SPH 151605 Politik Energi LingkunganEPPI SPH 151606 Kajian Budaya Populer Hubungan Internasional EPPI SPH 151607 Masyarakat Sipil Internasional EPPI

186 BUKU PEDOMAN FISIP 20162017 penyelesaian sengketa perdagangan internasional, serta blok-blok perdagangan regional.

37. SPH 151605 Politik Energi LingkunganEPPI

Topik energi lingkungan hidup semakin sering muncul dalam agenda internasional lebih dari tiga dekade terakhir. Selama ini isu keamanan internasional dan ekonomi global adalah dua isu area utama tradisional dalam politik, namun arus utama dalam kajian ilmu hubungan internasional sekarang menyatakan bahwa lingkungan hidup dan energi telah muncul sebagai isu area utama ketiga di tingkat global. Isu ini telah memberikan tekanan kepada negara-negara di dunia untuk membangun kerjasama internasional yang lebih besar dansebaliknya isu lingkungan juga dapat menimbulkan konflik internasional terutama atas sumber daya yang langka seperti air dan juga kerjasama untuk memelihara lingkungan hidup global dalam kaitan kepentingan ekonomi politik sebuah negara . Mata kuliah ini memperkenalkan konsep-konsep sustainabledevelopment pembangunan berkelanjutan dalam studi- studi lingkungan melalui perspektif ekonomi politik, serta permasalahan politik energi yang sedang mengemuka.

38. SPH 151606 Kajian Budaya Populer Hubungan Internasional EPPI

Mata kuliah ini akan membahas mengenai budaya popular sebagai fenomena, ide, perilaku serta sebagai produk perkembangan kebudayaan secara lebih lanjut pada era globalisasi abad ke 21. Melalui perspektif ekonomi politik, perspektif ilmu komunikasi, perspektif kritis maupun dalam perspektif sosial budaya, akan dikaji lebih lanjut bagaimana kelahiran, perkembangan serta menyebarnya produk-produk budaya popular yang menjadi fenomena internasional dan global.

39. SPH 151607 Masyarakat Sipil Internasional EPPI

Mata kuliah ini memberikan pemahaman mengenai fenomena gerakan- gerakan sosial non negara yang terus berkembang akhir-akhir ini. Komunitas-komunitas sipil yang terus bermunculan memberikan warna baru bagi dunia sosial dan politik, khususnya dalam sistem demokrasi yang dinamis dan toleran. Perkembangan media sosial di dunia maya 187 BUKU PEDOMAN FISIP 20162017 juga memberikan stimulus besar bagi pergerakan masyarakat sipil di berbagai negara.

40. SPH 151608 Studi PerdamaianKI