METODOLOGI PENELITIAN

BAB III METODOLOGI PENELITIAN

A. Tempat Dan Waktu Penelitian

Penelitian ini merupakan penelitian kesusastraan sehingga tidak ada pembatasan khusus terhadap tempat dan waktu. Objek penelitian adalah novel Laskar Pelangi karya Andrea Hirata berjumlah 533 halaman yang diterbitkan P.T. Bentang Pustaka pada tahun 2005. Penelitian dilaksanakan selama tujuh bulan, yaitu mulai dari bulan Maret sampai September 2009.

Tabel 1. Rincian Waktu dan Jenis Kegiatan

No Jenis Kegiatan Maret – September 2009

Jul Ags Sept

1 Pengajuan judul

xx

2 Penulisan proposal

xxx xxxx xx

3 Perizinan penelitian

xx

4 Pengumpulan data xxxx xxxx

5 Analisis data xxxx xxxx xx

6 Penulisan laporan xxxx xxxx

B. Pendekatan Penelitian

Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Dalam hal ini peneliti mendeskripsikan data yang diperoleh secara sistematis, faktual, dan akurat mengenai fakta-fakta dan hubungan kausal fenomena yang diteliti. Data yang ada berupa pencatatan dokumen yang menjelaskan struktur serta masalah sosial dalam novel Laskar Pelangi, data tentang latar belakang penciptaan novel Laskar Pelangi , serta resepsi karya sastra berupa hasil tanya jawab dengan pembaca novel Laskar Pelangi yang terurai dalam bentuk kata-kata, bukan dalam bentuk angka.

Penelitian ini menggunakan pendekatan sosiologi sastra, yaitu pendekatan dalam menganalisis karya sastra dengan mempertimbangkan segi-segi kemasyarakatan untuk mengetahui makna totalitas suatu karya satra. Pendekatan sosiologi sastra juga berupaya untuk menemukan keterjalinan antara pengarang, pembaca serta kondisi sosial budaya dalam karya sastra.

C. Sumber Data

Data merupakan suatu hal pokok dalam penelitian. Pada penelitian ini sumber data yang digunakan adalah:

1. Dokumen yaitu novel Laskar Pelangi karya Andrea Hirata yang diterbitkan oleh PT Bentang Pustaka.

2. Informan, yaitu data yang diperoleh peneliti tentang pengarang novel Laskar Pelangi yaitu Andrea Hirata. Data diambil dengan mengutip hasil wawancara pengarang dengan pewawancara sebelumnya yang terdapat dalam internet. Serta hasil wawancara berisi pendapat para pembaca 2. Informan, yaitu data yang diperoleh peneliti tentang pengarang novel Laskar Pelangi yaitu Andrea Hirata. Data diambil dengan mengutip hasil wawancara pengarang dengan pewawancara sebelumnya yang terdapat dalam internet. Serta hasil wawancara berisi pendapat para pembaca

D. Teknik Sampling

Teknik yang digunakan adalah purposive sampling, yaitu sampel yang dipergunakan sesuai kepentingan peneliti dan dipandang mempunyai sangkut paut yang erat dengan tujuan penelitian. Data dalam penelitian ini diambil dengan cara memilih data yang dianggap mewakili tentang aspek sosiologi sastra dalam novel Laskar Pelangi , yaitu data yang dapat menjelaskan struktur dari novel Laskar Pelangi , masalah sosial yang terkandung dalam novel Laskar Pelangi, latar belakang penulis menciptakan novel Laskar Pelangi, serta penerimaan masyarakat terhadap novel Laskar Pelangi itu sendiri. Peneliti menggunakan teknik ini dengan tujuan agar mendapatkan data yang tepat dan akurat sehingga memperoleh hasil sesuai dengan yang diharapkan.

E. Teknik Pengumpulan Data

1. Mengkaji Dokumen dan Arsip (Content Analysis) Analisis isi digunakan untuk mengungkapkan makna dari novel

Laskar Pelangi karya Andrea Hirata yang ditelaah melalui pendekatan sosiologi sastra.

2. Wawancara Tekhnik pengumpulan data berupa wawancara dipakai peneliti

untuk mendapatkan data tentang penciptaan novel Laskar Pelangi yang diambil melalui mengutip hasil wawancara pengarang dengan pewawancara sebelumnya yang terdapat dalam internet. Serta hasil wawancara berisi pendapat para pembaca mengenai novel Laskar Pelangi. Pembaca yang diwawancarai oleh peneliti adalah Cahyono Widianto, S. Pd selaku guru SMAN 1 Ngawi yang juga seorang sastrawan, Fyna Dwi Septiningrum, Solikhul Muntahar, Nur Cahyo Widodo, selaku mahasiswa serta Intan Hardiana Novitasari dan Walid Mubarok Manasikana selaku siswa.

3. Perekaman Wawancara yang dilakukan peneliti terhadap pembaca novel

Laskar Pelangi direkam menggunakan tape recorder. Perekaman ini dimaksudkan agar data dari wawancara yang telah dilakukan diperoleh secara utuh dan lengkap tanpa mengganggu proses wawancara itu sendiri.

F. Validitas Data

Sebuah data diperoleh, selanjutnya data diperiksa keabsahannya melalui teknik triangulasi. Triangulasi merupakan pengecekan kebenaran dengan cara Sebuah data diperoleh, selanjutnya data diperiksa keabsahannya melalui teknik triangulasi. Triangulasi merupakan pengecekan kebenaran dengan cara

Triangulasi teori adalah pemeriksaan kebenaran data hasil analisis dengan menggunakan teori yang berbeda tetapi membahas masalah yang sama. Teori yang digunakan oleh peneliti dalam penelitian ini adalah teori tentang sosiologi sastra, teori tentang unsur pembentuk sebuah karya sastra, dan teori tentang permasalahan sosial. Teori ini yang kemudian menjadi dasar bagi peneliti untuk membahas rumusan masalah poin pertama dan kedua yang terdapat dalam penelitian ini. Selain itu, peneliti juga menggunakan triangulasi sumber, yaitu teknik pemeriksaan kebenaran data hasil analisis dengan mewawancarai sumber yang berbeda tetapi membahas masalah yang sama. Triangulasi ini dipergunakan dalam rumusan masalah poin ketiga dan keempat dalam penelitian ini.

G. Teknik Analisis Data

Teknik analisis yang digunakan adalah teknik analisis mengalir yaitu analisis dalam tiga komponen yaitu reduksi dalam sajian data dan simpulan data yang terjadi secara bersamaan.

1. Reduksi data.

Reduksi data merupakan kegiatan mengklarifikasi data berdasarkan permasalahan yang dikaji. Data yang diambil berupa kalimat-kalimat yang terdapat dalam novel Laskar Pelangi. Informasi-informasi yang mengacu pada permasalahan itulah yang menjadi data penelitian ini.

Data yang telah terkumpul kemudian direduksi, dirangkum, dipilih hal-hal yang penting serta dicari tema atau polanya. Data yang telah direduksi memberi gambaran yang jelas mengenai permasalahan yang dikaji serta mempermudah peneliti untuk mencari kembali data yang diperoleh sewaktu-waktu.

2. Penyajian data

Data yang telah direduksi kemudian pada langkah selanjutnya yaitu peneliti merakit data secara teratur dan terperinci sehingga mudah dilihat dan dipahami. Data tersebut kemudian dijabarkan dan diperbandingkan antara yang satu dengan yang lain untuk dicari persamaan dan perbedaannya. Analisis data dalam model mengalir dilakukan sejak tahap pengumpulan data.

3. Penyimpulan data

Tahap ini adalah mencapai penarikan sebuah kesimpulan. Penarikan kesimpulan dilaksanakan berdasarkan semua hal yang terdapat dalam reduksi data dan penyajian data. Setelah data diseleksi, diklafikasi dan dianalisis, data dalam novel Laskar Pelangi yang kemudian ditarik suatu kesimpulan.

Agar lebih jelas, dapat dilihat pada gambar.

Masa Pengumpulan Data

REDUKSI

Antisipasi

Selama Pasca

PENYAJIAN DATA

ANALISIS

Selama Pasca

Gambar 2. Komponen Analisis Mengalir (Miles & Hubermen, terjemahan Tjetjep Rohendi Rohidi Mulyarto 1991: 18)

H. Prosedur Penelitian

Prosedur penelitian merupakan penjelasan secara rinci mengenai langkah penelitian dari awal hingga akhir, guna membantu lancarnya pelaksanaan penelitian. Dalam penelitian ini penulis mengambil langkah-langkah :

1. Tahap Pengumpulan Data

a. Peneliti mengumpulkan data dokumen berupa kutipan-kutipan yang menunjukkan permasalahan sosial serta unsur intrinsik yang ada dalam novel Laskar Pelangi.

b. Peneliti mengumpulkan data Informan, yaitu data yang diperoleh peneliti tentang pengarang novel Laskar Pelangi yaitu Andrea Hirata. Data diambil dengan mengutip hasil wawancara pengarang dengan pewawancara sebelumnya yang terdapat dalam buku ataupun internet. Serta hasil wawancara berisi pendapat para pembaca awam ataupun praktisi mengenai novel Laskar Pelangi yang direkam menggunakan tape recorder.

2. Penyeleksian data. Data yang telah terkumpul itu selanjutnya diseleksi serta dipilih

mana saja yang kemudian dianalisis.

3. Menganalisis data yang telah diseleksi.

4. Membuat laporan penelitian. Laporan penelitian merupakan tahap akhir dari serangkaian proses

yang ada. Merupakan tahap penyampaian data yang telah dianalisis, dirumuskan dan ditarik kesimpulan setelah dikonsultasikan dengan pembimbing.

Untuk lebih jelasnya, prosedur dari penelitian ini adalah sebagai berikut:

Pengumpulan data

Penyeleksian data

Analisis data

Membuat laporan penelitian

Gambar. 3: Skema prosedur penelitian