Rumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian Definisi Konseptual

Program Raskin tersebut untuk membantu masyarakat kurang mampu, sehingga mereka mendapat subsidi untuk membeli beras dengan harga murah. Namun dalam realitasnya program ini belum efektif atau banyak terjadi penyelewengan oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab. Oleh karena itu masyarakat diharapkan ikut memantau pendistribusian Raskin, sehingga benar- benar diberikan kepada masyarakat kurang mampu. Karena selama ini Program Raskin dinilai oleh banyak kalangan, khususnya dalam implementasi program masih menghadapi banyak permasalahan. Beberapa permasalahan yang paling mendasar diantaranya adalah ketepatan program dalam mencapai kelompok sasaran, efisiensi dan efektifitas program yang belum maksimal, kurangnya transparansi dalam menentukan besarnya biaya dan subsidi, serta kurangnya terintegrasi program raskin dengan kebijakan HPP dan kebijakan pengaturan importasi beras. Dari uraian di atas, maka peneliti tertarik untuk mengadakan penelitian mengenai Implementasi Program Raskin dalam Meringankan Beban Masyarakat Miskin Studi di Desa Dadapan Kecamatan Ngronggot Kabupaten Nganjuk, yang diharapkan mampu memberikan konstribusi pemikiran tentang kebijakan program yang akan datang.

B. Rumusan Masalah

Dari uraian latar belakang di atas, maka permasalahan penelitian dapat dirumuskan sebagai berikut : 1. Bagaimana implementasi program raskin di Desa Dadapan Kecamatan Ngronggot Kabupaten Nganjuk ? 2. Apa saja yang menjadi kendala implementasi kebijakan program raskin di Desa Dadapan Kecamatan Ngronggot Kabupaten Nganjuk ? 3. Bagaimana evaluasi program raskin tersebut ?

C. Tujuan Penelitian

Dari rumusan masalah dan latar belakang di atas, memiliki beberapa tujuan penelitian, yaitu sebagai berikut: 1. Untuk mengetahui implementasi program raskin di Desa Dadapan Kecamatan Ngronggot Kabupaten Nganjuk. 2. Untuk mengetahui kendala implementasi kebijakan program raskin di Desa Dadapan Kecamatan Ngronggot Kabupaten Nganjuk. 3. Untuk mengetahui proses evaluasi program raskin tersebut.

D. Manfaat Penelitian

1. Secara Akademis Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat menambah referensi dalam bentuk informasi tentang implementasi program pemerintah dalam program Raskin sebagai upaya peningkatan ilmu dibidang pengetahuan politik dan pemerintahan. 2. Secara Praktis Diharapkan dengan penelitian ini dapat memberikan sumbangan pemikiran dan kontribusi dan masukan bagi pemerintah, jajaran elite lokal dan pengurus program Raskin dan dapat dijadikan referensi bagi masyarakat luas, mengenai penyaluran Raskin sekaligus pembelajaran kebijakan dalam implementasi program Raskin.

E. Definisi Konseptual

Definisi konseptual menguraikan tentang beberapa istilah terkait dengan penelitian ini. Untuk itu akan dijelaskan dengan rinciansebagai berikut: 1. Kebijakan publik Kebijakan publik dalam realisasinya perlu dianalisa secara cermat agar diketahui sampai berapa jauh memberikan manfaat bagi publik. Pengertian Analisa Publik menurut Willian Dunn adalah “Disiplin ilmu sosial terapan yang menggunakan berbagai pengkajian multiple dalam konteks argumentasi untuk menciptakan, secara kritis menilai dan mengkomunikasikan pengetahuan sesuai dengan kebijakan”. 4 2. Implementasi Kebijakan Implementasi Kebijakan merupakan pelaksana keputusan dasar yang biasanya dalam bentuk undang-undang, namun dapat pula berbentuk perintah atau keputusan yang penting. Van Meter dan Horn 1975 merumuskan bahwa proses implementasi kebijakan adalah sebagai “suatu tindakan yang dilakukan baik oleh individu atau kelompok, baik swasta maupun pemerintah yang diarahkan pada tercapainya tujuan yang telah digariskan dalam kebijakan”. 5 3. Program Raskin Program Raskin merupakan subsidi pangan sebagai upaya dari Pemerintah untuk meningkatkan ketahanan pangan dan memberikan 4 Dunn, N. William, 2000, Pengantar Analisis Kebijakan Publik, dalam Muhadjir Darwin Penyunting, Gadjah Mada University Press, Yogyakarta. 5 Sholichin Abdul, Wahab S. 2005. Analisis Kebijaksanaan Dari Formulasi Ke Implementasi Kebijaksanaan Negara. Edisi 2, cetakan 5. Bumi Aksara. Jakarta. Hlm: 2 perlindungan pada keluarga miskin melalui pendistribusian beras yang diharapkan mampu menjangkau keluarga miskin. 4. Kebijakan Pemerintah Kebijaksanaan pemerintah adalah serangkaian program yang dipilih oleh pemerintah atau negara untuk segerah dilaksanakan atau tidak dilaksanakannya dalam rangka untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. 6 5. Kemiskinan Kemiskinan dapat didefinisikan sebagai suatu standart tingkat hidup yang rendah, yaitu adanya suatu tingkat kekurangan materi pada sejumlah atau segolongan orang dibandingkan dengan standar kehidupan secara umum yang berlaku dalam masyarakat bersangkutan. Standar kehidupan yang rendah ini secara langsung nampak pengaruhnya terhadap tingkat kesehatan, kehidupan moral, rasa harga diri dan pengangguran dari masyarakat miskin. 7

F. Definisi Operasional