Studi Kompetitor STUDI EKSISTING DAN PUSTAKA

35 - Ilustrasi yang sangat realis. - Karakter dalam film sesuai dengan karakter dalam game.

2.4. Studi Kompetitor

Adapun kompetitor dari film animasi yang akan diangkat dengan teknis yang hampir sama, seperti: • BENDERA SOBEK Gb. 2.8. Poster Film Bendera Sobek Sumber: PH. Humalang, Surabaya Cerita yang diangkat dalam perancangan film animasi sejarah Penyobekan Bendera di Hotel Yamato sama dengan cerita dalam Film Bendera Sobek, namun dalam film Bendera Sobek bukan jenis film animasi melainkan film live. Meskipun film-film kepahlawanan yang sudah pernah dibuat tidak terlalu booming di pasar, namun tetap optimistis film yang akan dikerjakan ini bakal meledak. Apalagi, film ini memiliki latar belakang sejarah yang benar-benar ada dan menjadi kebanggaan arek Surabaya, yaitu peristiwa penyobekan bendera di Hotel Yamato. Film yang masih mengadakan audisi untuk pemerannya ini membutuhkan waktu yang lama, ditambah dengan suasana Surabaya yang sering macet menjadikan sulit untuk mengambil adegan di tempat. Investorsponsor yang akan mendukung juga belum ada. Menurut pihak terkait memang film ini belum ditayangan bahkan belum dibuat dikarenakan faktor-faktor yang telah dijelaskan, maka dari itu belum ada data-data yang bisa mendukung untuk perancangan film animasi yang akan dibuat dari pihak film Bendera Sobek. 36

BAB III METODE PERANCANGAN

3.1. Definisi Operasional Judul

3.1.1. Film Animasi

Film Menurut UU 81992, adalah karya cipta seni dan budaya yang merupakan media komunikasi massa yang dibuat berdasarkan asas sinematografi dengan direkam pada pita seluloid, pita video, piringan video, danatau bahan hasil penemuan teknologi lainnya dalam segala bentuk, jenis, dan ukuran melalui proses kimiawi, proses elektronik, atau proses lainnya, dengan atau tanpa suara, yang dapat dipertunjukkan danatau ditayangkan dengan sistem Proyeksi mekanik, eletronik, danatau lainnya. Animasi berarti menghidupkan urutan still image gambar tidak bergerak atau teknik memfilmkan susunan gambar atau model untuk menciptakan rangkaian gerakan ilusi. Jadi animasi itu dibentuk dari model-model yang dibuat secara grafis yang kemudian digerakkan. Istilah lain untuk animasi adalah motion graphic Majalah Concept, Vol. 04, Edisi 22, 2008.

3.1.2. Sejarah Penyobekan Bendera di Hotel Yamato

Insiden Bendera di Surabaya terjadi pada tanggal 19 September 1945. Insiden dipicu oleh tindakan beberapa eks tawanan yang baru saja dibebaskan oleh Jepang, menaikkan bendera merah-putih-biru di puncak Hotel Yamato Jln. Tunjungan, Surabaya. Tindakan orang-orang Belanda itu memicu kemarahan para pemuda setempat. Mereka menyerbu Hotel itu sekaligus nyaris menimbulkan pertumpahan darah. Beberapa pemuda memanjat puncak Hotel tersebut dan menurunkan Hotel itu. Mereka kemudian menyobek bagian birunya dan mengibarkan kembali bagian merah-putihnya sebagai bendera Republik Indonesia Pusat Sejarah, 1998:24.