Kerohanian Sosial Lain-lain Pengeluaran Keluarga

ini beliau menggunakan air sumur . Air tersebut beliau gunakan untuk mandi, mencuci, minum dan kebutuhan lainnya.

BAB II IDENTIFIKASI DAN PRIORITAS MASALAH

2.1 Permasalahan Keluarga

Dengan adanya program kerja KK Dampingan yang ditugaskan secara individu melatih kami membaca dan mengamati permasalahan keluarga tersebut. Untuk itu diharapkan kami juga mampu memecahkan permasalahan yang ada pada keluarga tersebut, baik masalah pribadi, masalah administrasi, masalah sosial dan lain lain. Namun setelah melakukan kunjungan yang rutin, mungkin yang paling utama masalah keluarga tersebut adalah masalah ekonomi. Pendapatan yang diperoleh selama ini belum bisa mencukupi kebutuhan keluarga beliau mengingat beliau hanya karyawan lepas.

2.1.1 Ekonomi Keluarga

Keadaan ekonomi keluarga Ibu Muktiah termasuk keluarga yang kurang mampu. Hasil pekerjaan yang dilakukan oleh Ibu Muktiah masih belum bisa mencukupi kebutuhan keluarga per bulannya. Selain itu, tidak ada pekerjaan yang lain selain menyisir ikan karena beliau yang sudah mulai tua. Keluarga Ibu Muktiah hanya bertumpu pada pekerjaan beliau. Mardiati sendiri, cucu Ibu Muktiah yang tinggal bersama beliau juga baru bekerja di Singaraja, jadi gaji pun belum di dapatkan oleh mardiati sendiri. Melihat kondisi yang sedemikian rupa, hal ini sangatlah memprihatinkan karena penghasilan beliau tidak sebanding dengan pengeluaran, bahkan bisa dikatakan perbulannya perekonomian keluarga melebihi pendapatan.

2.1.2 Kebersihan Lingkungan

Adanya permasalahan kebersihan lingkungan dalam keluarga Ibu Muktiah adallah tentang kesehatan lingkungan dimmana kurangnya perhatian terhadap kebersihan lingkungan sekitar yaitu kamar mandi yang tidak layak pakai dan saluran pembuangan air yang tidak ada saluran pembuangan.

2.1.3 Kesehatan Keluarga

Keluarga Ibu Muktiah beserta ketiga cucunya tidak memiliki masalah kesehatan yang berbahaya. Keluarga Ibu Muktiah memiliki kartu kesehatan berupa kartu JKBM Jaminan Kesehatan Bali Mandara dan JAMKESMAS Jaminan Kesehatan Masyarakat, sehingga pengobatan yang diperoleh beliau dan keluarga adalah gratis.