segera mengobatinya sehingga kemungkinan untuk menularkannya pada orang lain sangat kecil.
5.2. Hubungan Sikap Pengguna Air Dengan Keluhan Kesehatan Penggunaan Air
Berdasarkan hasil penelitian dengan menggunakan uji exact fisher diketahui
bahwa pengguna air yang memiliki sikap kurang baik dan mengalami keluhan
kesehatan gatal-gatal sebanyak 51 orang 96,2 dengan p=0,032, mengalami keluhan diare sebanyak 2 orang 100 dengan p=1,000 dan mengalami mata merah
dan gatal sebanyak 15 orang 93,7 dengan p=1,000. Hal ini menunjukkan bahwa ada hubungan antara sikap pengguna air dengan keluhan kesehatan gatal-gatal
pengguna air sungai, sedangkan untuk keluhan diare dan mata merah, gatal dan panas pengguna air sungai tidak ada hubungan dengan sikap pengguna air. Berdasarkan
hasil penelitian, rendahnya pengetahuan pengguna air sejalan dengan kurang baiknya pengguna air menyikapi pertanyaan tentang penggunaan air.
Menurut Notoatmodjo 2003, setelah seseorang mengetahui stimulus atau objek, proses perilaku selanjutnya adalah menilai atau bersikap terhadap stimulus
atau objek kesehatan tersebut. Oleh sebab itu, indikator untuk sikap kesehatan juga
sejalan dengan pengetahuan kesehatan. Menurut Notoatmodjo 2003 yang mengutip pendapat Newcomb, sikap itu
merupakan kesiapan atau kesediaan untuk bertindak, dan bukan merupakan pelaksanaan motif tertentu. Sikap belum merupakan tindakan atau aktivitas, akan
tetapi merupakan predisposisi tindakan suatu perilaku. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa ada hubungan antara sikap
pengguna air terhadap keluhan kesehatan gatal-gatal yang dialami pengguna air.
Universitas Sumatera Utara
Kurang baiknya sikap pengguna air terhadap penggunaan air mempengaruhi responden untuk menggunakan air untuk kebersihan diri.
Beberapa pengguna air tetap tidak bersedia menggunakan fasilitas air bersih dan fasilitas buang air besar apabila dibangun dengan alasan sudah terbiasa
menggunakan air sungai dan merasa nyaman melakukan aktivitas mencuci, mandi dan buang air besar di sungai. Hal ini menunjukkan bahwa kebudayaan atau pun
kebiasaan yang sudah dilakukan sejak lama mempengaruhi sikap pengguna air untuk menggunakan fasilitas air bersih dan baung air besar.
5.3. Hubungan Tindakan Pengguna Air Dengan Keluahan Kesehatan Penggunaan Air