Rumusan Masalah Pembatasan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

dalam tugasnya dokter berhalangan hadir atau tidak ada di tempat, maka akan terjadi masalah dalam pelayanan medis kepada pasien. Salah satunya adalah tertundanya pemeriksaan penyakit pasien. Sementara itu, perawat tidak dapat secara mutlak memastikan sebuah diagnosa tanpa seorang dokter. Seorang pakar merupakan orang yang ahli di bidangnya, namun dalam kenyataannya seorang pakar mempunyai keterbatasan daya ingat dan stamina kerja. Salah satu faktor berkurangnya kinerja pakar disebabkan karena usia. Sehingga dalam melakukan tugasnya bisa saja terjadi kesalahan pada hasil diagnosis yang nantinya akan berpengaruh terhadap solusi yang akan diberikan kepada pasien. Berdasarkan hal tersebut di atas, perlu dilakukan penelitian mengenai pembangunan sistem pakar untuk mendeteksi secara dini penyakit Chronic Kidney Disease berdasarkan gejala klinis dari pasien.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang yang dikemukakan di atas, maka permasalahan yang timbul adalah sebagai berikut. 1. Bagaimana membangun sistem pakar untuk diagnosis penyakit Chronic Kidney Disease berbasis Mamdani Fuzzy Inference System menggunakan software Matlab? 2. Bagaimana tingkat akurasi sistem dalam proses diagnosis penyakit Chronic Kidney Disease berdasarkan data-data yang ada?

1.3 Pembatasan Masalah

Agar dalam pembahasan skripsi ini tidak terlalu meluas, maka peneliti mencantumkan pembatasan masalah sebagai berikut. 1. Membangun suatu sistem untuk diagnosis penyakit dengan bantuan software Matlab R2009a berbasis Mamdani Fuzzy Inference System. 2. Dalam penelitian ini hanya akan dibahas mengenai diagnosis penyakit Chronic Kidney Disease. 3. Sistem pakar yang dibangun mempunyai batasan-batasan tersendiri untuk masing-masing variabel masukan. Sistem pakar diperuntukkan pasien dengan umur 15 tahun sampai 90 tahun, diluar itu sistem akan secara otomatis menolak. 4. Data uji yang digunakan yaitu data rekam medis yang diperoleh dari 91 pasien di RSI Sultan Agung Semarang dan 84 pasien di RSUD Tugurejo Semarang.

1.4 Tujuan Penelitian

Adapun tujuan penelitian ini adalah sebagai berikut. 1. Membangun sistem yang dapat membantu dalam diagnosis penyakit Chronic Kidney Disease dengan bantuan software Matlab R2009a berbasis Mamdani Fuzzy Inference System. 2. Mengetahui tingkat akurasi sistem dalam proses diagnosis penyakit Chronic Kidney Disease.

1.5 Manfaat Penelitian

1. Bagi peneliti a. Peneliti dapat semakin memantapkan pemahaman mengenai teori- teori yang diperoleh selama mengikuti perkuliahan. b. Peneliti dapat menerapkan ilmu yang diperoleh ke dalam kehidupan nyata. 2. Bagi Jurusan Matematika FMIPA UNNES Menambah khasanah perbendaharaan jurnal sekaligus sebagai referensi khususnya tentang penggunaan logika fuzzy. 3. Bagi Pembaca a. Menambah pengetahuan tentang pengaplikasian matematika dalam kehidupan nyata. b. Memotivasi pembaca untuk mempelajari dan mengembangkan ilmu matematika.

1.6 Sistematika Penulisan