Metode Penelitian Fokus dan Lokasi Penelitian Subyek Penelitian

60

BAB 3 METODE PENELITIAN

3.1 Metode Penelitian

Penelitian ini, peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif. Yaitu suatu metode penelitian yang digunakan untuk meneliti objek dalam kondisi alamiah dimana peneliti merupakan instrumen kunci, teknik pengumpulan data dilakukan dengan cara triangulasi gabungan, analisis data bersifat induktif dan hasil penelitian kualitatif lebih menekankan pada makna daripada generalisasi Sugiyono, 2012: 15. Pendekatan kualitatif menurut Boghdan dan Taylor Moleong, 2013: 49 merupakan prosedur penelitian yang menghasilkan data deskriptif berbentuk lisan maupun tertulis dari orang maupun perilaku yang diamati. Isi dari laporan akan berbentuk data, untuk menambah gambaran yang terjadi saat penelitian maka ditambahkan laporan berupa naskah wawancara, catatan lapangan, foto, dan dokumen lain. Pemilihan metode penelitian kualitatif dalam penelitian ini didasarkan pada beberapa hal diantaranya, permasalahan bersifat holistik dan kompleks sehingga tidak memungkinkan apabila data pada situasi sosial tersebut dikumpulkan dengan metode penelitian lain kuantitatif dengan tes, kuesioner, dan lain sebagainya. Dalam hubungannya dengan penelitian ini, metode kulitatif digunakan untuk menggambarkan situasi dan peran serta lingkungn masyarakat secara umum dalam terlaksanya pengelolaan PAUD yang terintegrasi dengan layanan Posyandu.

3.2 Fokus dan Lokasi Penelitian

Fokus penelitian merupakan pokok masalah yang menjadi perhatian dalam suatu penelitian. Sesuai dengan tujuan penelitian ini, fokus penelitian lebih diarahkan pada pengelolaan PAUD yang telah terintegrasi dengan layanan Posyandu. Pelaksaan penelitian dilakukan di PAUD Melati Kalikajar Kabupaten Wonosobo.

3.3 Subyek Penelitian

Sugiyono 2012: 297 dalam bukunya menjelaskan bahwa didalam penelitian kualitatif tidak digunakan istilah populasi seperti dalam penelitian kuantitatif dikarenakan penelitian kualitatif berangkat dari kasus tertentu yang ada dalam situasi sosial tertentu dan hasil kajiannya tidak akan diberlakukan ke populasi tetapi ditransferkan ketempat lain pada situasi sosial yang memilki kesamaan dengan situasi sosial pada kasus yang di teliti. Situasi sosial terdiri dari 3 tiga elemen, yaitu tempat place, pelaku actors, dan aktivitas activity. Dalam penelitian ini, teknik sampling yang digunakan adalah puposive sampling dimana teknik pengambilan sumber data dengan pertimbangan tertentu Arikunto, 2009: 97. Untuk menjadi seorang informan dalam sebuah penelitian, harus memenuhi kriteria khusus yang telah di tetapkan oleh peneliti. Pertimbangan informan sumber data dalam penelitian ini adalah orang yang menjadi pendidik dan manajer di lembaga PAUD dan juga kader Posyandu yang masih dan pernah terlibat aktif dalam kegiatan Posyandu tersebut.

3.4 Sumber Data