Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian yang menjadi latar belakang adanya penelitian mengenai Aspek Political Cost pada Penetapan Tarif Air PDAM Jember, rumusan masalah yang akan dipecahkan adalah bagaimanakah penentuan tarif air Perusahaan Daerah Air Minum PDAM Jember dan bagaimanakah political cost dalam tarif air PDAM Jember?

1.3 Tujuan Penelitian

Adapun hal-hal yang menjadi tujuan dalam penelitian ini ialah sebagai berikut 1. Untuk mengetahui dan menganalisa bagaimanakah penentuan tarif air PDAM Jember dengan adanya misi fungsi sosial dan fungsi bisnis 2. Untuk mengetahui dan menganalisa bagaimanakah political cost pada variasi tarif air PDAM Jember

1.4 Manfaat Penelitian

1. Bagi Akademisi Penelitian ini bermanfaat bagi para akademisi untuk mengetahui strategi penentuan tarif air yang dilakukan oleh PDAM khususnya PDAM Jember. Serta untuk melatih daya nalar dalam melakukan analisa masalah. Selain itu memberikan informasi dan sebagai sumber referensi jika akan melaksanakan penelitian serupa dimasa yang akan datang. 2. Bagi Perusahaan PDAM sebagai salah satu Badan Usaha Milik Daerah memiliki dua peran yang harus dijalankan secara seimbang. Yaitu sebagai lembaga yang melayani masyarakat dan sebagai penyumbang Pendapatan Asli Daerah. Sebagai badan yang melayani masyarakat, perusahaan dituntut untuk memberikan pelayanan yang terbaik. Misalnya dengan memberikan kualitas air bersih dari sumber mata air yang aman untuk kesehatan dan pelayanan yang memuaskan seperti kelancaran saluran air disertai dengan harga yang dapat dijangkau oleh seluruh lapisan masyarakat. Tarif yang diberlakukan ini haruslah tarif yang terjangkau namun tetap memberikan keuntungan bagi perusahaan. Untuk itu, dengan adanya penelitian mengenai aspek political cost pada penentuan tarif ini, perusahaan dapat menjadikan penelitian ini sebagai salah satu referensi untuk melakukan perbaikan dalam memutuskan strategi penentuan tarif demi untuk meningkatkan kualitas pelayanan penyediaan air bersih kepada masyarakat. 3. Bagi Masyarakat Masyarakat sebagai konsumen merupakan faktor penghasil perusahaan atau dengan kata lain sebagai sumber penghasilan perusahaan. Sebagai Badan Usaha Milik Daerah yang memiliki tugas untuk memberikan pelayanan penyediaan air bersih kepada masyarakat, perusahaan perlu memiliki kedekatan dengan konsumen. Salah satu caranya ialah dengan membagi beberapa informasi kepada masyarakat. Dengan adanya penelitian ini, masyarakat dapat memberikan aspirasinya mengenai pelayanan PDAM Jember kepada masyarakat. Hal ini diharapkan dapat memberikan timbal balik dari perusahaan untuk masyarakat. 4. Bagi Pemerintah Pemerintah sebagai pemegang kendali kebijakan tentunya membutuhkan informasi lebih dari perusahaan daerah. Adanya penelitian ini diharapkan pemerintah dapat menjadikan hasil penelitian ini sebagai salah satu sumber referensi dalam memberikan kebijakan demi peningkatan pelayanan penyediaan sumber air bersih kepada masyarakat serta untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah. 5. Bagi Peneliti Penelitian mengenai Political Cost ini merupakan hal baru bagi peneliti. Karena belum pernah secara khusus dibahas sebelumnya di perkuliahan. Sehingga peneliti khususnya merasa tertantang untuk menyelesaikan penelitian ini. Adapun hasil yang didapat memberikan manfaat berupa pengetahuan baru yang secara langsung diketahui oleh peneliti melalui hasil penelitian.

BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA