Masalah Prioritas IDENTIFIKASI DAN PRIORITAS MASALAH

BAB III USULAN PENSOLUSIAN MASALAH

3.1 Program

Adapun program yang dilaksanakan untuk menangani permasalahan yang ada di keluarga Ibu Muktiah adalah sebagai berikut:

3.1.1 Solusi Masalah Ekonomi Kebutuhan Dapur

Solusi yang saya ambil adalah dengan memberikan beberapa kebutuhan pokok atau sembako untuk persediaan beberapa minggu kedepan. Tidak banyak jumlahnya namun bisa meringankan beban keluarga Ibu Muktiah. Sembako tersebut terdiri atas beras, telur , minyak 1 kg, gula, mie rebus, garam dan kerupuk.

3.1.2 Solusi Pendidikan

Untuk solusi pendidikan, Ibu Muktiah menyekolahkan 2 cucunya di SMP Dharma Putra dan SMA PGRI Sawan. Maka dari itu saya akan memberikan beberapa kebutuhan alat tulis sekolah seperi buku tulis, bolpoin, pensil, penghapus dan lain lain sebagai persedian 1 semester kedepan.

3.1.3 Solusi Masalah Kebersihan Lingkungan

Solusi untuk masalah kebersihan lingkungan, saran yang diberikan kepada Ibu Muktiah untuk menjaga kebersihan lingkungan disekitar kamar mandi seperti tidak membuang sampah diareal kamar mandi, sehingga saya memberikan tempat sampah serta menyarankan membuat biopori atau lubang resapan untuk air yang keluar dari kamar mandi agar tidak menyebabkan tumbuhnya penyakit. Ibu Muktiah bekerja sebagai menyisir ikan agar Hygiene dalam penyisiran ikan maka saya memberi sarung tangan, bukan hanya berguna untuk menyisir ikan tetapi juga bisa digunakan untuk bersih-bersih.

3.2 Jadwal Kegiatan

Tabel 3. 1 Tabel jadwal kegiatan KK Dampingan No. HariTanggal Waktu WITA Kegiatan Jam No. HariTanggal Waktu WITA Kegiatan Jam 1. 26 Juli 2016 16.00 Melakukan survey dan bertemu dengan kk dampingan yang berada di banjar celuk Desa Sangsit 3.5 2. 27 Juli 2016 17.30 Berkenalan dengan kelihan banjar Pabean Sangsit dan menanyakan alamat KK dampingan dan langsung mencai alamat pastinya 2.5 3 1 Agustus 2016 19.00 Bebincang-bincang dengan Ibu Muktiah dan cucu-cucunya 2 4 2 Agustus 2016 15.00 Berbincang-bincang dengan cucu- cucu Ibu Muktiah dan menanyakan keadaan sekolah masing-masing 4 5 3 Agustus 2016 09.00 Membantu mengerjakan pekerjaan rumah dan berbincang-bincang santai 5 6 4 Agustus 2016 07.00 dan 19.00 Membantu pekerjaan rumah dan Berbincang tentang keadaan keluarga, kondisi dan situasi. 4 7 5 Agustus 2016 09.00 dan 17.00 Berbincang-bincang mengenai pendapatan yang diperoleh selama perhari maupun perbulan 5 8 6 Agustus 2016 14.00 Berbincang-bincang mengenai pengeluaran untuk kebutuhan sehari-hari, pendidikan dan lain- lain 5 9 7 Agustus 2016 16.00 Membantu pekerjaan rumah dan berbincang-bincang santai 5 10 8 Agustus 2016 19.00 Mengadakan konseling mengenai pentingnya sekolah kepada Keluarga Ibu Muktiah dan cucu- cucunya 2