Deskripsi PENOKOHAN DAN LATAR DALAM

akan mendapatkan perhatian yang lebih oleh pembaca mimimal pada saat pembacaan pertama. Selain tokoh utama, dalam Erzählung Als der Krieg zu Ende war karya Heinrich Böll terdapat tokoh-tokoh yang lain. Tokoh-tokoh yang selain tokoh utama memiliki hubungan dengan tokoh utama dalam cerita. Tokoh tersebut ikut terlibat dalam berbagai konflik baik konflik tokoh tersebut secara pribadi maupun konfliknya dengan tokoh utama dalam cerita. Dalam Erzählung Als der Krieg zu Ende war karya Heinrich Böll, peneliti mengkategorikan tokoh-tokoh dalam Erzählung ini menjadi dua. Yang pertama adalah tokoh Ich sebagai tokoh utama karena kemunculannya yang sering dan merupakan tokoh sentral dalam cerita. Selanjutnya adalah tokoh tambahan. Ia adalah tokoh yang berhubungan dengan tokoh utama, yang ikut terlibat dalam bagian-bagian dalam Erzählung ini. Setelah melakukan pembacaan yang cemat terhadap Erzählung Als der Krieg zu Ende war ini, peneliti menemukan tokoh-tokoh yang terlibat beserta perananya dalam cerita. Tokoh-tokoh tesebut sdalah sebagai berikut: Tokoh Ich, der Dräumerling , Gretchen , der Professor , Egelhecht, das Mädchen , Penjaga Pos Belgia, Bouvier, der Arzt , Sersan Amerika: Stevenson. Dari tokoh-tokoh tersebut, tokoh yang dianggap sentral adalah: Tokoh Ich, der Däumerlin g, Gretchen, dan der Professor . Dalam penalitian ini, hanya tokoh-tokoh sentral yang akan dibahas secara rinci karakterisasi, konstelasi, maupun konsepsinya. Penokohan menurut Marquaβ terdiri dari karakterisasi, konstelasi, dan konsepsi. Karakterisasi meliputi äuβere merkmale , soziale merkmale, Verhalten, dan Denken und Fühlen. Marquaβ mengemukakan empat pertanyaan yang dijadikan sebagai acuan dalam pembahasan konstelasi. Empat pertanyaan tersebut antara lain: 1 Welche Fiuren sind partnersaftlich verbunden? Aufgrund welcher gemainsamkeiten?. 2 Lassen sich die Figuren innerhalb einer Gruppe hierarchisch ordnen?. 3 Welche figuren oder Figurruppen stehen sich als Gegner gegenüber? Aufgrund welcher interessen?. 4 Ist die Konstelation stabil? Oder ändern sich Partnerschaften, Gegenschaften und Machtverhälnisse? . Konsepsi tokoh menurut Marquaβ terdiri dari: Statisch oder dynamisch, tipisiert oder kompleks, geschlosen oder offen. Berikut adalah penokohan yang terdapat dalam Erzählung Als der Krieg zu Ende war yang disampaikan sesuai dengan teori Marquaβ. 1. Karakterisasi Tokoh Tokoh dalam cerita akan menjadi hidup jika memiliki watak seperti layaknya manusia. Hal tersebut merupakan gambaran yang disampaikan oleh pengarang mengenai tokoh yang ia ciptakan melalui sebuah karya sastra, sehingga terdapat perbedaan ciri antara tokoh yang satu dengan tokoh yang lainnya. Penokohan dalam karya sastra menurut Ma rquaβ dapat disampaikan melalui dua metode, yaitu metode langsung direkt dan metode tidak langsung indirekt. Berikut merupakan karakterisasi dalam Erzählung Als der Krieg zu Ende war karya Heinrich Böll. a Tokoh Ich Dalam Erzählung Als der Krieg zu Ende war karya Heinrich Böll , tokoh Ich adalah tokoh utama. Sebagai tokoh utama, tokoh Ich lebih banyak dibahas dalam cerita. Segala sesuatu yang dialami tokoh Ich mempengaruhi secara lansung alur