Profesionalisme Guru Pembahasan Hasil Analisis Data

ii sehingga hipotesis yang berbunyi “Ada pengaruh yang signifikan fasilitas belajar dengan prestasi belajar siswa kelas II SMK Negeri I SurakartaTahun 20052006”. Terbukti. Dengan demikian hipotesis alternatif diterima. c. Hipotesis 3 Berdasarkan hasil pengujian hipotesis bahwa profesionalisme guru dan fasilitas belajar secara bersama-sama mempunyai pengaruh yang signifikan dengan prestasi belajar siswa. Hal ini ditunjukkan dengan F hitung lebih besar dari F tabel atau 8,220 3,25 sehingga hipotesis yang berbunyi “Ada pengaruh yang signifikan antara profesionalisme guru dan fasilitas belajar secara bersama-sama dengan prestasi belajar siswa kelas II SMK Negeri I SurakartaTahun 20052006”. terbukti. Dengan demikian hipotesis alternatif diterima.

D. Pembahasan Hasil Analisis Data

Berdasarkan hasil analisis data tersebut diatas maka pembahasannya adalah sebagai berikut :

1. Profesionalisme Guru

Dari hasil perhitungan yang telah dilakukan menunjukkan bahwa tingkat capaian variabel Profesionalisme Guru adalah sebesar 82 , Tingkat profesionalisme guru yang sudah dapat terpenuhi dengan baik ditunjukkan dengan skor yang tinggi yaitu 154 pada item nomor 23 dan skor 149 pada item nomor 1. Pada item nomor 23 menyatakan tentang segi pentingnya pengelolaan kelas dalam rangka menunjang pencapaian prestasi belajar siswa yang optimal. Guru sudah memiliki kemampuan yang baik dalam mengelola kelas sehingga kegiatan belajar mengajar menjadi aktif. Hal ini ditunjukkan dengan tindakan guru yang melibatkan siswa dalam menyelesaikan soal yang sulit dipecahkan dengan cara berdiskusi, sehingga proses belajar mengajar tidak pasif, dimana terjadi interaksi antara guru dan siswa pada saat proses belajar mengajar. Disini tidak hanya guru yang aktif dalam kegiatan belajar mengajar akan tetapi siswa juga lebih aktif dalam kegiatan belajar mengajar tersebut. Selanjutnya item nomor 1 menyatakan ii tentang pentingnya guru dalam menguasai strategi mengajar yang baik. Guru sudah menunjukkan kemampuan ini dengan baik yang ditunjukkan dengan tindakan guru yang selalu menggunakan metode mengajar yang variatif pada waktu guru menyampaikan materi pelajaran sehingga siswa tidak merasa bosan. Sementara itu, tingkat profesionalisme guru yang belum terpenuhi dengan baik oleh guru dapat dilihat dari daftar angket yang nilainya rendah tetapi tidak fatal, hanya menunjukkan agar guru lebih meningkatkan kemampuannya yaitu skor 105 untuk item nomor 11, dan skor 107 untuk item nomor 13. skor pada item nomor 11 menunjukkan bahwa penguasaan kemampuan guru dalam tugas mendidik kurang optimal, yang nampak pada tindakan guru yang kurang dalam menyampaikan pesan-pesan didik disela-sela waktu menyampaikan materi pelajaran. Sehingga semangat belajar dan rasa percaya diri siswa untuk meningkatkan prestasi belajar kurang termotivasi. Selanjutnya skor pada nomor 13 menunjukkan bahwa penguasaan kemampuan guru dalam menggunakan kekuasaan dan rasa tanggung jawabnya terhadap anak didik kurang optimal. Hal ini ditunjukkan dengan tindakan guru yang kurang tegas terhadap anak didik yang membuat gaduh didalam kelas. Hal ini akan membuat kegiatan belajar mengajar akan menjadi terganggu.

2. Fasilitas belajar

Dokumen yang terkait

Hubungan Profesionalisme Guru Pai Dengan Prestasi Belajar Siswa Smp Dua Mei

3 11 137

Pengaruh Disiplin dan Motivasi Belajar terhadap Prestasi Belajar Siswa Kelas X SMK Teuku Umar Semarang Tahun Ajaran 2005 2006

3 16 102

STUDI TENTANG CARA BELAJAR SISWA DALAM UPAYA MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR PADA SISWA KELAS II DI SMK BATIK 2 SURAKARTA TAHUN DIKLAT 2005 2006

7 28 92

PENGARUH PROFESIONALISME GURU DAN FASILITAS BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR EKONOMI SISWA KELAS XI IS SMA NEGERI 1 SIANTAR TAHUN AJARAN 2013/2014.

1 5 20

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN PROFESIONALISME GURU TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI PADA SISWA Pengaruh Motivasi Belajar Dan Profesionalisme Guru Terhadap Prestasi Belajar Akuntansi Pada Siswa Kelas Xi Smk Batik 1 Surakarta Tahun Ajaran 2013/2014.

0 1 16

PENGARUH MOTIVASI BELAJAR DAN PROFESIONALISME GURU TERHADAP PRESTASI BELAJAR AKUNTANSI PADA SISWA Pengaruh Motivasi Belajar Dan Profesionalisme Guru Terhadap Prestasi Belajar Akuntansi Pada Siswa Kelas Xi Smk Batik 1 Surakarta Tahun Ajaran 2013/2014.

0 1 14

PENGARUH DISIPLIN BELAJAR DAN FASILITAS BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR EKONOMI PADA SISWA Pengaruh Disiplin Belajar Dan Fasilitas Belajar Terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Pada Siswa Kelas XI SMA Negeri 8 Surakarta Tahun 2012/2013.

1 3 14

PENGARUH PROFESIONALISME GURU DAN KEMANDIRIAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR EKONOMI SISWA Pengaruh Profesionalisme Guru Dan Kemandirian Belajar Terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Siswa Kelas VII SMP negeri 2 sawit boyolali tahun ajaran 2012/2013.

0 1 17

PENGARUH PROFESIONALISME GURU DAN KEMANDIRIAN BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR EKONOMI SISWA Pengaruh Profesionalisme Guru Dan Kemandirian Belajar Terhadap Prestasi Belajar Ekonomi Siswa Kelas VII SMP negeri 2 sawit boyolali tahun ajaran 2012/2013.

0 2 12

PENGARUH KREATIVITAS GURU DALAM PEMBELAJARAN DAN FASILITAS BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA DI SMK KRISTEN 1 SURAKARTA.

0 0 18