Paradigma dan Tipe Penelitian Tahap Persiapan

BAB 3. METODE PENELITIAN

Dalam penelitian sebagai kegiatan ilmiah, memerlukan metode penelitian yang sesuai dengan apa yang telah ditetapkan oleh kajian ilmiah ilmu pengetahuan. Cara ilmiah ini berarti kegiatan penelitian itu didasarkan pada keilmuan, yaitu rasional, empiris, dan sistematis”.

3.1 Paradigma dan Tipe Penelitian

Berdasarkan tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui dan mendiskripsikan implementasi bauran promosi yang dilakukan oleh Wisata Air Dira Park, maka penelitian ini menggunakan paradigma kualitatif dengan tipe diskriptif. Penelitian kualitatif adalah penelitian yang menghasilkan data-data berupa kata-kata dari subjek yang diamati. Sugiyono 2014:347 mendefinisikan metode penelitian kualitatif: “Metode penelitian kualitatif adalah metode penelitian yang berlandaskan pada filsafat postpositivisme, digunakan untuk meneliti kondisi objek yang alamiah, sebagai lawannya adalah eksperimen dimana peneliti adalah sebagai instrumen kunci, tehnik pengumpulan data dilakukan secara trianggulasi gabungan, analisis data bersifat induktif atau kualitatif, dan hasil penelitian kulitatif lebih menekankan makna dari pada generalisasi.” Berdasarkan cara peneliti dalam mendapatkan informasi di penelitian ini dapat ditentukan bahwa penelitian ini menggunakan strategi studi kasus. Menurut Stake dalam Creswell, 2009:20, “Studi kasus merupakan strategi penelitian dimana peneliti menyelidiki secara cermat suatu program, peristiwa, aktivitas, proses, atau sekelompok individu. Kasus-kasus dibatasi oleh waktu dan aktivitas, dan peneliti mengumpulkan informasi secara lengkap dengan menggunakan berbagai prosedur pengumpulan data berdasarkan waktu yang telah ditentukan ”.

3.2 Tahap Persiapan

Tahap persiapan merupakan langkah awal dalam proses penelitian, dalam penelitian ini, terdapat beberapa tahapan persiapan meliputi: a. Penentuan lokasi penelitian Penelitian dilakukan pada wisata air Dira Park Kabupaten Jember, yang beralamatkan di Jalan Raya Blatter kilometer 4, Desa Pontang, Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember. Alasan pemilihan lokasi ini, karena wisata air Dira Park merupakan wisata air yang baru namun dapat menjadi wisata air yang sangat digemari bukan hanya masyarakat Jember tetapi sudah dikenal oleh masyarakat diluar Kabupaten Jember. Perlu sekiranya benar-benar memperhatikan bauran promosi yang telah ditetapkan, guna menjaga mutu dari pelayanan jasa pariwisata yang ditawarkan oleh wisata air Dira Park kepada publik. b. Observasi awal Observasi awal merupakan tahap awal yang dilakukan oleh peneliti untuk melakukan pengamatan dan pencatatan yang sistematis terhadap beberapa hal yang diamati antara lain adalah lokasi, keadaan sekitar penelitian, suasana, dan berbagai hal yang berhubungan dengan bauran promosi. Observasi ini peneliti akan mendapatkan gambaran tentang lokasi penelitian dan bisa membuat perencanaan penelitian dengan matang. c. Penentuan Informan Informan dalam penelitian kualitatif sangatlah penting, karena penelitian kualitatif bertujuan menggali sebanyak-banyaknya informasi dari informan, karena itu pemilihan informan yang tepat menjadi syarat utama kevalidan data. Informan adalah orang-orang yang berkompeten atau mampu memberikan informasi kepada peneliti berkaitan dengan masalah penelitian baik dari dalam lokasi penelitian maupun dari luar. Menurut Faisal dalam Sugiyono 2014:454 informan sebaiknya yang memenuhi kriteria sebagai berikut: 1 Mereka yang menguasai atau yang memahami sesuatu melalui proses enkulturasi, sehingga sesuatu itu bukan sekedar diketahui, tetapi juga dihayatinya 2 Mereka yang tergolong masih sedang berkecimpung atau terlibat pada kegiatan yang telah diteliti 3 Mereka yang mempunyai waktu yang memadai untuk dimintai informasi 4 Mereka yang tidak cenderung menyampaikan informasi hasil “kemasannya” sendiri 5 Mereka yang pada mulanya tergolong “cukup asing” dengan peneliti sehingga lebih menggairahkan untuk dijadikan semacam guru atau narasumber Proses dalam penentuan informan ini, peneliti menggunakan key informan sesuai dengan pertimbangan tersebut, key informan yang dipilih adalah sebagai berikut: Nama :Bapak H. Ponimin Tohari Jabatan :Dewan Komisaris Topik Wawancara :Sejarah Perusahaan Nama :Bapak Arif Nurcahyo Jabatan :General Manajer Topik Wawancara :Sejarah perusahaan, terkaitan dengan bauran promosi yang dilakukan perusahaan Informan lanjutan dalam penelitian ini adalah sebagai berikut: Nama :Bapak Rio Kristiawan Profesi :News JTV Topik Wawancara :Terkait dengan periklanan yang dilakukan oleh Wisata Air Dira Park pada stasiun TV Lokal JTV Jember Nama :Mas Kiki Profesi :Marketing Prossalina FM Topik Wawancara :Terkait dengan periklanan yang dilakukan oleh Wisata Air Dira Park pada radio Prosalina Nama :Ibu Indah Profesi :Traffic Iklan KISS FM Topik Wawancara :Terkait dengan periklanan yang dilakukan oleh Wisata Air Dira Park pada radio KISS FM Nama :Bapak Toni Profesi :Kasupsi Layanan Publik RRI Topik Wawancara :Terkait dengan periklanan yang dilakukan oleh Wisata Air Dira Park pada radio RRI Jember Nama :Ibu Diah Profesi :Ibu rumah tangga Topik Wawancara :Terkait dengan tanggapan konsumen mengenai Wisata Air Dira Park Nama :Ibu Wiwit Profesi :Ibu rumah tangga Topik Wawancara :Terkait dengan tanggapan konsumen mengenai Wisata Air Dira Park Nama :Ibu Filda Profesi :Ibu rumah tangga Topik Wawancara :Terkait dengan tanggapan konsumen mengenai Wisata Air Dira Park Nama :Mbak Ina Profesi :Karyawan Water Park Niagara Topik Wawancara :Terkait dengan promosi yang dilakukan Water Park Niagara Nama :Pak Boang Profesi :Pemilik Pemandian Surya Tirta Topik Wawancara :Terkait dengan promosi yang dilakukan Pemadian Surya Tirta Alasan pemilihan informan: a Informan sesuai dengan jabatan dan wewenang yang diemban. b Informan memiliki pengetahuan dan memahami terkait perkembangan Dira Park. d. Studi kepustakaan Studi kepustakaan dalam penelitian ini, mengacu pada buku-buku, jurnal-jurnal elektronik, artikel-artikel, serta hasil penelitian terdahulu. Studi kepustakaan dilakukan guna mendapatkan gambaran yang jelas tentang permasalahan penelitian.

3.3 Teknik Pengumpulan Data