Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

9

BAB II KAJIAN PUSTAKA

A.Deskripsi Teori 1. Minat Berwirausaha

a. Pengertian Minat

Para ahli psikologi telah banyak mendefinisikan minat dari berbagai sudut pandang, namun pada dasarnya pendapat-pendapat tersebut saling melengkapi satu sama lain. Minat adalah rasa lebih suka dan rasa ketertarikan pada suatu hal atau aktivitas tanpa ada yang menyuruh. Menurut Djaali 2007: 99 bahwa “minat pada dasarnya adalah penerimaan akan suatu hubungan antara diri sendiri dengan sesuatu di luar diri”. Semakin kuat atau dekat hubungan tersebut, semakin besar minatnya. Minat merupakan faktor yang sangat penting untuk mendorong seseorang melakukan suatu aktivitas tertentu. Menurut Syaiful Bahri Djamarah 2008:166 minat adalah suatu rasa lebih suka dan rasa ketertarikan pada suatu hal atas aktivitas, tanpa ada yang menyuruh. Slameto 2013: 180 menyatakan bahwa “minat adalah suatu rasa lebih suka senang dan rasa ketertarikan pada suatu hal atau aktivitas, tanpa ada yang menyuruh”. Berbagai pendapat tersebut dapat disimpulkan bahwa minat merupakan suatu perhatian khusus terhadap suatu hal tertentu yang tercipta dengan penuh kemauan, minat dapat dikatakan sebagai dorongan kuat bagi seseorang untuk melakukan segala sesuatu dalam mewujudkan 10 pencapaian tujuan dan cita-cita yang menjadi keinginan. Minat merupakan suatu persoalan yang obyeknya berwujud serta menimbulkan dampak yang positif dan tidak jarang pula menimbulkan dampak yang negatif.

b. Pengertian Wirausaha

Wirausaha dalam suatu bangsa sangatlah penting. Wirausaha diharapkan dapat membantu mengatasi permasalahan pengangguran, karena dapat menciptakan peluang kerja bagi orang lain. Menurut Joseph A. Shumpeter Purnomo, 2005: 3 “Wirausaha adalah orang yang mampu berinovasi untuk menanggapi keadaan ekonomi di sekitarnya dan melakukan upaya untuk memanfaatkan sumber daya yang ada”. Definisi tersebut ditekankan bahwa seorang wirausaha adalah orang yang melihat peluang dari sumber daya yang ada dalam menanggapi keadaan ekonomi yang terjadi di lingkungan sekitarnya dan memanfaatkan peluang sumber daya alam tersebut. Sedangkan pengertian wirausaha menurut Suryana 2013:1 Wirausaha adalah kemampuan kreatif dan inovatif yang dijadikan dasar, kiat dan sumber daya untuk mencari peluang menuju sukses. Inti dari kewirausahaan adalah kemampuan untuk menciptakan sesuatu yang baru dan berbeda create new and different melalui berpikir kreatif dan bertindak inovatif untuk menciptakan peluang Wirausaha tidak hanya sekedar mempunyai ide saja namun harus merealisasikannya seperti pendapat Raymond W.Y Kao 1995 dalam Rambat Lupiyoadi 2007: 4 menyebutkan “Wirausaha adalah orang yang melaksanakan proses penciptaan kesejahteraankekayaan dan nilai 11 tambah, melalui peneluran dan penetasan gagasan, memadukan sumber daya dan merealisasikan gagasan tersebut menjadi kenyataan”. Berbagai pendapat mengenai definisi wirausaha di atas dapat ditarik kesimpulan bahwa wirausaha merupakan suatu kemampuan kreatif dan inovasi dalam menciptakan sesuatu yang baru dan berbeda yang dijadikan dasar, kiat dalam usaha atau perbaikan hidup. Sehingga wirausaha penting untuk bekal peserta didik setelah lulus melalui proses pembelajaran dan pelatihan. Pembelajaran berbasis entrepreneurship tidak hanya memberikan bekal pengetahuan, perilaku dan keterampilan saja, tetapi sekolah juga memberikan bekal keterampilan hidup sehingga peserta didik mampu menjual kemampuan serta keterampilan tersebut.

c. Karakteristik Wirausaha

Berwirausaha tidak selalu memberikan hasil yang sesuai dengan harapan dan keinginan pengusaha. Banyak pengusaha yang mengalami kerugian dan akhirnya bangkrut. Namun, banyak juga wirausaha yang berhasil untuk beberapa generasi. Bahkan, banyak pengusaha yang semula hidup sederhana menjadi sukses dengan ketekunannya. Berikut ini beberapa ciri wirausaha menurut Kasmir 2011:30-36 : 1 Memiliki visi dan tujuan yang jelas Visi berfungsi untuk menebak kemana langkah dan arah yang dituju, sehingga dapat diketahui apa yang akan dilakukan oleh pengusaha tersebut jelas tujuannya.

Dokumen yang terkait

PENGARUH MOTIVASI BERWIRAUSAHA DAN PENGETAHUAN KEWIRAUSAHAAN TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA SISWA KELAS XI KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK N 1 BANTUL.

0 4 262

PENGARUH KEPEMIMPINAN DIRI, KOMUNIKASI INTERPERSONAL, DAN PENDIDIKAN KEWIRAUSAHAAN TERHADAP MOTIVASI BERWIRAUSAHA SISWA KELAS X KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK NEGERI 1 WONOSARI.

0 1 227

PENGARUH MINAT DAN DISIPLIN BELAJAR TERHADAP HASIL BELAJAR MENGETIK MANUAL SISWA KELAS XI KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK MUHAMMADIYAH 1 PRAMBANAN-KLATEN.

0 0 160

HUBUNGAN ANTARA LINGKUNGAN BELAJAR DAN MINAT BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR PENGANTAR ADMINISTRASI PERKANTORAN SISWA KELAS X KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK NEGERI 1 BANTUL.

0 0 162

PENGARUH KREATIVITAS, PERAN ORANGTUA, DAN EFIKASI DIRI TERHADAP INTENSI BERWIRAUSAHA SISWA KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK NEGERI 1 PENGASIH.

0 1 12

PENGELOLAAN LABORATORIUM ADMINISTRASI PERKANTORAN KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK N 1 DEPOK.

0 0 222

PERAN PEMBELAJARAN KEWIRAUSAHAAN DALAM MENINGKATKAN MINAT BERWIRAUSAHA SISWA KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK NEGERI 1 YOGYAKARTA.

0 2 195

PENGARUH PELAKSANAAN BUSSINESS CENTRE TERHADAP MINAT BERWIRAUSAHA SISWA KELAS X PROGRAM KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK NEGERI 1 WONOSOBO.

0 0 8

FAKTOR-FAKTOR YANG MENGHAMBAT MINAT BERWIRAUSAHA SISWA KELAS XII KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK MUHAMMADIYAH 2 BANTUL.

0 0 144

FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI MINAT SISWA MEMILIH KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN DI SMK BOPKRI 1 YOGYAKARTA.

0 1 139