakan kewajibannya untuk mendaftarkan objek pajak yang dikuasaidimilikidimanfaatkannya.
Oleh karena itu untuk memberikan pelayanan yang lebih baik kepada wajib pajak maka Dinas Pendapatan Daerah mengadakan kegiatan pendataan objek dan subjek pajak atau
bekerja sama dengan pihak lainpihak ketiga yang telah ditentukan oleh pihak Dinas Pendapatan Daerah tersebut. Pendataan dilakukan oleh Dinas Pendapatan dengan
menuangkan hasilnya dalam formulir Surat Pemberitahuan Subjek Pajak SPOP. Pendataan dapat dilakukan dengtan 4 alternatif sebagai berikut:
1. Pendataan dengan Cara Penyampaian dan Pemantauan Pengembalian SPOP
Pendataan dengan cara penyampaian dan pemantauan pengembalia SPOP pada umumnya dilakukan untuk daerah-daerah terpencil, belum mempunyai peta, dan potensi
pajaknya kecil. Pendataan dengan cara ini mirip seperti pelaksanaan pendaftaran objek dan
Ubiversitas Sumatera Utara
subjek pajak. Perbedaannya terletak pada aktifitas masing-masing pihak. Pada pelaksanaan pendaftaran objek dan subjek pajak aktifitas dari subjek pajak sangat dominan, sedangkan
pada pendataan penyampaian pengembalian SPOP aktifitas dari petugas pajak yang lebih dominan.
Para petugas pajak yang ditugaskan untuk melaksanakan pendataan dengan cara ini mendatangi desakelurahan yang akan dilakukan pendataan sambil membawa formulir SPOP.
Kemudian dengan bantuan aparat desa kelurahan formulir SPOP tersebut disebarkan kepada subjek pajak yang ada di desakelurahan tersebut.
Setelah formulir diisi secara jelas, benar, lengkap dan ditandatangani oleh subjek pajak atau kuasanya, maka para petugas pajak akan mengambil kembali formulir tersebut dari
para aparat desakelurahan untuk dibawa ke Kantor Dinas Pendapatan daerah guna dilakukannya perekaman data.
2. Identifikasi Objek Pajak
Pendataan dengan alternative ini dapat dilaksanakan pada daerahwilayah yang sudah mempunyai peta garispeta foto yang dapat menentukan posisi relative objek pajak tetapi
tidak mempunyai data administrasi pembukuan Pajak Bumi dan Bangunan. Data tersebut merupakan hasil pendataan secara lengkap tiga tahun terakhir.
3. Verifikasi Data Objek Pajak
Pendataan dengan alternatif ini dapat dilaksanakan pada daerahwilayah yang sudah mempunyai peta garispeta foto dan sudah mempunyai data adminsitrasi pembukuan PBB
hasil pendataan tiga tahun terakhir secara lengkap.
4. Pengukuran Bidang Objek Pajak
Pendataan dengan alternatif ini dapat dilakukan pada daerahwilayah yang hanya mempunyai sket peta desakelurahan danatau peta garispeta foto tetapi belum dapat
digunakan untuk menentukan posisi relative objek pajak.
Ubiversitas Sumatera Utara
C. Pendaftaran Objek Pajak dan Subjek Pajak Bumi dan Bangunan