a Validasi perangkat oleh para ahli diikuti dengan revisi, b Simulasi yaitu kegiatan mengoperasikan rencana pengajaran, dan c Uji coba terbatas dengan
siswa yang sesungguhnya. 4.
Tahap penyebaran Setelah dihasilkan perangkat pembelajaran secara utuh, yaitu perangkat
pembelajaran digunakan dalam kegiatan pembelajaran Mekanika Tanah.
3.6. Media Pembelajaran
3.6.1. Penggunaan Media Pembelajaran
Setelah memahami landasan penggunaan media pembelajaran peneliti menggunakan media pembelajaran cetak yaitu modul. Dalam buku yang berjudul
pengembangan modul, Dr. Purwanto, M.Pd, dkk 2007:9 menjelaskan tentang pengertian modul, tujuan penyusunan modul, dan fungsi modul. Modul ialah
bahan belajar yang dirancang secara sistematis berdasarkan kurikulum tertentu dan dikemas dalam bentuk satuan pembelajaran terkecil dan memungkinkan
dipelajari secara mandiri dalam satuan waktu tertentu. Tujuan disusunnya modul ialah agar peserta dapat menguasai kompetensi yang diajarkan dalam diklat atau
kegiatan pembelajaran dengan sebaik-baiknya. Bagi widiaswara atau guru, modul juga menjadi acuan dalam menyajikan dan memberikan materi selama diklat atau
kegiatan pembelajaran berlangsung. Fungsi modul ialah sebagai bahan belajar yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran peserta didik. Dengan modul
peserta didik dapat belajar lebih terarah dan sistematis. Modul ini terdapat penjelasan materi dasar mengenai sondir yang perlu
dipelajari sebelum pelaksanaan kegiatan praktikum. Selain penjelasan materi, terdapat pula efek visual didalamnya berupa video dan animasi pelaksanaan
praktikum sondir sehingga memudahkan mahasiswa dalam kegiatan praktikum. Modul ini dilengkapi dengan pendukung audio visual yang berisikan langkah-
langkah praktikum secara nyata.
3.6.2. Desain Media Pembelajaran
Desain rancangan dari media pembelajaran mata kuliah Mekanika Tanah yang terdiri dari modul dan media audio visual.
a. Desain Modul
Desain rancangan dari modul mata kuliah Mekanika Tanah secara garis besar sebagai berikut:
Gambar 3.2. Desain Modul Pembelajaran
b. Desain Media Audio Visual
Desain rancangan dari media audio visual pendukung modul mata kuliah Mekanika Tanah secara garis besar sebagai berikut:
Gambar 3.3. Desain Media Audio Visual
Pendahuluan Kegiatan
Pembelajaran
Kegiatan Praktikum
Evaluasi
Pelaporan Soal Tes
Mulai
Kompetensi
Materi
Evaluasi Keluar
3.7. Instrumen Penelitian