Identifikasi Masalah Batasan Masalah Rumusan Masalah

5 Elektronik BSE dan non-BSE pada mata pelajaran Sains di sekolah dasar dengan menggunakan instrumen yang merujuk pada Science Textbook Rating System STRS. Penelitian lainnya yang terkait dengan analisis BSE adalah penelitian yang dilakukan oleh Yuda Eko Prasetyo. Hasil penelitiannya menunjukkan bahwa setiap BSE memiliki tingkat keterlibatan siswa yang berbeda beda. BSE karangan Tri Widodo dan Dwi Satya telah melibatkan siswa dengan baik, sedangkan BSE karangan Aip Saripudin terlalu banyak melibatkan siswa. Dari segi keterbacaan masing-masing BSE memiliki tingkat keterbacaan sedang. Berdasarkan beberapa penjelasan tersebut, dalam implementasi kurikulum juga perlu dilakukan penelitian penilaian kualitas buku ajar SMAMA terutama pada buku BSE dan non-BSE untuk mata pelajaran fisika berdasarkan kriteriaisi, ilustrasi, serta indeks dan glosarium dengan merujuk instrumen STRS.

B. Identifikasi Masalah

Berdasarkan latar belakang yang telah dipaparkan maka dapat diidentifikasi beberapa permasalahan sebagai berikut: 1. Buku teks yang beredar di DIY antara BSE dan non-BSE menarik untuk di telaah kualitasnya dengan STRS. 2. STRS merupakan model telaah kualitas buku dengan 11 unsur telaah yang sampai saat ini belum banyak dimanfaatkan dalam penilaian buku teks fisika. 6 3. Kriteria isi, ilustrasi, serta indeks dan glosariummerupakan aspek yang penting dari sebuah buku serta berpengaruh dalam pemahaman siswa, sehingga pengarang perlu memperhatikan aspek tersebut. 4. Beberapa penelitian menjelaskan bahwa secara struktural materi BSE tak sesuai indikator, kebakuan pemanfaatan bahasa masih kurang, dan ada beberapa bagian terjadi salah konsep. Hal inilah yang cenderung guru kurang berminat memanfaatkannya. 5. Sejauh ini untuk mata pelajaran fisika SMA belum ada kajian kualitas buku BSE dan non-BSE dengan memaanfaatkan STRS.

C. Batasan Masalah

Berdasarkan identifikasi masalah, penelitian ini dibatasi pada perlunya analisis perbandingan kualitas BSE dan non-BSE untuk SMA mata pelajaran fisika kelas X ditinjau dari kriteria isi, ilustrasi serta indeks dan glosarium dengan telaah menggunakan instrumen yang merujuk pada STRS.

D. Rumusan Masalah

Berdasarkan batasan masalah di atas, maka permasalahan penelitian ini adalah: 1. Apakah buku BSE dan non BSE fisika memiliki kualitas yang sesuai dengan kriteria-kriteria yang diambil dari STRS khususnya pada kriteria isi, ilustrasi, serta indeks dan glosarium? 2. Apakah terdapat perbedaan kualitas antara BSE dan non-BSE Fisika untuk SMA berdasarkan kriteria yang diambil dari STRS pada kriteria isi, ilustrasi, serta indeks dan glosarium? 7 3. Komponen unsur apa saja yang memberikan indikator perbedaan antara BSE dan non-BSE fisika SMA berdasarkan kriteria STRS khususnya kriteria isi, ilustrasi, serta indeks dan glosarium?

E. Tujuan Penelitian