Perencanaan dan Pengawasan Kas

Daniel W.S : Perencanaan dan Pengawasan Kas Pada CV. Tis Jaiz Prima Medan, 2010.

BAB III TOPIK PENELITIAN

Di dalam topik berikut akan dibahas mengenai Perencanaan dan pengawasan kas pada CV. Tis Jaiz Prima Medan.

A. Perencanaan dan Pengawasan Kas

Perencanaan dilihat dari fungsi manajemen mengandung arti sebagai suatu penentuan serangkaian tindakan sebelum usaha dimulai. Adapun defenisi perencanaan menurut Chuck Wiliams 2001; 143 adalah sebagai “Perencanaan adalah memilih suatu tujuan dan mengembangkan suatu metode atau strategi untuk mencapai tujuan”. Dalam melaksanakan fungsi tersebut, maka bidang akuntansi mempunyai peranan penting antara lain berupa penyajian informasi yang bersifat ramalan dan proyeksi. Pembuatan anggaran kas merupakan suatu cara efektif untuk merencanakan dan mengendalikan arus kas. Tujuan utamanya adalah merencanakan posisi likuiditas perusahaan sebagai dasar untuk menentukan pinjaman dimasa datang dan investasi yang akan datang dilakukan Sedangkan menurut M. Nafarin 2000; 3 “Perencanaan sebagai tindakan yang dibuat berdasarkan faktor dan asumsi mengenai gambaran kegiatan yang dilakukan pada waktu mendatang dalam mencapai tujuan yang diinginkan.” Perencanaan merupakan penentuan apa yang akan dicapai, kapan waktu Daniel W.S : Perencanaan dan Pengawasan Kas Pada CV. Tis Jaiz Prima Medan, 2010. pencapaiannya, dimana dilakukan dan bagaimana cara mencapainya serta siapa yang akan bertanggung jawab agar tujuan yang diinginkan dapat dicapai. Manfaat perencanaan yang baik dalam suatu perusahaan adalah ; 1. Perencanaan dapat menciptakan aktivitas yang teratur. 2. Perencanan memberi dasar untuk pengawasan. 3. Perencanaan membantu manajer mencapai target perusahaan. 4. Perencanaan memvisualisasikan kemungkinan-kemungkinan pada masa yang akan datang. 5. Perencanaan dapat membangkitkan prestasi kerja karyawan. Perencanaan dibutuhkan untuk menetapkan prosedur terbaik dalam pencapaian tujuan-tujuan yang telah ditetapkan oleh perusahaan. Dengan demikian suatu perencanaan kas meliputi prosedur yang dibuat untuk memastikan tersedianya kas yang cukup dalam memenuhi kewajiban lancar serta menginvestasikan setiap kelebihan kas. Komponen dari perencanaan kas adalah “anggaran kas” yaitu suatu perencanaan kegiatan secara menyeluruh yang meliputi penerimaan dan pengeluaran kas untuk suatu periode tertentu. Anggaran kas ini sangat berguna bagi manajemen setiap perusahaan di dalam pengambilan keputusan keuangan, misalnya : dana yang dibutuhkan, investasi modal, dan lain- lain. Dengan anggaran kas ini akan memungkinkan perusahaan dalam menilai dan menjaga tingkat likuiditasnya. Pada dasarnya untuk dapat menghasilkan sistem pengendalian yang baik, prosedur pengeluaran kas harus memperhatikan hal-hal sebagai berikut : Daniel W.S : Perencanaan dan Pengawasan Kas Pada CV. Tis Jaiz Prima Medan, 2010. 1. Semua pengeluaran dilakukan dengan cek. Pengeluaran-pengeluaran dalam jumlah kecil dilakukan melalui dana kas kecil. 2. Semua pengeluaran kas harus memperoleh persetujuan dari yang berwenang terlebih dahulu. 3. Terdapat pemisahan tugas antara yang berhak menyetujui pengeluaran kas, yang menyimpan uang kas dan melakukan pengeluaran serta yang mencatat pengeluaran kas.

B. Pengertian Kas