Identifikasi Masalah Penelitian PENDAHULUAN

Arnidah, 2014 Relevansi Kurikulum Teknologi Informatika dan Komputer di LPTK dengan SMK. Studi Grounded Theory pada Prodi PTIK Jurusan Pendidikan Elektro dengan Bidang Studi Keahlian TIK Sekolah Menengah Kejuruan . Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu adalah Teknologi Informatika dan Komputer TIK, sebab bidang keilmuan TIK di LPTK dan di SMK tergolong baru dan merupakan kompetensi keahlian yang sangat diminati saat ini, sejak ditetapkannya kompetensi teknologi informasi dan komunikasi pada kurikulum 2004. Bertolak dari data permasalahan di atas, substansi pertanyaan penelitian ini adalah bagaimana relevansi kurikulum Prodi PTIK Jurusan Pendidikan Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Negeri Makassar dengan kurikulum Program Studi Keahlian TIK Sekolah Menengah Kejuruan Negeri di Kota Makassar. Karakteristik kurikulum yang terdiri atas beberapa komponen sebagai variabel penelitian, menjadi dasar pertimbangan dipilihnya pendekatan grounded theory, dimana data yang dikumpulkan tidak bertolak dari suatu teori atau untuk menguji teori, melainkan bertolak dari data itu sendiri menuju suatu teori. Oleh karena itu, yang diperlukan dalam proses menuju teori itu adalah prosedur yang berencana dan teratur sistematik guna menghasilkan sebuah teori. Strauss dan Corbin 1998, hlm.122. Berdasarkan penelusuran hasil penelitian sebelumnya, penelitian grounded theory selalu memilih satu unit sebagai subjek penelitian, namun pada penelitian ini terdapat dua unit subjek penelitian, yakni kurikulum LPTK sebagai lembaga penghasil guru dan kurikulum SMK sebagai pengguna lulusan. Hal inilah yang menjadi kekhasan penelitian ini, sehingga diharapkan akan menghasilkan sebuah teori yang meliputi beberapa hipotesis baru tentang relevansi kurikulum dari dua unit yang berbeda.

B. Identifikasi Masalah Penelitian

Setelah dilakukan pengumpulan data awal melalui wawancara dan observasi di sekolah, diidentifikasi bahwa ada ketidaksesuaian beberapa komponen kurikulum antara Program Studi Keahlian TIK di SMK dengan Program Studi PTIK di LPTK, baik pada sosialisasi kurikulum Prodi PTIK maupun pada hubungan kemitraan antara Prodi PTIK dengan Prodi Keahlian TIK Arnidah, 2014 Relevansi Kurikulum Teknologi Informatika dan Komputer di LPTK dengan SMK. Studi Grounded Theory pada Prodi PTIK Jurusan Pendidikan Elektro dengan Bidang Studi Keahlian TIK Sekolah Menengah Kejuruan . Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu di SMK. Berdasarkan kenyataan tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat masalah pada relevansi kurikulum antara lembaga penyedia calon guru dengan pemakai lulusan tersebut. Pada awalnya, fokus penelitian hanya pada relevansi eksternal, yaitu bagaimana kesesuaian kompetensi mahasiswa Program Studi PTIK dengan kebutuhan Program Studi Keahlian TIK di sekolah menengah kejuruan. Sejalan dengan proses pengumpulan data yang selalu diikuti dengan analisis dan validasi, peneliti mengalami kesulitan jika terlebih dahulu tidak memulai dari analisis kurikulum internal tujuan, konten, pelaksanaan, evaluasi Program Studi PTIK. Dari kondisi tersebut dilakukan open coding secara menyeluruh pada relevansi kurikulum Program Studi PTIK Jurusan Pendidikan Teknik Elektro Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Makassar dengan kurikulum Kompetensi Keahlian Teknik Komputer Jaringan TKJ dan Rekayasa Perangkat Lunak RPL Sekolah Menengah Kejuruan Negeri di Makassar, seperti uraian berikut. 1. Relevansi Internal Kurikulum Program Studi PTIK a. Lingkup Makro Bersifat sangat umum sebab menyangkut tujuan, konten, pelaksanaan, serta evaluasi pada tujuan, bahan kajian, dan jenis evaluasi kurikulum Program Studi PTIK. b. Lingkup Mikro Bersifat lebih khusus pada tujuan, konten, pelaksanaan, dan evaluasi kompetensi mahasiswa setelah menyelesaikan satu mata kuliah. Agar diperoleh data yang mendalam, peneliti melakukan fokus penelitian dengan memilih tiga mata kuliah, yaitu dua mata kuliah produktif TIK yang paling dekat karakteristiknya dengan kurikulum SMK Kompetensi Keahlian Teknik Komputer Jaringan TKJ dan Rekayasa Perangkat Lunak RPL dan satu Mata Kuliah Kependidikan berisi kompetensi mendesain, mengelola, dan mengevaluasi Arnidah, 2014 Relevansi Kurikulum Teknologi Informatika dan Komputer di LPTK dengan SMK. Studi Grounded Theory pada Prodi PTIK Jurusan Pendidikan Elektro dengan Bidang Studi Keahlian TIK Sekolah Menengah Kejuruan . Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu pembelajaran, yang merupakan kekhasan dari kurikulum LPTK yang tidak dimiliki oleh lembaga non kependidikan. 2. Relevansi Eksternal Program Studi PTIK a. Kurikulum Kompetensi Keahlian Teknik Komputer Jaringan TKJ dan Rekayasa Perangkat Lunak RPL di Sekolah Menengah Kejuruan sebagai pemakai lulusan. b. Kompetensi mahasiswa Program Studi PTIK dengan kompetensi guru yang dibutuhkan oleh Kompetensi Keahlian Teknik Komputer Jaringan TKJ dan Rekayasa Perangkat Lunak RPL di Sekolah Menengah Kejuruan. Komponen-komponen setiap kategori kurikulum di atas adalah tujuan, konten, pelaksanaan dan evaluasi. Beberapa pertanyaan yang perlu dijawab untuk menentukan subjek, objek, dan fokus penelitian ini adalah relevansi menurut siapa, bagi siapa, dengan siapa, dan pada saat mana. Keempat pertanyaan tersebut dapat dijelaskan bahwa relevansi menurut siapa? artinya siapa yang menentukan kurikulum tersebut relevan atau tidak. Dalam penelitian ini relevansi kurikulum ditentukan oleh pengguna lulusan sekolah menengah kejuruan dan pihak industri. Relevan bagi siapa? artinya subjek yang menjadi sasaranfokus. Dalam penelitian ini subjeknya adalah mahasiswa, dosen, guru pamong PPL, pembimbing dan evaluator mahasiswa di industri mitra. Relevansi dengan apa? artinya tujuan yang akan dicapai. Tujuan kurikulum dalam penelitian ini adalah profil lulusan, kompetensi lulusan, tujuan mata kuliah, dan penyandingan ketiga tujuan tersebut dengan kebutuhan SMK. Relevansi pada saat mana? berarti bahwa kurikulum harus relevan bukan saja untuk saat ini, tetapi juga kemampuannya mengantisipasi perkembangan masa depan. Dalam penelitian ini, relevansi pada proses pendidikan prajabatan pre-service, serta saat mahasiswasiswa terlibat pada pekerjaan nyata di sekolah, industri maupun di masyarakat. Luaran penelitian ini berupa grounded theory yang terdiridari hipotesis- hipotesis tentang Relevansi kurikulum Program Studi PTIK Jurusan Pendidikan Arnidah, 2014 Relevansi Kurikulum Teknologi Informatika dan Komputer di LPTK dengan SMK. Studi Grounded Theory pada Prodi PTIK Jurusan Pendidikan Elektro dengan Bidang Studi Keahlian TIK Sekolah Menengah Kejuruan . Universitas Pendidikan Indonesia | repository.upi.edu | perpustakaan.upi.edu Teknik Elektro Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Makassar dengan kurikulum Bidang Studi Keahlian TIK Sekolah Menengah Kejuruan Negeri di Makassar.

C. Rumusan Masalah Penelitian.

Dokumen yang terkait

RELEVANSI KURIKULUM JURUSAN KURIKULUM DAN TEKNOLOGI PENDIDIKAN DENGAN DUNIA KERJA (STUDI KASUS GURU TIK, DINAS PENDIDIKAN, DAN LEMBAGA DIKLAT)

0 7 137

BIDANG STUDI KEAHLIAN : TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI PROGRAM STUDI KEAHLIAN : TEKNIK KOMPUTER DAN INFORMATIKA PAKET KEAHLIAN : MULTIMEDIA

0 7 17

BIDANG STUDI KEAHLIAN : TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI PROGRAM STUDI KEAHLIAN : TEKNIK KOMPUTER DAN INFORMATIKA PAKET KEAHLIAN : MULTIMEDIA

0 2 18

BIDANG STUDI KEAHLIAN : TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI PROGRAM STUDI KEAHLIAN : TEKNIK KOMPUTER DAN INFORMATIKA PAKET KEAHLIAN : TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN

0 4 21

BIDANG STUDI KEAHLIAN : TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI PROGRAM STUDI KEAHLIAN : TEKNIK KOMPUTER DAN INFORMATIKA PAKET KEAHLIAN : TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN

0 6 21

BIDANG STUDI KEAHLIAN : TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI PROGRAM STUDI KEAHLIAN : TEKNIK KOMPUTER DAN INFORMATIKA PAKET KEAHLIAN : TEKNIK KOMPUTER DAN JARINGAN

0 3 21

IMPLEMENTASI SUPERVISI AKADEMIK OLEH PENGAWAS SEKOLAH TERHADAP GURU BIDANG KEAHLIAN KEJURUAN PADA SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN NEGERI BIDANG KEAHLIAN TEKNOLOGI DAN REKAYASA DI KOTA MEDAN.

0 2 34

UPAYA PENINGKATAN MUTU DAN RELEVANSI LPTK BIDANG TEKNOLOGI DAN KEJURUAN

0 0 2

IMPLEMENTASI KURIKULUM TINGKAT SATUAN PENDIDIKAN SPEKTRUM SMK PADA PROGRAM STUDI KEAHLIAN TEKNIK KOMPUTER DAN INFORMATIKA

0 1 12

STUDI KAJIAN PENGREORGANISASIAN KURIKULUM PRODI- PRODI DI JURUSAN TEKNIK ELEKTRO UNP SEBAGAI ACUAN KEBIJAKAN BAGI UNIVESITAS LPTK LAINNYA

0 0 6