Faktor Penghambat dan faktor Pendukung dalam Implementasi

88 Kampung Kauman RW 09 yang berada dekat dengan Kraton Puro Pakualaman yang juga mempengaruhi kondisi masyarakat untuk lebih bisa menempatkan diri. Komitmen warga yang kuat dengan implementasi kebijakan jam belajar masyarakat yang sudah disepakati bersama. b. Faktor penghambat Kurangnya anggota pokjar sehingga mengakibatkan kurang maksimalnya dalam pengawasan penerapan jam belajar masyarakat. Teman sejawat dan pihak dari luar yang mengajak peserta didik bermain di waktu pulang sekolah atau pada waktu jam belajar masyarakat berlangsung. Pesatnya perkembangan media elektronik yang pada masa ini sulit untuk dibendung, dan mengakibatkan hidup komsumtif. 3. Solusi yang dilakukan oleh masyarakat dalam mengatasi faktor penghambat implementasi kebijakan jam belajar masyarakat di Kelurahan Gunungketur yaitu menambah anggota pokjar dengan melibatkan peran orang tua dan tokoh-tokoh RT untuk membantu dalam pengawasan ketika peserta didik belajar. Tidak memberikan izin kepada anak untuk membawa kendaraan bermotor sendiri ketika berangkat sekolah maupun pulang sekolah. Mematikan semua media elektronik yang tidak mendukung kegiatan belajar mengajar, handphone, gadget, televisi dan lain-lain. 89

B. Saran

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, maka peneliti mempunyai saran antara lain: 1. Bagi Dinas Pendidikan Pihak Pemuda dan Olahraga lebih meningkatkan perkembangan implementasi kebijakan jam belajar masyarakat dengan melakukan sosialisasi dengan begitu semua wilayah di Yogyakarta dapat mengetahui secara jelas fungsi dan tujuan utama kebijakan jam belajar masyarakat 2. Bagi Masyarakat Orang tua harus tegas dalam mendidik anaknya, tidak memberikan kebebasan bermain di luar rumah dengan mengendarai motor sendiri. Pengawasan terhadap anak ketika belajar harus ditingkatkan, agar anak terpantau dengan baik, selain itu orang tua juga mendukung kegiatan jam belajar berlangsung dengan tidak menyalakan media elektronik yang bisa mengganggu anak belajar. 3. Bagi Anak Kepatuhan anak terhadap implementasi kebijakan jam belajar masyarakat harus ditingkatkan, tidak bermain di luar rumah ketika jam belajar masyarakat berlangsung.